Meski Tidak Hadir, Gibran Tetap Ucapkan Selamat HUT ke-51 PDIP

Gibran gelar kampanye ke Banyuwangi

Jakarta, IDN Times - Calon wakil presiden nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka tetap menghormati dan memberikan dukungan terhadap PDIP meski tidak hadir dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-51 PDIP pada Rabu, 10 Januari 2024.

Saat PDIP ulang tahun, Gibran diketahui sedang menggelar safari politik di Banyuwangi, Jawa Timur. Gibran sendiri mengaku belum memeriksa apakah ia diundang dalam gelaran HUT PDIP.

 "Yang jelas selamat PDI Perjuangan, semoga sukses selalu dan HUT kali ini semoga teman-teman yang ada di sana bisa semakin solid," kata dia dalam keterangannya kepada awak media.

1. FX Rudy nilai tak ada sindiran

Meski Tidak Hadir, Gibran Tetap Ucapkan Selamat HUT ke-51 PDIPKetua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo. (IDN Times/Larasati Rey)

Menanggapi pernyataan itu, Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, menilai ucapan Gibran sebagai bentuk sikap dukungan yang positif. Dia menyebut tak ada sindiran sama sekali dalam pernyataan Gibran.

"Tidak ada sindiran. Itu hanya ucapan selamat ulang tahun," kata Rudy saat ditemui di kediamannya di Pucang Sawit, Jebres, Solo.

Baca Juga: Anies Tidak Khawatir Khofifah Resmi Dukung Prabowo-Gibran

2. Setiap orang punya hak beri ucapan

Meski Tidak Hadir, Gibran Tetap Ucapkan Selamat HUT ke-51 PDIPAcara HUT ke-51 PDIP pada Rabu (10/1/2024). (IDN Times/Aditya Mustaqim)

FX Rudy juga menekankan bahwa setiap orang, termasuk Gibran Rakabuming, memiliki hak untuk mengucapkan selamat kepada PDIP.

Dia juga menyatakan bahwa PDIP menerima ucapan selamat tidak hanya dari perorangan, tapi juga dari partai politik lain.

"Partai politik boleh mengucapkan selamat ulang tahun, ya itu hak semua orang," imbuh Rudy.

Baca Juga: Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat HUT ke-51 PDIP

3. Jokowi absen dan tak kirim karangan bunga maupun video

Meski Tidak Hadir, Gibran Tetap Ucapkan Selamat HUT ke-51 PDIPGanjar Pranowo sempatkan hadiri HUT ke 51 PDIP di Jakarta, Rabu (10/1/2024).(IDN Times/@ganjar_pranowo).

Sebagaimana diketahui, Presiden Joko "Jokowi" Widodo juga tidak hadir dalam peringatan HUT ke-51 PDI Perjuangan, pada Rabu (10/1/2024) karena sedang kunjungan kenegaraan ke Filipina. Selain itu, Jokowi juga tak mengirimkan video ucapan dan karangan bunga selamat ulang tahun di HUT ke-51 PDIP.

Politikus PDIP, Chico Hakim, mengaku tak masalah bila Jokowi tak mengirimkan video ucapan dan karangan bunga.

"Kita biasa saja, karena gini, seperti diketahui PDI Perjuangan ini hari lahir yang ke-51. PDIP bukan lahir karena salah satu tokoh atau dua tokoh saja, apalagi tokoh yang baru bergabung sekian puluh tahun dan lain-lain. Saya rasa tidak (Jokowi tak kirim video ucapan)," ujar Chiko di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan.

Chiko mengatakan, PDI Perjuangan menghormati agenda Jokowi untuk berangkat ke luar negeri.

"Karena kita sampaikan tadi kalau kita menghormati apa yang telah menjadi agenda presiden Jokowi untuk bangsa dan negara ini dan itu yang lebih tinggi daripada segalanya," kata dia.

Sementara itu, Wakil Presiden Ma'ruf hadir di Peringatan HUT ke-51 PDI Perjuangan. Tema perayaan HUT ke-51 PDIP adalah 'Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang'.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya