TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Ganda Putra Indonesia Mulus ke Babak QF Malaysia Open 2019

Sudah pastikan tiket semifinal nih!

badmintonindonesia.org

Turnamen Malaysia Open 2019 sudah mulai memasuki babak quarter final atau babak delapan besar. Dari 4 wakil ganda putra Indonesia yang bertanding di babak kedua, 3 diantaranya berhasil melaju ke babak delapan besar Malaysia Open 2019. Berikut berita selengkapnya.

Baca Juga: Tontowi/Winny Lolos ke Perempat Final Malaysia Open 2019

1. Marcus/Kevin mulus melaju dengan 2 set langsung atas pasangan Jepang

badmintonindonesia.org

Pasangan ganda putra terbaik dunia yang merupakan unggulan pertama di turnamen ini, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo masih melaju ke babak delapan besar. Marcus/Kevin menang atas pasangan Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan 2 set langsung 21-8 21-19.

Selanjutnya, Marcus/Kevin akan menghadapi pasangan ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak delapan besar Malaysia Open 2019.

2. Ahsan/Hendra juga berhasil mengatasi perlawanan ganda tuan rumah dengan 2 set langsung

badmintonindonesia.org

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga berhasil memastikan diri ke babak delapan besar Malaysia Open 2019. Juara All England 2019 ini berhasil mengatasi perlawanan ganda putra tuan rumah, Malaysia, Chooi Kah Ming/Low Juan Shen dengan 2 set langsung 21-18 21-12.

Di babak delapan besar, Ahsan/Hendra yang diunggulkan di posisi keenam akan menantang pasangan China, Li Junhui/Liu Yuchen yang merupakan unggulan kedua di turnamen Malaysia Open 2019 ini.

3. Berhasil menang rubber atas ganda Taipei, Fajar/Rian pastikan tiket QF

instagram.com/badminton.ina

Pasangan ganda putra Indonesia unggulan kedelapan, Fajar Alfian/Muhamad Rian Ardianto juga berhasil lolos ke babak delapan besar. Fajar/Rian mampu meraih kemenangan atas ganda putra Taipei, Liao Min Chun/Su Ching Heng melalui pertarungan rubber set dengan skor 21-15 22-24 21-18.

Dengan kemenangan ini, Fajar/Rian memastikan satu tiket untuk Indonesia di babak semifinal Malaysia Open 2019, karena di babak delapan besar mereka akan menghadapi pasangan ganda putra Indonesia lainnya, Marcus/Kevin.

Baca Juga: Fakta Takuto Inoue/Kaneko, Lawan Marcus/Kevin di R2 Malaysia Open 2019

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya