6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite Dunia

Kesempatan emas bagi pelari buat tancap gas

Intinya Sih...

  • World Marathon Majors (WMM) terdiri dari enam maraton paling bergengsi di dunia, yaitu Tokyo, Boston, London, Berlin, Chicago, dan New York.
  • Tokyo Marathon pertama kali diselenggarakan pada 2007 dan dikenal sebagai World Marathon Majors termuda. Pada 2024, Tokyo Marathon akan digelar pada 3 Maret.
  • Boston Marathon merupakan ajang maraton tertua di dunia yang diselenggarakan pertama kali pada 1897. Untuk mengikuti Boston Marathon, pelari harus memenuhi standar waktu kualifikasi yang ditentukan BAA.

Apakah kamu seorang pelari? Pasti kamu sudah tidak asing dengan lomba lari maraton. Tiap tahunnya, banyak negara belomba-lomba menyelenggarakan ajang lari yang meriah. Namun, hanya ada enam maraton paling bergengsi di dunia yang biasanya dikenal dengan World Marathon Majors (WMM).

WMM terdiri dari maraton di enam kota besar dunia, yakni Tokyo, Boston, London, Berlin, Chicago, dan New York. Keenam ajang bergengsi itu terbuka bagi pelari elite di seluruh dunia dan digelar tiap tahun. Tak jarang, maraton ini juga menjadi panggung para pelari elite dalam memecahkan rekor dunia.

Bagi kamu yang penasaran akan enam maraton bergengsi yang jadi panggung para pelari elite dunia, berikut ulasan lengkapnya.

1. Tokyo Marathon, maraton termuda dari seri WMM yang akan digelar lagi pada Maret 2024

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaTokyo Marathon (instagram.com/tokyomarathon)

Maraton bergengsi yang pertama adalah Tokyo Marathon. Tokyo Marathon pertama kali diselenggakan pada 18 Februari 2007. Ia disebut sebagai World Marathon Majors termuda karena mendapat status WMM pada 2012. Titik start Tokyo Marathon dimulai dari Gedung Pemerintahan Tokyo di Shinjuku dan berakhir di Stasiun Tokyo.

Para pelari akan melintasi distrik-distrik utama dan tempat wisata seperti Nihonbashi, Asakusa, Ginza, dan Shinagawa. Pada 2023 lalu, sekitar 38.000 pelari mengikuti ajang bergengsi ini. Pada 2024, Tokyo Marathon akan digelar pada 3 Maret.

2. Boston Marathon merupakan maraton tertua di dunia yang punya kualifikasi khusus

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaBoston Marathon (instagram.com/bostonmarathon)

Boston Marathon merupakan ajang maraton tertua di dunia yang diselenggarakan pertama kali pada 1897, bertepatan dengan Hari Patriot di Amerika Serikat. Rute Boston Marathon dimulai dari Hopkinton State Park dan berakhir di Copley Square. Pelari akan melewati tanjakan yang bermula dari Newton Hill dan berakhir di Heartbreak Hill. Tanjakan ini berada di kilometer 32—34 setelah titik start.

Maraton ini dikelola Boston Athletic Association, yakni organisasi nirlaba yang dibentuk pada 1887 untuk mempromosikan gaya hidup sehat melalui olahraga, khususnya lari. Untuk mengikuti Boston Marathon, kamu harus mencapai standar waktu kualifikasi yang telah ditentukan Boston Athletic Association (BAA). Standar tersebut dikenal dengan istilah Boston Qualifier (BQ). Selain itu, pelari berumur di bawah 18 tahun tidak boleh mengikuti maraton ini.

3. London Marathon menjadi panggung para pelari terbaik dunia

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaLondon Marathon (instagram.com/londonmarathon)

London Marathon pertama kali digelar pada 29 Maret 1891. Maraton ini merupakan ide dari Chris Brasher, peraih medali emas pada lomba lari halang rintang 3.000 m di Melbourne pada 1956. London Marathon sendiri dikenal sebagai maraton yang mampu menarik perhatian banyak pelari terbaik dunia.

Rute London Marathon dimulai dari London’s Greenwich Park. Pelari akan melewati jalanan perkotaan dekat London’s Tower, lalu Sungai Thames, sebelum mencapai titik finis di depan Istana Buckingham. London Marathon juga dikenal sebagai salah satu acara penggalangan dana terbesar di dunia. Beberapa pelari mengenakan kostum mewah untuk mengumpulkan uang sebagai aksi amal.

Baca Juga: Ingin Ikut Maraton? Ini 8 Persiapan yang Harus Dilakukan!

4. Berlin Marathon, maraton dengan rute datar dan cepat

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaBerlin Marathon (instagram.com/berlinmarathon)

Berlin Marathon biasanya diadakan tiap pekan terakhir September. Maraton ini pertama kali diselenggarakan pada 1974. Pada 1981, rute berpindah dari Grunewald (hutan besar) ke pusat kota Berlin Barat. Setelah Tembok Berlin runtuh pada 1989, perlombaan dialihkan ke beberapa bagian Berlin Timur pada 1990.

Berlin Marathon memiliki lintasan yang datar dengan titik start dan finis di Gerbang Brandenburg. Berlin Marathon pun terkenal sebagai ajang para pelari memecahkan rekor dunia. Tiap tahunnya, ada sekitar 40.000 peserta yang berasal dari lebih dari 100 negara berpartisipasi dalam maraton ini.

5. Chicago Marathon disebut sebagai pencetak pelari tercepat dalam sejarah

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaChicago Marathon (instagram.com/chimarathon)

Chicago Marathon diadakan pertama kali pada 1977. Pada awal diadakan, maraton ini hanya terdiri dari 4.200 pelari. Saat ini, hampir 40.000 altlet ikut berlari di lintasan sepanjang 42,195 km di Chicago. Rute Chicago Marathon dimulai dan dakhiri di Grant Park. Pelari akan melintasi tiga stadion terkenal di Chicago, yaitu Wrigley Field, United Center, dan Guaranteed Rate Field.

Chicago Marathon juga sebagai ajang penggalangan dana yang akan digunakan untuk penelitian dan kegiatan sosial. Seperti Berlin Marathon, Chicago Marathon telah mencetak beberapa pelari dengan waktu tercepat dalam sejarah. Pada 2024 ini, Chicago Marathon ke-46 akan berlangsung pada Minggu (13/10/2024).

6. New York City Marathon, maraton terakhir dari WMM yang akan berlangsung pada November 2024

6 Maraton Bergengsi yang Jadi Panggung Para Pelari Elite DuniaNew York City Marathon (instagram.com/nycmarathon)

Maraton paling bergengsi yang terakhir adalah New York City (NYC) Marathon. Maraton di New York ini pertama kali digelar pada 1970 dan hanya diikuti 127 pelari. Saat ini, New York City Marathon justru bisa menarik hampir 40.000 pelari tiap tahunnya. Ia juga ditonton 2 juta warga New York yang memberi dukungan kepada para pelari.

Rute New York City Marathon dimulai dari Jembatan Verrazano Narrows di Staten Island dan berakhir di Central Park. New York City Marathon biasanya berlangsung tiap November, bertepatan dengan musim gugur di New York. Pada 2024 ini, New York City Marathon akan diselenggarakan pada 3 November.

Nah, itulah enam maraton bergengsi di dunia. Tiap ajang ini pastinya mempunyai daya tarik tersendiri. Jika kamu ingin berpartisipasi di salah satunya, maka pastikan kamu mempersiapkannya dengan matang sejak jauh-jauh hari. Selain giat berlatih, kamu harus mencari berbagai informasi terkait maraton yang akan kamu ikuti.

Baca Juga: Mengenal Triatlon, 3 Olahraga dalam 1 Waktu

Lya Munawaroh Photo Verified Writer Lya Munawaroh

Haloo saya merupakan lulusan Jurusan Fisika Universitas Negeri Semarang. Saya memiliki ketertarikan untuk menulis berbagai destinasi wisata yang ada di Indonesia.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya