Umumkan Pensiun, Ini Deretan Prestasi Roger Federer

Akhiri perjalanan karier selama 24 tahun

Jakarta, IDN Times - Petenis legendaris asal Swiss, Roger Federer mengumumkan akan segera gantung raket. Penampilannya di Laver Cup akan jadi ajang terakhir bagi Federer sebelum pensiun.

Selama 24 tahun berkarier di cabang olahraga tenis, berbagai gelar telah dimenangkan Federer.

Mulai dari gelar turnamen tunggal, gelar Grand Slam, hingga mengukir sejarah jadi petenis nomor satu dunia sudah pernah diraih Federer.

Baca Juga: Puja-puji Rafael Nadal untuk Roger Federer, Teman Tapi Saingan

1. Catatan prestasi bersejarah Federer

Umumkan Pensiun, Ini Deretan Prestasi Roger Federerinstagram.com/rogerfederer

Roger Federer bukan petenis biasa. Catatan prestasinya membawa Federer menjadi salah satu petenis terbaik sepanjang sejarah.

Federer sudah memenangkan 103 gelar dari Tour Singles. Termasuk lima gelar U.S Open dan catatan rekor delapan gelar juara tunggal putra di Wimbledon.

Dia juga sudah mengamankan 20 gelar Grand Slam. Meski gagal di nomor tunggal, Federer pernah meraih medali emas Olimpiade Beijing 2008 di nomor ganda bersama Stanislas Wawrinka.

Federer pernah menempati ranking satu dunia selama 310 pekan. Federer juga pernah mencatat enam sejarah kemenangan di final tur akhir musim.

Baca Juga: 10 Potret Menawan Roger Federer, Petenis Veteran yang Masih Kompetitif

2. Kondisi kesehatan jadi pertimbangan untuk pensiun

Umumkan Pensiun, Ini Deretan Prestasi Roger Federeressentiallysports.com

Selama tiga tahun belakangan, Federer memang berjibaku dengan sejumlah masalah cedera dan operasi yang harus dijalani.

Federer bahkan sudah absen dari kompetisi kelas atas sejak Wimbledon 2021 silam. Kurang lebih tiga kali sudah Federer dikabarkan harus mejalani operasi lutut.

"Sekarang saya harus menyadari kapan waktunya saya mengakhiri karier kompetitif saya," ujar Federer.

3. Berkarier selama 24 tahun di tenis

Umumkan Pensiun, Ini Deretan Prestasi Roger Federerinstagram.com/rogerfederer

Federer sudah berkarir selama 24 tahun di cabang olahraga tenis. Berawal dari seorang ballkid di Basel, Swiss, Federer memulai debutnya di usia 16 tahun.

Petenis berusia 41 tahun ini sudah memainkan lebih dari 1.500 pertandingan sepanjang karirnya.

Bagi Federer, gantung raket hanya berarti tidak akan mengikuti turnamen dunia lagi. Bukan meninggalkan tenis sama sekali.

Baca Juga: Puja-puji Rafael Nadal untuk Roger Federer, Teman Tapi Saingan

Baca Juga: Usai Serena Williams, Roger Federer Juga Putuskan Pensiun

Topik:

  • Rendra Saputra
  • Margith Juita Damanik

Berita Terkini Lainnya