TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hattrick Gelar Indonesia Open, Kevin/Marcus Tak Sempat Pikirkan Itu

Kevin/Marcus bersiap menghadapi BWF World Tour Final

Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, menjadi juara di Indonesia Open 2021 usai mengandaskan pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dua set langsung, 21-14, 21-18 dalam duel yang digelar di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Minggu (28/11/2021). (ANTARA/HO/Humas PBSI/wpa/hp).

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, meraih gelar Indonesia Open ketiganya. Mereka pun jadi satu-satunya wakil tanah air yang meraih gelar di ajang tersebut 

Pasangan peringkat satu dunia ini mampu mengandaskan perlawanan sengit pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Mereka mengalahkan lawannya dua set langsung 21-14, 21-18 dalam pertandingan yang digelar di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Minggu (28/11/2021). 

“Pastinya senang lah bisa hattrick, tetapi kami tak memikirkan ke sana. Yang penting berusaha sebaik mungkin dan mendapat hasil semaksimal mungkin di tiap pertandingan,” kata Kevin usai duel berlangsung.

Baca Juga: [BREAKING] Kevin/Marcus Raih Gelar Ketiga Beruntun di Indonesia Open

Baca Juga: 5 Teknik Pukulan dalam Bulu Tangkis yang Wajib Dikuasai, Apa Saja?

1. Kevin/Marcus mengaku bisa melakukan start lebib bagus

All England 2020: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon ke babak final (IDN Times/PBSI)

Mendapatkan perlawanan ketat sepanjang duel, Kevin memang sudah mengira Hoki/Kobayashi bakal memberi perlawanan ketat. Beruntung, ia dan Marcus mampu bermain tenang sepanjang pertandingan. Terlebih, mereka bisa memulai duel dengan start bagus. 

“Permainan mereka kurang-lebih sama. Sama-sama kuat dan tidak gampang mati serta memiliki serangan yang bagus. Namun, kali ini kami lebih siap dari start awalnya,” ujar pemain berusia 26 tahun tersebut. 

Tak pelak, ia bersyukur bisa meraih hasil maksimal bersama Marcus dan menyelamatkan muka Indonesia dengan menggondol satu-satunya gelar di ajang ini. 

2. Marcus ungkap kunci kemenangannya atas pasangan Jepang

Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, menjadi juara di Indonesia Open 2021 usai mengandaskan pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dua set langsung, 21-14, 21-18 dalam duel yang digelar di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Minggu (28/11/2021). (ANTARA/HO/Humas PBSI/wpa/hp).

Sementara, Marcus juga mengungkapkan kunci kemenangan dirinya bersama Kevin atas pasangan Hoki/Kobayashi. Usai gagal meraih gelar pekan lalu di Indonesia Master 2021, mereka melakukan evaluasi dan belajar agar terus berkembang. Hasilnya pun cukup positif.

“Kunci kemenangannya pasti belajar dari kekalahan minggu lalu. Sudah lama tidak ketemu. Selama pandemi ini kami tidak bertemu, tapi perubahan mereka banyak. Dari kesalahan kemarin kami evaluasi dan perbaiki cara mainnya kira-kira seperti apa,” kata Marcus.

Ia tak mengelak, jadwal ketat membuat fisiknya terkuras. Hanya saja, ia tak mau itu dijadikan sebuah alasan. Terlebih, pada masa pendemik seperti ini, sangat sulit bisa mengikuti turnamen-turnamen besar, termasuk di Indonesia. Sehingga, ia harus memanfaatkan setiap peluang yang dimiliki.

Baca Juga: 8 Atlet Bulu Tangkis Indonesia yang Masih Bertahan di Top 10 BWF Rank

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya