Kemlu Terus Pantau 2 WNI yang Masih di Gaza

Dua WNI ini merupakan relawan MER-C, keduanya sempat sakit

Jakarta, IDN Times - Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha menegaskan, pemerintah masih terus memantau kondisi dan pergerakan dua WNI yang memilih tetap tinggal di Khan Younis, Jalur Gaza sampai hari ini.

“Seperti diketahui ada dua WNI yang tinggal di Gaza, mereka adalah relawan MER-C yang memilih tidak ikut proses evakuasi beberapa waktu lalu. Mereka dalam kondisi baik dan terus kami monitor,” kata Judha dalam jumpa pers di Kemlu RI, Jakarta, Senin (5/2/2024).

“Baru saja tadi jam 13.00 siang WIB kami komunikasi dengan mereka. Mereka baik, walaupun situasi di sana sangat memprihatinkan. Kemarin mereka sempat sakit, tapi sekarang sudah dalam masa pemulihan,” tutur Judha.

Baca Juga: Israel Serang Markas Organisasi Bulan Sabit Merah di Gaza 

1. Dua relawan WNI di Gaza sempat sakit

Dua relawan kemanusiaan asal Indonesia di Gaza, Fikri Rofiul Haq dan Reza Aldilla Kurniawan, dikabarkan sempat sakit bulan lalu.

“Reza sakit parah selama empat hari terakhir,” kata Fikri.

Belakangan, dilaporkan bahwa keduanya yang tinggal di wilayah Khan Younis, di Selatan Gaza merasakan akses terhadap kesehatan di wilayah tersebut sangat buruk. Mereka kekurangan obat-obatan.

Kami bahkan tidak bisa sampai ke Rumah Sakit Nasser di Khan Younis karena jalan ditutup akibat serangan darat Israel,” tambah Fikri.

2. Kondisi kian memprihatinkan

Kemlu Terus Pantau 2 WNI yang Masih di Gazainstagram.com / faruqnaufals

Gempuran Israel terhadap Gaza kini difokuskan pada wilayah selatan, tepatnya di Kota Khan Younis. Di wilayah itu, masyarakat kini harus menghadapi krisis kemanusiaan.

“Kondisinya memprihatinkan dan air bersih sangat sulit didapat. Segalanya terasa sangat buruk ketika Anda jatuh sakit dan kami semua sangat terpuruk, namun warga Palestina lainnya mungkin menderita jauh lebih buruk,” kata Fikri.

3. Jumlah korban tewas di Gaza makin banyak

Kemlu Terus Pantau 2 WNI yang Masih di GazaMER-C saluran bantuan dari rakyat Indonesia ke Gaza. (dok. X @mercindonesia)

Israel sampai hari ini, masih terus memberondong Gaza. Setidaknya 27.238 orang telah tewas dan 66.452 orang lainnya terluka.

Serangan Israel ini telah menyebabkan 85 persen penduduk Gaza menjadi pengungsi di tengah kekurangan makanan, air bersih, dan obat-obatan. Selain itu, 60 persen infrastruktur di wilayah kantong tersebut telah rusak atau hancur.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya