5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!

Laganya selalu dinanti para penggemar

Banyak atlet MMA profesional dari berbagai negara di dunia yang ingin bergabung ke UFC. Salah satu alasannya adalah bayaran tinggi yang mereka dapatkan di tiap pertandingan. Bahkan, petarung UFC mampu menghasilkan uang hingga puluhan miliar.

Dalam sejarah pertandingan UFC yang pernah digelar, beberapa petarung diberitakan telah menerima bayaran yang fantastis. Berstatus sebagai megabintang UFC, inilah daftar lima petarung UFC dengan bayaran tertinggi. Simak ulasannya! 

1. Georges St-Pierre merupakan legenda UFC dengan bayaran hingga Rp37 miliar

5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!Georges St-Pierre (ufc.com)

Georges St-Pierre juga dikenal dengan nama singkatan GSP. Ia merupakan petarung asal Kanada yang berkompetisi di kelas welterweight di UFC. Dilansir laman Totalsportal, bayaran tertinggi yang pernah di dapat GSP dalam kariernya terjadi pada 2017.

Pada saat itu, ia melakoni pertandingan melawan petarung Inggris, yaitu Michael Bisping. Sedangkan, bayaran yang diperoleh GSP sebesar 2,5 juta dolar AS atau setara Rp37 miliar. Dalam laga tersebut, ia berhasil menumbangkan Michael Bisping yang berstatus sebagai juara dunia.

2. Brock Lesnar (Rp37 miliar) pernah memegang sabuk juara dunia kelas berat

5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!Brock Lesnar (ufc.com)

Popularitas Brock Lesnar di UFC memang tidak perlu diragukan lagi. Sebelum menandatangani kontrak di sana, ia pernah mendapatkan empat gelar juara dunia di kejuaraan WWE. Kepopulerannya membuat Brock Lesnar dibayar dengan harga fantastis di tiap pertandingan.

Ketika melawan Mark Hunt pada 2016, Brock Lesnar berhasil mengantongi uang sebanyak 2,5 juta dolar AS atau setara Rp37 miliar. Penghasilan yang begitu besar membuatnya masuk dalam daftar petarung UFC terkaya. Namun, sepanjang kariernya di UFC, ia pernah menderita tiga kali kekalahan.

Baca Juga: 5 Petarung UFC yang Ahli Ilmu Bela Diri Judo

3. Conor McGregor sempat menerima Rp45 miliar dalam laga yang mencuri perhatian

5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!Conor McGregor (ufc.com)

Pertandingan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor menjadi yang paling fenomenal di UFC. Pasalnya, laga tersebut berakhir dengan kericuhan. Nurmagomedov keluar dari arena kemudian menyerang tim McGregor. Sedangkan, hasil pertandingan dimenangi Khabib Nurmagomedov.

Meskipun kalah, McGregor tetap memperoleh bayaran 3 juta dolar AS atau setara Rp45 miliar. Namun, penghasilan kedua petarung tersebut diperkirakan akan terus bertambah banyak yang berasal dari sponsor dan PPV. Bahkan, totalnya jauh lebih besar dari yang dibayar pihak UFC.

4. Ronda Rousey (Rp45 miliar) menjadi salah satu petarung perempuan UFC paling populer

5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!Ronda Rousey (kanan)(ufc.com)

Ronda Rousey menjadi satu-satunya petarung perempuan yang memiliki bayaran mahal. Ketika melawan Amanda Nunes, Rousey diberitakan menerima uang sebesar 3 juta dolar AS atau setara Rp45 miliar. Dalam laga bergengsi yang digelar pada 2016 tersebut, Ronda Rousey harus mengakui ketangguhan Amanda Nunes.

Selain berstatus sebagai petarung UFC, Ronda Rousey merupakan seorang aktor film. Ia pernah tampil di beberapa film terkenal Hollywood seperti Furious 7, Blindspot, dan The Expendables 3. Di UFC, Ronda Rousey berkompetisi di kelas bantamweight.

5. Conor McGregor menerima bonus hingga Rp75 miliar saat melawan Dustin Poirier

5 Petarung UFC dengan Bayaran Termahal, Hingga Rp75 Miliar!Conor McGregor (kiri) (ufc.com)

Urutan pertama dalam daftar petarung UFC dengan bayaran tertinggi ditempati Conor McGregor. Ia sempat berhadapan dengan petarung tangguh asal Amerika, Dustin Poirier. McGregor diketahui mendapatkan bayaran sebesar Rp75 miliar dari pertandingan itu.

Namun, bayaran tersebut belum termasuk bonus. Dilansir laman Sportskeeda, total pendapatan McGregor dalam laganya melawan Dustin Poirier ditaksir mencapai Rp300 miliar. Dengan bayaran fantastis di tiap pertandingan yang dilakoninya, maka tidak heran jika petarung asal McGregor dinobatkan sebagai petarung UFC terkaya.

Memiliki pendapatan hingga puluhan miliar membuat banyak petarung UFC hidup dalam kemewahan. Salah satunya, Conor McGregor yang hartanya mencapai 200 miliar dolar AS atau setara Rp3 triliun.

Baca Juga: Francis Ngannou, Juara Dunia UFC yang Pindah ke Tinju 

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya