Belanda Dukung Proposal Keanggotaan Indonesia di OECD

Menlu Belanda akan berkunjung ke Indonesia bulan depan

New York, IDN Times - Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno Marsudi, melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Belanda, Hanke Bruins Slot, di sela-sela Sidang Majelis Umum ke-78 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Jumat (22/9/2023).

Pada pertemuan tersebut, kedua menteri membahas penguatan hubungan bilateral Indonesia dengan Belanda, serta rencana keanggotaan Indonesia di OECD (The Organization for Economic Cooperation and Development).

1. Menlu Belanda akan kunjungi Indonesia

Belanda Dukung Proposal Keanggotaan Indonesia di OECDMenlu RI Retno Marsudi dengan Menlu Belanda (Dok. Billy PTRI New York)

Mengawali pertemuan, Retno menyampaikan selamat kepada Slot yang baru ditugaskan menjadi Menteri Luar Negeri Belanda. Slot pun menyampaikan rencananya untuk mengunjungi Indonesia bulan depan.  

Kemudian, Slot menyampaikan apresiasi atas hubungan bilateral Indonesia–Belanda yang berlangsung baik selama ini.

Baca Juga: Indonesia, Ujung Tombak Wujudkan SDGs di Asia Tenggara

2. Belanda dukung keanggotaan Indonesia di OECD

Belanda Dukung Proposal Keanggotaan Indonesia di OECDMenlu RI Retno Marsudi dengan Menlu Belanda (Dok. Billy PTRI New York)

Setelah itu, Retno dan Slot menyepakati pentingnya terus memperkuat kemitraan, termasuk di bidang transisi energi dan ketahanan pangan.

Pada kesempatan tersebut, Retno pun menyampaikan apresiasi atas dukungan Belanda untuk pencalonan Indonesia dalam OECD. Keduanya berharap keanggotaan Indonesia di OECD dapat berkontribusi untuk memperkuat upaya bersama mengatasi tantangan global.

Selain membahas kerja sama bilateral, keduanya juga saling bertukar pandangan terkait perkembangan situasi regional dan global.

3. Kegiatan Menlu Retno pada Jumat

Belanda Dukung Proposal Keanggotaan Indonesia di OECDMenlu RI Retno Marsudi dengan Presiden ICRC (Dok. Billy PTRI New York)

Pada hari yang sama, Retno juga bertemu dengan Menteri Luar Negeri Costa Rica Arnoldo Andre Tinoco, Presiden International Committee of the Red Cross (ICRC) Mirjana Spoljaric Egger, serta mengadakan pertemuan trilateral dengan Menteri Luar Negeri Australia Penny Wong dan Menteri Luar Negeri Timor Leste Bendito Freitas.

Adapun Arnoldo juga menyampaikan dukungannya terhadap proposal Indonesia di OECD.

Baca Juga: Menagih Hak Negara Berkembang untuk Naik Kelas

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya