3 Penakluk Unggulan di Babak Perempat Final Malaysia Masters 2024

Banyak dari sektor ganda putra

Intinya Sih...

  • Banyak kejutan pada babak perempat final Malaysia Masters 2024, terutama di sektor ganda putra.
  • Ng Ka Long Angus dari Hong Kong menyingkirkan unggulan ke-3 Li Shi Feng dalam dua set langsung.
  • Pasangan nonunggulan Jin Yong/Na Sung Seung dan Junaidi Arif/Roy King Yap berhasil mengalahkan unggulan ganda putra lainnya.

Babak perempat final Malaysia Masters 2024 usai digelar kemarin, Jumat (24/5/2024). Banyak kejutan yang terjadi pada babak 8 besar turnamen BWF Super 500 ini. Salah satunya adalah deretan pemain nonunggulan yang berhasil menumbangkan unggulan.

Artikel kali ini mengantarkan informasi sederet pebulu tangkis yang berhasil menaklukkan para unggulan di babak perempat final Malaysia Masters 2024 yang tengah berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Daftar kali ini didominasi oleh sektor ganda putra, lho!

1. Ng Ka Long Angus (Hong Kong) pulangkan unggulan dari China

3 Penakluk Unggulan di Babak Perempat Final Malaysia Masters 2024Ng Ka Long Angus (instagram.com/bwf.official)

Kejutan pertama datang dari sektor tunggal putra. Ng Ka Long Angus dari Hong Kong sukses menyingkirkan unggulan ke-3 asal China, Li Shi Feng. Meski kalah dari segi peringkat, Ng Ka Long sejatinya memang unggul dari segi rekor pertemuan. 

Pada laga di Malaysia Masters 2024 ini, Ng Ka Long mengemas kemenangan lewat pertarungan dua set langsung yang cukup mudah. Kemenangan diraih Ng Ka Long dalam waktu 46 menit. Skor akhir dari pertandingan kedua tunggal putra ini adalah 21-13 dan 21-15. Dari hasil ini, Ng Ka Long semakin memimpin jauh rekor pertemuannya atas Li Shi Feng dengan catatan 4-1.

Baca Juga: Dejan/Gloria Akui Rinov/Pitha Lebih Siap di Malaysia Masters 2024

2. Jin Yong/Na Sung Seung (Korea Selatan) menang atas unggulan pertama dari tuan rumah

3 Penakluk Unggulan di Babak Perempat Final Malaysia Masters 2024Jin Yong/Na Sung Seung (instagram.com/yong_jin_03)

Tuan rumah, Malaysia, harus kehilangan salah satu ganda putra andalannya pada babak perempat final Malaysia Masters 2024. Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang merupakan unggulan pertama gagal melaju ke babak semifinal usai ditaklukkan pasangan nonunggulan. Ganda putra muda Korea Selatan, Jin Yong/Na Sung Seung, adalah lawan yang menghentikan laju mereka di ajang kandang kali ini.

Jin/Na mengalahkan Aaron/Soh lewat duel rubber game. Pada pertemuan perdana mereka ini, Aaron/Soh menelan kekalahan atas Jin/Na dengan skor 21-11, 19-21, dan 19-21. Pertandingan antara kedua ganda putra tersebut berlangsung selama lebih dari 1 jam.

3. Junaidi Arif/Roy King Yap (Malaysia) bekuk ganda putra unggulan dari Denmark

3 Penakluk Unggulan di Babak Perempat Final Malaysia Masters 2024Junaidi Arif/Roy King Yap (instagram.com/wanarifff_)

Berbeda dengan Aaron/Soh, ganda putra nonunggulan dari Malaysia justru berhasil melaju ke babak semifinal usai taklukkan unggulan. Mereka adalah Junaidi Arif/Roy King Yap yang membekuk ganda putra unggulan Denmark, Rasmus KjÆr/Frederik SØgaard. Mereka yang bertengger sebagai unggulan keenam di turnamen kali ini secara mengejutkan gagal lolos ke semifinal.

Momen di babak perempat final ini adalah pertemuan pertama mereka di turnamen internasional. Arif/Yap menang dengan skor akhir 21-18, 14-21, dan 21-18 atas KjÆr/SØgaard. Pertandingan ini berdurasi hingga 1 jam 9 menit.

Banyak unggulan dari sektor ganda putra yang harus angkat koper pada babak perempat final Malaysia Masters 2024. Hal ini membuat banyak pasangan nonunggulan ganda putra berpeluang besar merebut gelar juara Malaysia Masters 2024.

Baca Juga: Daftar Juara Malaysia Masters dari Tahun ke Tahun Sejak 2009

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya