Jonatan Christie Kalut Usai Kalah Lawan Lee Zii Jia

Jonatan kecewa dengan kekalahannya

Jakarta, IDN Times - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie kalut usai kalah melawan wakil Malaysia, Lee Zii Jia di babak pertama Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 dengan skor 13-21, 15-21 dalam laga yang berlangsung di Royal Arena, Copenhagen, Denmark pada Senin (21/8/2023).

Jonatan mengaku tak bisa menjelaskan faktor yang menjadi penyebab kekalahannya. Namun yang pasti unggulan kelima Kejuaraan Dunia 2023 ini mengaku kecewa dengan penampilannya.

"Saya masih susah untuk mencerna kekalahan tadi. Saya salah apa atau kurang apa. Rasanya belum bisa dijelaskan kenapa saya kalah dan permainan saya tidak bisa keluar sama sekali," ujar Jonatan mengutip PBSI usai pertandingan.

1. Jonatan kecewa

Jonatan Christie Kalut Usai Kalah Lawan Lee Zii JiaJonatan Christie di Piala Sudirman 2023 (dok. PP PBSI)

Jonatan mengaku kecewa dengan hasil penampilannya di Kejuaraan Dunia 2023. Jonatan menyadari strategi permainan yang diterapkannya tidak pas dan malah menguntungkan lawan yang terus mulus mengembangkan pola.

"Saat unggul dalam perolehan angka, saya tidak bisa menjaga keunggulan. Saya malah ikut terbawa ke pola permainan lawan. Dampaknya, saya malah banyak mati sendiri dan kehilangan angka," kata Jonatan.

Ini jadi catatan terburuk Jonatan Christie dalam tiga ajang Kejuaraan Dunia terakhir yang diikutinya. Pada edisi 2019 dan 2022 lalu, Jonatan terhenti di babak perempat final.

Baca Juga: KO 2 Game, Jonatan Christie Tumbang Lawan Lee Zii Jia di Denmark

2. Kalah lawan Lee Zii Jia

Jonatan Christie Kalut Usai Kalah Lawan Lee Zii JiaJonatan Christie di Malaysia Masters 2023 (dok. PP PBSI)

Penampilan Jonatan jauh dari kata apik. Laga Jonatan kontra Lee Zii Jia yang disebut big match dalam ajang ini, nyatanya terbilang berlangsung cenderung mudah untuk Lee Zii Jia.

Permainan Jonatan tak cukup kuat untuk mengatasi solidnya pertahanan dan serangan Lee Zii Jia kali ini. Beberapa kali melakukan kesalahan sendiri, Jonatan tertinggal 14-20 di match point.

Smash keras Lee Zii Jia berusaha dikembalikan Jonatan Christie namun melebar keluar lapangan. Skor 15-21, Jojo angkat koper dari Kejuaraan Dunia 2023.

3. Catatan buruk lawan Lee Zii Jia

Jonatan Christie Kalut Usai Kalah Lawan Lee Zii JiaLee Zii Jia di All England 2022 (Instagram.com/bwf.official)

Kekalahan kali ini membawa Jonatan Christie menorehkan catatan buruk dalam pertemuannya dengan Lee Zii Jia. Kini kedudukan head to head keduanya imbang 4-4.

Dalam empat pertemuan terakhirnya dengan Lee Zii Jia, tak sekalipun Jonatan mampu memetik kemenangan. Sebelumnya, keduanya bersua di Denmark Open 2022. Kala itu, laga dimenangkan Lee Zii Jia dengan skor 21-16, 18-21, 21-18.

Jonatan Chirstie terakhir kali memenangkan pertandingan melawan Lee Zii Jia dalam laga Singapore Open 2019 dengan skor 21-13, 21-12.

Baca Juga: 5 Fakta Jonatan Christie vs Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya