Gempa M7,4 di Jepang Tewaskan 5 Orang

Mereka ada di Prefektur Ishikawa, lokasi pusat gempa

Jakarta, IDN Times - Gempa bumi dahsyat berkekuatan M 7,4 yang mengguncang Jepang tengah pada hari pertama 2024 kemarin, menewaskan setidaknya lima orang.

Dilansir dari Channel News Asia, Selasa (2/1/2024), mayoritas mereka yang tewas ditemukan dengan kondisi tertimpa bangunan yang runtuh.

Adapun satu jenazah ditemukan di Kota Shika, Prefektur Ishikawa, dan empat jenazah lainnya ditemukan di Ishikawa.

Baca Juga: Jepang Dilanda Gempa, Layanan Kereta Shinkansen Berhenti Sementara

1. Bangunan runtuh dan jalanan terbelah

Gempa yang mengakibatkan dikeluarkannya peringatan tsunami ini meruntuhkan banyak bangunan, memutuskan aliran listrik, serta membelah jalanan utama di Prefektur Ishikawa.

“Tim pencarian dan penyelamat sulit mencapai daerah yang terdampak parah, karena jalanan terblokir,” kata Perdana Menteri Fumio Kishida.

2. Sebanyak 97 ribu orang diminta evakuasi

Pemerintah hingga Senin malam (1/1/2024), memerintahkan lebih dari 97 ribu orang di 9 prefektur di pantai barat pulau utama Honshu, untuk mengungsi.

Mereka terpaksa bermalam di gedung olahraga dan sekolah, yang biasa digunakan sebagai pusat evakuasi untuk keadaan darurat.

Hampir 33 ribu rumah tangga masih mengalami pemadaman listrik di Prefektur Ishikawa sampai pagi hari ini, waktu setempat.

Baca Juga: Gempa M 7,4 Guncang Jepang, WNI Diminta Waspada

3. Dikeluarkan peringatan tsunami yang mencapai ketinggian 5 meter

Gempa M7,4 di Jepang Tewaskan 5 Orangilustrasi tsunami (pexels.com/jaume)

Gempa dahsyat di Jepang mengakibatkan dikeluarkan peringatan adanya tsunami hingga setinggi 5 meter. Peringatan ini dikeluarkan untuk sekitar wilayah pantai barat di Prefektur Ishikawa, Niigata, dan Toyama.

Sementara itu, dilaporkan gelombang air laut setinggi satu meter sudah sempat menyapu pantai Kota Wajima yang terletak di Prefektur Ishikawa.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya