TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tekanan Publik, Kuba Resmikan Hukum Kesejahteraan Hewan

Setelah mendapat protes beberapa tahun lamanya

Suasana protes pengesahan hukum kesejahteraan binatang di Kuba. twitter.com/BabaluBloggers/

Havana, IDN Times - Parlemen Kuba sudah menerima undang-undang baru terkait kesejahteraan hewan pada Jumat (26/02). Penerimaan regulasi kesejahteraan binatang ini terkait dengan desakan warga Kuba yang sudah menuntut pengesahannya selama bertahun-tahun.

Adanya gerakan dan tuntutan untuk mengesahkan peraturan hukum baru ini bertujuan mencegah tindakan buruk pada binatang dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk melindungi binatang. 

1. Parlemen terima undang-undang kesejahteraan binatang

Pada hari Jumat (26/02) Parlemen Kuba menyetujui undang-undang baru terkait dengan kesejahteraan binatang. Pada proposal undang-undang tersebut memberikan prinsip, tugas, peraturan dan tujuan terkait dengan perawatan, kesehatan pada binatang agar diberi jaminan kesejahteraannya. 

Dokumen tersebut berguna untuk membuat pertanggung jawaban kepada badan negara dan lembaga formal terkait dengan kesejahteraan binatang. Selain itu, setiap individu yang memiliki binatang diharapkan dapat bertanggung jawab dan memenuhi kebutuhan dasar dan memberi kewajiban bagi peternak, dilansir dari OnCuba News

Baca Juga: Kuba Kecam Lagu Kontroversial Berjudul Patria Y Vida

2. Adanya desakan dari aktivis perlindungan hewan

Mengutip dari Reuters, selama beberapa dekade sejumlah aktivis perlindungan binatang sudah menuntut legislasi terkait kesejahteraan binatang. Namun akhir-akhir ini, generasi muda turut memberi desakan pada otoritas lantaran frustasi akan lambatnya perubahan dan melakukan protes dan demonstrasi serta kampanye melalui sosial media. 

Sementara menurut pemimpin gerakan ini, Beatriz Batista mengungkapkan jika, "Kita harus menekan dan terus menekan. Ini merupakan contoh bagi semua komunitas ketika suaranya ingin didengar."

Adanya penerimaan regulasi baru ini menunjukkan bahwa masyarakat sipil Kuba tengah menguat belakangan ini. Hal ini banyak didorong oleh peran dari internet yang semakin memudahkan aliran informasi dan memudahkan masyarakat untuk melakukan mobilisasi. 

Baca Juga: Kuba Akan Buka Ekonominya untuk Bisnis Swasta

Verified Writer

Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya