Indonesia Kuasai Bulu Tangkis SEA Games 2023

Dari 10 wakil, cuma satu yang gak raih medali SEA Games

Jakarta, IDN Times - Indonesia menjadi juara umum di cabang olahraga bulu tangkis SEA Games 2023, Kamboja. Secara total, Indonesia mengumpulkan 11 medali dari delapan nomor yang dipertandingkan.

Indonesia mengantongi lima medali emas, tiga perak, serta tiga perunggu, di cabor bulu tangkis Indonesia. Tentunya, ini melebihi target karena Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) hanya mematok Pasukan Garuda membawa pulang empat emas dari Kamboja.

1. Target tercapai, ada kejutan

Indonesia Kuasai Bulu Tangkis SEA Games 2023Tunggal putra Indonesia meraih medali emas dan perak di SEA Games 2023 (dok. PP PBSI)

Dengan catatan ini, Indonesia sebenarnya melewati target di SEA Games 2023. Awalnya, empat emas dari cabor bulu tangkis dibebankan ke nomor beregu putra, tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran. Tapi, satu emas tambahan justru lahir dari ganda putri ketika Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose justru sukses menciptakan All Indonesian Final.

Kejutan lainnya datang dari tunggal putra. Christian Adinata yang tak diunggulkan di final, justru mampu menjungkalkan seniornya, Chico Aura Dwi Wardoyo.

Baca Juga: Perjalanan Timnas U-22 Raih Emas SEA Games 2023: Tak Pernah Kalah!  

2. Panen medali di SEA Games

Indonesia Kuasai Bulu Tangkis SEA Games 2023Ganda putri Indonesia meraih medali emas dan perak di SEA Games 2023 (dok. PP PBSI)

Dominasi Indonesia di cabor bulu tangkis benar-benar terasa. Bermodalkan 10 wakil demi berlaga di lima nomor perorangan yang dipertandingkan, Indonesia malah panen medali.

Sebanyak sembilan wakil menembus semifinal. Lewat fakta itu, sembilan wakil sudah dipastikan mengantongi medali, hanya tinggal menentukan mau raih emas, perak, atau perunggu.

Hanya ganda campuran, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, yang tak menyumbang medali. Keduanya kandas di putaran pertama usai melawan pasangan Thailand, Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong.

3. Daftar peraih medali di cabor bulu tangkis

Indonesia Kuasai Bulu Tangkis SEA Games 2023Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati memenangkan medali emas SEA Games 2023 (dok. PP PBSI)

Berikut daftar peraih medali cabang olahraga bulu tangkis di SEA Games 2023:

Emas:
1. Tim putra (beregu putra)
2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran)
3. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (ganda putri)
4. Christian Adinata (tunggal putra)
5. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (ganda putra)

Perak:
1. Tim putri (beregu putri)
2. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (ganda putri)
3. Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra)

Perunggu:
1. Ester Nurumi Tri Wardoyo (tunggal putri)
2. Komang Ayu Cahya Dewi (tunggal putri)
3. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (ganda putra)

Baca Juga: Kejutan, Christian Adinata Tumbangkan Chico Aura di Final SEA Games

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya