Hafiz/Gloria Raih Kemenangan Perdana di BWF World Tour Finals 2020

Hafiz/Gloria taklukan wakil Jerman melalui rubber set

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Imanuelle Widjaja, sukses memenangkan pertandingan kedua babak penyisihan grup turnamen BWF World Tour Finals 2020.

Berhadapan dengan wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich, ganda campuran Indonesia menang melalui rubber set dengan skor 15-21, 22-20, 21-15 pada duel yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (28/1/2021).

1.Pasangan Jerman curi kemenangan di set pertama

Hafiz/Gloria Raih Kemenangan Perdana di BWF World Tour Finals 2020Ganda campuran Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich di hari pertama BWF World Tour Finals 2020 (Dok.IDN Times/BadmintonPhoto)

Lamsfuss/Herttrich memulai set pertama dengan sangat baik. Hafiz/Gloria harus bekerja keras untuk menyamai perolehan poin Lamsfuss/Herttrich. Pasangan Indonesia mampu mengamankan interval pertama dengan keunggulan tipis 11-10.

Usai jeda, kondisi berbalik. Pasangan Jerman semakin menekan permainan Hafiz/Gloria. Mereka bahkan mampu membalikan keadaan hingga mencapai match point 20-15 setelah pukulan Gloria tersangkut di net.

Laga berhenti setelah menghabiskan waktu 18 menit. Service Herttrich dilepas begitu saja oleh Hafiz dan dinyatakan masuk. Walhasil, Lamsfuss/Herttrich mencuri kemenangan di set pertama dengan skor 21-15.

Baca Juga: Greysia/Apriyani Menang Mudah di Laga Kedua World Tour Finals 2020

2. Hafiz/Gloria paksa pertandingan lanjut ke set ketiga

Hafiz/Gloria Raih Kemenangan Perdana di BWF World Tour Finals 2020Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja di hari pertama BWF World Tour Finals 2020 (Dok.IDN Times/BadmintonPhoto)

Set kedua berlangsung lebih ketat lagi. Walau demikian, Hafiz/Gloria harus tertinggal dari pasangan Jerman yang mengamankan interval dengan skor 11-9.

Usai jeda, persaingan semakin sengit. Skor terus imbang dan saling bertukar sejak 12-12 hingga 20-20, sebelum Hafiz/Gloria mencapai game point dengan skor 21-20 usai jalani pertarungan defense cukup panjang.

Kecerdikan Hafiz membuat perlawanan Lamsfuss/Herttrich sia-sia. Ia melambungkan bola ke belakang lapangan. Lamsfuss yang sempat mengejar, berpikir bola akan keluar. Siapa sangka, bola masuk di ujung lapangan.

Sehingga pertandingan seru di set kedua dimenangkan Hafiz/Gloria dengan skor 22-20. Pertarungannya melawan Lamsfuss/Hertrich dilanjutkan di set ketiga.

3. Hafiz/Gloria pastikan kemenangan di set penentuan

Hafiz/Gloria Raih Kemenangan Perdana di BWF World Tour Finals 2020Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja di hari pertama BWF World Tour Finals 2020 (Dok.IDN Times/BadmintonPhoto)

Menjalani set ketiga, Hafiz/Gloria tampak mulai menemukan pola bermain terbaiknya. Tak hanya bertahan, mereka terus memberikan tekanan untuk pasangan asal Jerman itu. 

Memasuki menit ke-11 di set ini, Hafiz/Gloria mengamankan interval dengan skor 11-9. Usai jeda, wakil Indonesia terus mempertebal keunggulan. Setelah unggul dengan margin tipis, yakni 14-13, perlahan mereka unggul dengan 19-15.

Tertekan dengan permainan Hafiz/Gloria, kesalahan fatal dilakukan Herttrich dengan melakukan service fault. Hal itu menghadiahi Hafiz/Gloria match point dengan skor 20-15. 

Hafiz/Gloria pun dengan digdaya menutup laga ini dengan skor 21-15. Kemenangan ini pun membuat asa mereka lolos ke semifinal di BWF World Tour Finals 2020.

Baca Juga: Kalah Lagi, Anthony Ginting Tersingkir di BWF World Tour Finals 2020

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya