Pantun Prabowo untuk Cak Imin: Kawan Lama Dilupa Jangan

Ada kuda makan sawo, bisa aja Pak Prabowo~

Jakarta, IDN Times - Calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto, memberikan pantun kepada calon wakil presiden (cawapres) Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar.

Pantun berupa kelakar itu diberikan Prabowo kepada Muhaimin, mengingat keduanya sempat berkoalisi untuk Pemilu 2024. Namun, Muhaimin bersama PKB memutuskan menerima pinangan untuk merapat ke Koalisi Perubahan.

"Saya juga sependapat dengan pasangan calon nomor satu terutama yang disampaikan oleh Gus Muhaimin, sahabat lama saya. Saya juga punya pantun. Satu dua cempaka biru,
tiga empat dalam Jambangan, kalau mendapat kawan baru, kawan lama dilupa jangan," ucap Prabowo dalam pidatonya, disambut tawa tamu undangan yang hadir di Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).

Prabowo lantas meyakini Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai lembaga penyelenggara pemilu bisa melaksanakan pesta demokrasi dengan baik dan adil.

"Kita percaya dan yakin KPU akan melaksanakan semua proses pemilu dengan sebaik-baiknya. Dengan sejujurnya. Dengan seadil-adilnya, tanpa kecurangan apapun. Karena kalau melaksanakan pemilu yang curang, mengkhianati bangsa dan Indonesia," tutur dia.

Baca Juga: Momen Prabowo dan Gibran Bersalaman dengan Megawati di KPU

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya