Prabowo: Saya Sudah Jadi Menhan 4 Tahun, tetapi Diganggu COVID-19

Prabowo mengaku menteri harus sejalan dengan pemerintah

Jakarta, IDN Times - Calon presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto mengungkapkan alasan sejumlah pengajuan Kementerian Pertahanan (Kemhan) ditolak oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Hal tersebut disampaikan Prabowo saat ditanya oleh capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dalam debat ketiga Pilpres 2024.

"Jadi Pak Ganjar, Saya sudah buat rencana tetapi yang menentukan, termasuk Menteri Keuangan, dan masalah yang kita hadapi, tolong memang sudah menjadi Menhan empat tahun tetapi kita diganggu oleh COVID-19 dua tahun. Di mana terjadi refocussing jadi banyak yang kita ajukan tidak disetujui oleh Menkeu," kata Prabowo dalam debat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2023) malam.

Prabowo mengaku, sebagai menteri harus sejalan dengan kebijakan pemerintah.

"Jadi sebagai seorang menteri, sebagai seorang team player, saya harus loyal, jadi saya tidak banyak bicara di depan umum," ungkap dia.

Dalam kesempatan itu, Prabowo juga mengkritisi pernyataan Ganjar soal pesawat bekas yang dibeli Kemhan. Dia menyebut, pembelian alutsista bekas sudah dilakukan sejak lama, bahkan sejak era kepemimpinan Soekarno.

"Tapi data-data yang bapak ungkapkan soal pesawat bekas saya ingatkan Bung Karno waktu menghadapi Irian Barat seluruh alatnya bekas Pak Ganjar. Bung Karno seluruh pesawat terbang, kapal selam, cruiser destroyer semuanya bekas jadi kita juga masih pakai sampai sekarang pesawat bekas jadi banyak," imbuhnya.

Baca Juga: Prabowo Kesal Dibilang Tertutup: Pak Anies, Pak Anies …

Baca Juga: Prabowo Kembali Sentil Anies soal Pernyataan Cak Imin

Baca Juga: Gestur Angkat Tangan Prabowo Subianto Sindir Anies?

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya