Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023

Salah satu tunggal putra junior terbaik

Alwi Farhan tampil sangat luar biasa di sepanjang turnamen Kejuaraan Dunia Junior 2023. Salah satu rangkaian turnamen major event untuk pebulu tangkis junior ini akan menggelar partai finalnya pada Minggu (8/10/2022) di Spokane, Amerika Serikat.

Pada pertandingan beregu, Indonesia keluar sebagai runner-up karena kalah oleh tim China di laga final. Namun, sang kapten, Alwi Farhan, tidak pernah sekali pun mengalami kekalahan pada pertandingan beregu dan selalu berhasil menyumbang poin untuk Indonesia.

Setelah tampil impresif di pertandingan beregu, Alwi kemudian kembali tampil baik dan melangkah ke partai puncak di pertandingan individu. Menempati posisi unggulan keempat di turnamen ini, Alwi memberikan penampilan terbaiknya di tiap babak yang dijalani. Berikut perjalanan Alwi Farhan menuju final di Kejuaraan Dunia Junior 2023.

1. Kalahkan wakil Australia dengan mudah pada babak 64 besar

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Alwi berhadapan dengan wakil Australia pada laga pertamanya di Kejuaraan Dunia Junior 2023. Jie Ying Chan menjadi lawannya di babak 64 besar. Duel ini adalah pertemuan pertama bagi Alwi dan Chan.

Tidak menemukan kesulitan yang berarti, Alwi mengalahkan Chan dalam pertandingan dua set langsung. Chan takluk di tangan Alwi lewat skor 10-21 dan 8-21. Pertarungan ini berlangsung hanya dalam waktu 24 menit.

2. Pulangkan wakil India di babak 32 besar

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Pada babak 32 besar, Alwi bersua pemain dari India. Tushar Suveer menjadi rintangan selanjutnya yang harus dihadapi Alwi. Pada laga ini, Alwi memimpin jalan pertandingan sepenuhnya atas Suveer.

Lewat pertandingan dua set langsung, Suveer takluk atas Alwi. Wakil India ini kalah dalam duel yang berlangsung selama 35 menit. Skor akhir dari pertarungan dua tunggal putra ini adalah 21-16 dan 21-19.

3. Sikat tunggal putra Jepang di babak 16 besar

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Alwi berjumpa wakil Jepang, Yuna Nakagawa, di babak 16 besar Kejuaraan Dunia Junior 2023. Tampil makin pede, Alwi mampu mengalahkan Nakagawa lewat pertandingan cukup mudah. Momen ini juga merupakan pertemuan pertama antara kedua pemain.

Alwi memulangkan Nakagawa dalam waktu 29 menit dengan skor 21-5 dan 21-11. Kemenangan ini membuat Alwi memimpin head-to-head menjadi 1-0. Ia pun sukses mengamankan tiket ke perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2023.

Baca Juga: Alwi Farhan Ingin Jadikan SEA Games 2023 Jadi Ajang Pembuktian

4. Tumbangkan unggulan keenam di perempat final

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Alwi dihadapkan dengan unggulan keenam pada babak 8 besar. Ia adalah wakil China, Wang Zi Jun. Perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2023 ini merupakan pertemuan pertama antara Alwi dan Wang.

Berbeda dari babak sebelumnya, kali ini Alwi menghadapi lawan yang cukup membuatnya kerepotan. Pertandingan antara keduanya berlangsung cukup ketat sejak awal gim dimulai. Dalam durasi 42 menit, Alwi menumbangkan Wang dengan skor 21-19 dan 21-18.

5. Revans dari tunggal putra India di semifinal

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Pada babak semifinal, Alwi berhadapan dengan tungga putra India, Ayush Shetty. Sebelumnya, Alwi sudah pernah berjumpa dengan Shetty di babak semifinal Denmark Open Junior 2021. Kala itu Alwi takluk oleh Shetty lewat rubber game sengit.

Berhasil membalas kekalahan sebelumnya, kali ini Alwi membekuk Shetty dua gim langsung. Alwi menang dengan skor 21-18 dan 21-15 dalam waktu pertandingan 37 menit. Kemenangan ini mengubah rekor pertemuan mereka menjadi imbang, 1-1.

6. Menantang unggulan ketiga di partai final

Perjalanan Alwi Farhan Menuju Final Kejuaraan Dunia Junior 2023Alwi Farhan (instagram.com/badminton.ina)

Alwi akan menghadapi lawan yang cukup tangguh di laga pamungkas Kejuaraan Dunia Junior 2023. Ia mesti bertarung dengan wakil China yang jadi unggulan ketiga, Hu Zhe An. Laga final ini akan menjadi pertemuan ketiga Alwi dengan Hu. Untuk sementara, rekor pertemuan kedua tunggal putra junior ini adalah sama kuat, 1-1.

Duel terakhir mereka terjadi pada laga final pertandingan beregu yang digelar pekan kemarin. Saat Indonesia tertinggal 0-1 dari China, Alwi berhasil menyamakan kedudukan dengan mengalahkan Hu lewat pertandingan ketat rubber game. Apakah pada laga final individu ini Alwi mampu kembali mengalahkan Hu dan keluar sebagai juara?

Perjalanan panjang telah dilalui Alwi demi mencapai final Kejuaraan Dunia Junior tahun ini. Mampukah Alwi mencetak sejarah sebagai tunggal putra Indonesia pertama yang menjuarai Kejuaraan Dunia Junior?

Baca Juga: Ini Daftar Skuad Indonesia untuk Kejuaraan Asia Junior 2023

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya