Catatan Merah Rehan/Lisa di 6 Turnamen Terakhir

Kandas di awal dalam enam turnamen beruntun

Jakarta, IDN Times - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, kembali menelan pil pahit. Mereka keok melawan pasangan Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, di babak pertama Australia Open 2023, dalam rubber game 22-20, 11-21, 10-21, Rabu (2/8/2023).

Kekalahan ini memperpanjang rapor merah Rehan/Lisa di turnamen BWF. Setelah mencapai semifinal Orleans Masters, Rehan/Lisa malah kerap tumbang di putaran pertama dan kedua dari enam turnamen yang dijalani hingga Australia Open 2023.

Baca Juga: Jojo dan Ginting Lolos Lubang Jarum, Vito Catat Comeback Manis

1. Mimpi buruk Australia Open 2023

Catatan Merah Rehan/Lisa di 6 Turnamen TerakhirRehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati gugur di 32 besar Japan Open 2023 (dok. PP PBSI)

Start Rehan/Lisa sebenarnya sempat menang pada game pertama di babak 32 besar Australia Open 2023. Kala itu, dia menang 22-20 atas Tang/Tse.

Tapi, mimpi buruk datang di game kedua. Mereka kalah telak 11-21, dan terpaksa laga dilanjut ke game ketiga. Hingga akhirnya, Rehan/Lisa angkat koper karena kalah telak 10-21 di game penentuan.

2. Gagal fokus jadi awal petaka

Catatan Merah Rehan/Lisa di 6 Turnamen TerakhirRehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melaju ke 16 besar Indonesia Open 2023. (IDN Times/Reynaldy Wiranata)

Ini jadi kekalahan kedua beruntun Rehan/Lisa melawan Tang/Tse. Keduanya baru bersua pekan lalu di Japan Open 2023 yang juga dimenangkan Tang/Tse.

Berkaca dari dua kekalahannya, Rehan/Lisa mengaku gagal fokus di lapangan. Akibatknya, Rehan/Lisa banyak kehilangan bola karena mati sendiri.

"Kami kehilangan fokus di game kedua dan ketiga. Lawan juga mengubah pola dan kami kurang siap mengantisipasi. Kami main buru-buru dan malah mati sendiri. Sebenarnya, kami tidak capek, tapi banyak mati dan itu tidak lewat permainan reli. Fokus kami kurang," kata Rehan.

3. Catatan merah Rehan/Lisa

Catatan Merah Rehan/Lisa di 6 Turnamen TerakhirRehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati di All England 2023 (dok.PP PBSI)

Dengan kekalahan pahit di Australia Open, Rehan/Lisa tercatat tak pernah ke perempat final di enam turnamen terakhir. Sebuah degradasi performa yang drastis.

Pekan lalu, Rehan/Lisa kandas di babak 32 besar Japan Open 2023 usai melawan Tang/Tse dengan skor 15-21, 14-21. Akhir Juni 2023 lalu, langkah keduanya terhenti di 16 besar Taipei Open 2023 usai dibekuk pasangan tuan rumah, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan, 23-25, 21-16, 19-21.

Bahkan, ketika main di kandang sendiri pada Indonesia Open 2023, Rehan/Lisa juga terhenti di babak 16 besar usai melawan pasangan Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund, dengan skor 14-21, 16-21.

Rehan/Lisa bahkan kandas di 32 besar Singapore Open usai berhadapan dengan wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 21-15, 18-21, 14-21.

Malaysia Masters 2023, Rehan/Lisa juga kandas di babak 16 besar dibantai pasangan Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran. 17-21, 15-21.

Baca Juga: Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Hari Pertama Australia Open 2023

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya