3 Pembalap Ferrari yang Pernah Menjadi Juara di Sirkuit Imola

Michael Schumacher yang terbanyak

Sirkuit Imola merupakan salah satu sirkuit yang cukup sering menggelar balapan Formula 1. Sirkuit Imola pertama kali menggelar balapan Formula 1 pada 1980 dengan tajuk GP Italia. Kemudian, pada 1981--2007, seri ini berganti nama menjadi GP San Marino. Ketika kembali ke kalender Formula 1 pada 2020, seri ini kembali berganti nama menjadi GP Emilia Romagna.

Sirkuit Imola merupakan sirkuit yang sangat identik dengan Ferrari. Sebab, sirkuit ini tak berjarak jauh dari markas mereka yang terletak di Maranello, Italia. Bahkan, sirkuit ini memiliki nama resmi Autodromo Internazionale Enzo e Dino Ferrari yang didedikasikan kepada Enzo Ferrari, pendiri Ferrari, dan sang anak, Dino Ferrari. Tak heran jika dalam tiap balapan selalu dihadiri ribuan tifosi yang siap mendukung tim belogo kuda jingkrak tersebut.

Ferrari merupakan salah satu tim yang paling sering menjadi juara di Sirkuit Imola, yakni sebanyak delapan kali. Jumlah tersebut sama dengan yang diraih Williams. Berikut tiga pembalap Ferrari yang pernah menjadi juara di Sirkuit Imola.

1. Didier Pironi menjadi juara GP San Marino 1982

3 Pembalap Ferrari yang Pernah Menjadi Juara di Sirkuit ImolaDidier Pironi (kiri) dan Gilles Villeneuve (redbull.com)

Didier Pironi menjadi pembalap Ferrari pertama yang menjadi juara di Sirkuit Imola, tepatnya pada 1982. Pada sesi kualifikasi, Pironi berhasil mencatatkan waktu tercepat keempat. Ia berada di belakang duo Renault, Rene Arnoux dan Alain Prost, serta rekan setimnya, Gilles Villeneuve.

Pada balapan tersebut, cukup banyak pembalap yang mengalami insiden. Bahkan, ketika balapan baru berlangsung 9 putaran hanya terdapat 9 pembalap yang masih berada di lintasan. Salah satu pembalap yang mengalami insiden adalah Prost. Kemudian pada lap ke-44, Renault gagal meraih poin setelah Arnoux juga mengalami masalah.

Kejadian tersebut memberi keuntungan bagi Ferrari dengan Villeneuve berada di posisi terdepan diikuti Pironi. Melihat banyaknya pembalap yang gagal menyelesaikan balapan, Ferrari menyuruh kedua pembalapnya untuk mengurangi kecepatan dan tak saling mendahului. Namun, Pironi tak mengindahkan arahan tersebut dan justru menyalip Villeneuve untuk mengunci kemenangan. Kejadian tersebut membuat Villeneuve merasa kesal terhadap Pironi dan mengatakan tak akan berbicara lagi padanya. 

Sayang, musim 1982 juga merupakan musim yang tragis bagi Ferrari. Villeneuve kehilangan nyawa pada sesi kualifikasi di GP Belgia. Sementara itu, Pironi mengalami kecelakaan tragis di GP Jerman yang membuatnya pensiun dari Formula 1. Padahal, keduanya merupakan calon kuat juara dunia musim itu.

Baca Juga: 8 Fakta Formulino, Kucing Ikonik di Sirkuit Imola Italia

2. Patrick Tambay berhasil menaklukan Sirkuit Imola pada 1983

3 Pembalap Ferrari yang Pernah Menjadi Juara di Sirkuit ImolaPatrick Tambay (twitter.com/F1)

Ferrari berhasil mempertahankan takhta di GP San Marino pada 1983 melalui Patrick Tambay. Pada sesi kualifikasi, pembalap asal Prancis tersebut berhasil mengunci posisi ketiga. Posisi terdepan dipegang Rene Arnoux yang juga mengendarai Ferrari. Sementara itu, posisi kedua dihuni Nelson Piquet yang membela Brabham.

Pada saat balapan, Tambay mampu mengambil alih posisi terdepan. Jelang balapan berakhir, Tambay sempat ditempel ketat oleh Riccardo Patrese yang mengendarai Brabham. Namun, pembalap Italia tersebut melakukan kesalahan yang membuat Tambay melenggang mulus melintasi garis finis.

Kemenangan tersebut cukup emosional karena Tambay menggunakan nomor 27 yang sebelumnya digunakan oleh Gilles Villeneuve. Bahkan, terdapat bendera Kanada yang merupakan negara asal Villeneuve terpampang di mobil Tambay. Sepanjang Sirkuit Imola juga dihiasi oleh banyak bendera Kanada untuk mengenang kepergian Villeneuve.

Alain Prost yang membela Renault dan Rene Arnoux mengisi posisi kedua dan ketiga. Hal itu membuat semua podium dikuasai oleh pembalap asal Prancis. Menariknya, hingga Mei 2024, podium GP San Marino 1984 menjadi kali terakhir ketiga pembalap berasal dari negara yang sama. 

3. Michael Schumacher menjadi pembalap tersukses di Sirkuit Imola

3 Pembalap Ferrari yang Pernah Menjadi Juara di Sirkuit ImolaMichael Schumacher (twitter.com/F1)

Setelah meraih dua kali juara secara beruntun pada 1982 dan 1983, Ferrari kesulitan untuk menjadi juara di Sirkuit Imola. Penantian tersebut akhirnya terhenti pada 1999 ketika Michael Schumacher berhasil meraih kemenangan. Ketika itu, Schumacher menjadi yang terdepan diikuti David Coulthard dan Rubens Barrichello.

Pembalap asal Jerman tersebut layak menyandang gelar raja Imola karena tujuh kali menjadi juara. Enam kemenangan di antaranya diraih bersama Ferrari pada 1999, 2000, 2002, 2003, 2004, dan 2006. Sementara itu, satu kemenangan lain diperoleh Schumacher ketika masih membela Benetton pada 1994.

Kemenangan pada 2003 menjadi yang paling emosional bagi Schumacher. Sebab, Schumacher kehilangan sang ibu tepat sehari sebelum balapan berlangsung. Meski dalam keadaan berduka, Schumacher tetap melakoni balapan dan berhasil meraih kemenangan. 

Satu kemenangan lain yang tak bisa dilupakan terjadi pada 2006. Ketika itu, Schumacher mampu bertahan dari gempuran mobil Renault yang dikendarai Fernando Alonso. Kemenangan tersebut merupakan balasan Schumacher kepada Alonso yang mengalahkannya pada musim sebelumnya.

Ferrari masih menjadi tim tersukses dengan koleksi 8 kemenangan dari 3 pembalap di Sirkuit Imola. Lantas, mampukah Ferrari kembali meraih kemenangan pada GP Emilia Romagna yang akan digelar pada Minggu (19/5/2024) mendatang?

Baca Juga: Karun Chandhok Optimistis McLaren Tuai Hasil Bagus di Imola

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

Menulis hal yang berhubungan dengan sport

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya