Apriyani/Fadia Jadikan Komunikasi Sebagai Kunci Performa

Apriyani/Fadia melaju ke 16 besar All England 2024

Jakarta, IDN Times - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengunci tiket ke 16 besar All England 2024. Beberapa evaluasi dicatat Apriyani/Fadia atas penampilan mereka di babak pertama turnamen BWF Super 1.000 ini.

Apriyani/Fadia memulangkan wakil India, Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela dengan skor 21-18, 21-12, usai berlaga selama 43 menit. Apriyani/Fadia jadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia yang berlaga di All England 2024.

Baca Juga: Apriyani/Fadia Gak Kejar Status Unggulan di Olimpiade 2024

1. Komunikasi jadi kunci performa

Apriyani/Fadia Jadikan Komunikasi Sebagai Kunci PerformaApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di All England 2024 (dok. PP PBSI)

Menjalani gim pertama, Apriyani/Fadia semula unggul 12-7. Namun, permainan Apriyani/Fadia sempat mengendur hingga keduanya tertinggal 17-14. Komunikasi jadi kunci keberhasilan Apriyani/Fadia kembali memimpin dan mengunci kemenangan 21-18 di game pertama.

"Setelah interval gim pertama permainan kami mengendur, sempat hilang fokus dan memperlambat tempo yang membuat lawan bisa bangkit. Tapi setelah itu, saya dan kak Apri banyak komunikasi dan bisa kembali memegang kontrol pertandingan," kata Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Di gim kedua, Apriyani/Fadia mengontrol pertandingan dan konsisten mendominasi hingga menang mudah 21-12.

2. Performa terus membaik

Apriyani/Fadia Jadikan Komunikasi Sebagai Kunci PerformaApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di All England 2024 (dok. PP PBSI)

Apriyani/Fadia mengawali 2024 dengan tak maksimal. Pemulihan cedera yang dijalani Apriyani Rahayu membuat keduanya kerap absen di turnamen besar tur Asia, seperti Malaysia Open 2024 dan India Open 2024.

Keduanya pun terhenti di babak 32 besar saat menjalani Indonesia Masters 2024 dan kandas di 16 besar French Open 2024 pekan lalu. Namun, Apriyani menilai kondisi mereka semakin bakik tiap harinya.

"Semakin hari semakin baik kondisi kami, hawa pertandingan kami. Pelatih juga tadi terus mengingatkan untuk terus membangun atmosfer pertandingan. Kami coba konsisten dengan itu," kata Apriyani Rahayu.

Baca Juga: Apriyani/Fadia Gak Pasang Target Comeback di French Open

3. Akan hadapi pasangan Jepang

Apriyani/Fadia Jadikan Komunikasi Sebagai Kunci PerformaApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di All England 2024 (dok. PP PBSI)

Di babak 32 besar, Apriyani/Fadia akan berhadapan dengan pasangan Jepang, Ayako Sakuramoto/Rena Miyaura. Ini bakal jadi pertemuan pertama Apriyani/Fadia dan Sakuramoto/Miyaura.

"Kami belum pernah bertemu sebelumnya jadi kami akan mempelajari permainan mereka lewat rekaman video. Siapkan lagi kelebihan kami, perbaiki kekurangan dan antisipasi pola mereka," kata Apriyani.

Secara ranking, Apriyani/Fadia yang menempati posisi ke-9 dunia terbilang lebih unggul dibanding Sakuramoto/Miyaura yang menempati ranking ke-11 dunia.

Baca Juga: 4 Unggulan yang Tumbang pada Hari Pertama All England 2024

Baca Juga: Jadwal Indonesia di All England 2024: Ujian Buat Fajar/Rian

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya