Jadwal Tanding Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2024

Empat wakil berlaga di semifinal

Jakarta, IDN Times - Indonesia Masters 2024 memasuki babak semifinal. Indonesia masih punya empat wakil untuk bertanding di Istora Senayan Jakarta pada Sabtu (27/1/2024).

Sektor ganda putra memastikan Indonesia punya wakil di babak final, karena laga semifinal akan menyuguhkan derby tuan rumah hari ini.

Indonesia menjadi negara dengan sisa wakil kedua terbanyak. Posisi pertama ditempati China yang masih punya enam wakil yang terdiri dari dua tunggal putri, satu ganda putra, dua ganda putri, dan satu ganda campuran.

Baca Juga: Rekap Hasil Skuad Garuda di Perempat Final Indonesia Masters 2024

1. Sisa empat wakil di semifinal

Jadwal Tanding Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2024Anthony Sinisuka Ginting memenangkan babak 32 besar Indonesia Masters 2024 (dok. PP PBSI)

Skuad Indonesia menyisakan empat wakil untuk berlaga di semifinal Indonesia Masters 2024. Seluruhnya berasal dari sektor tunggal putra, ganda putri, dan ganda putra.

Anthony Sinisuka Ginting jadi satu-satunya wakil sektor tunggal yang tersisa di turnamen ini. Ganda putri pun hanya menyisakan satu wakil, yakni Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. Sementara sektor ganda putra masih punya dua wakil yang akan menjalani perang saudara.

2. Ganda putra pastikan tiket ke final

Jadwal Tanding Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2024Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangkan babak 32 besar Indonesia Masters 2024 (dok. PP PBSI)

Sektor ganda putra Indonesia memastikan diri punya wakil di final Indonesia Masters 2024. Ini menyusul perang saudara yang akan tercipta di semifinal.

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berduel melawan junior sepelatnasnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin untuk berebut tiket final. Ini akan jadi kali kelima kedua pasangan bersua di lapangan.

Catatan head to head menunjukkan Leo/Daniel unggul 3-1 atas pertemuan dengan Fajar/Rian.

3. Jadwal tanding wakil Indonesia

Jadwal Tanding Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2024Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak 32 besar Malaysia Open 2024 (dok. PP PBSI)

Berikut jadwal tanding wakil Indonesia di semifinal Indonesia Masters 2024:
Court 1 - Mulai pukul 13.00 WIB
Match 3 - Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (China/4)
Match 6 - Anthony Sinisuka Ginting (3) vs Brian Yang (Kanada)
Court 10 - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (7) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardinato (3)

Baca Juga: Langkah Sabar/Reza Terhenti di Perempat Final Indonesia Masters 2024

Baca Juga: Lanny/Ribka dan Motivasi Jadi Juara Turnamen Besar

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya