5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?

Penyerang dengan insting supertajam #IDNTimeSport

Edin Dzeko pastinya sudah begitu populer sebagai salah satu striker sepak bola jempolan yang ada saat ini. Pemain asal Bosnia-Herzegovina tersebut baru saja berpisah dengan AS Roma dan bergabung ke tim rival, Inter Milan. Sebelum berkiprah di Italia, Dzeko juga pernah membela FK Teplice, Wolfsburg, dan Manchester City.

Dalam kariernya hingga saat ini, Dzeko telah menciptakan 292 gol dari 637 laga di semua ajang bersama klub yang pernah dibelanya. Tentunya, banyak klub yang pernah dihadapi dan banyak klub pula yang telah merasakan betapa ganasnya Dzeko dalam mencetak gol. Tahukah kalian klub mana saja yang gawangnya paling sering dijebol Edin Dzeko? Berikut ulasannya!

1. Manchester United (9 gol)

5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?potret Edin Dzeko di Manchester City (skysports.com)

Manchester United merupakan klub yang paling cocok dengan Dzeko dalam urusan mencetak gol. Selama berseragam Wolfsburg, Manchester City, dan AS Roma, ia berjumpa dengan United dalam 11 laga di semua ajang. Ia mampu menciptakan 9 gol dan 2 assist.

Terakhir kali Dzeko mencetak gol ke gawang Manchester United adalah pada 6 Mei 2021 dalam laga leg kedua semifinal Europa League musim 2020/2021. Bagi timnya, dari 11 laga yang dilakoni mencatatkan 5 menang dan 6 kali kalah.

2. Viktoria Plzen (9 gol)

5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?potret Edin Dzeko saat membela AS Roma (skysports.com)

Viktoria Plzen menjadi klub kedua yang gawangnya paling sering dijebol Edin Dzeko. Ia pernah bertanding melawan Plzen dalam 8 laga di semua ajang bersama FK Teplice, Manchester City, dan AS Roma. Dzeko berhasil mencetak 9 gol dan 1 assist.

Dzeko terakhir kali menjebol gawang Viktoria Plzen pada 2 Oktober 2018 dalam laga fase grup G Liga Champions musim 2018/2019. Dari 8 laga yang dijalani, Dzeko dan klubnya mencatatkan 4 kemenangan, 2 imbang, dan 2 kalah.

Baca Juga: 6 Penyerang Eropa Tertajam di Klub dan Negaranya pada Abad ke-21

3. VfB Stuttgart (8 gol)

5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?potret Edin Dzeko bersama Wolfsburg (skysports.com)

Klub berikutnya yang menjadi lumbung gol Edin Dzeko adalah VfB Stuttgart. Ia pernah bertarung melawan Stuttgart dalam 7 laga di Bundesliga bersama Wolfsburg. Tercatat, ia mampu menciptakan 8 gol.

Stuttgart terakhir kali kemasukan gol oleh Dzeko pada 30 Oktober 2010 dalam laga pekan ke-10 Bundesliga musim 2010/2011. Tren positifnya saat berjumpa Stuttgart membantu Wolfsburg meraih 4 kemenangan. Namun, 3 laga lainnya berujung kekalahan.

4. Sampdoria (7 gol)

5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?potret Edin Dzeko saat berseragam AS Roma (beinsports.com)

Dari Italia, ada Sampdoria yang menjadi salah satu klub langganan Edin Dzeko untuk mencetak gol. Total, ia sudah 13 kali bertemu Sampdoria di semua ajang bersama AS Roma. Ia sukses mencatatkan 7 gol dan 2 assist

Dzeko terakhir kali menjadi mimpi buruk Sampdoria pada 3 Januari 2021 dalam laga pekan ke-15 Serie A musim 2020/2021. Torehan impresif juga berhasil didapat AS Roma dengan catatan 7 menang, 2 imbang, dan 4 kalah.

5. Hoffenheim (7 gol)

5 Klub yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Edin Dzeko, Mana Saja?potret Edin Dzeko di Wolfsburg (bundesliga.com)

Selain VfB Stuttgart, Hoffenheim juga merupakan klub Jerman yang sering dibobol Edin Dzeko. Ia pernah bentrok kontra Hoffenheim dalam 5 laga di Bundesliga bersama Wolfsburg. Dzeko tampil ciamik dengan mengemas 7 gol dan 3 assist.

Hoffenheim terakhir kali merasakan keganasan Dzeko pada 18 Desember 2010 dalam laga pekan ke-17 Bundesliga musim 2010/2011. Dzeko berperan penting mengantar Wolfsburg meraih 3 kemenangan, 1 imbang, dan hanya 1 kali kalah.

Edin Dzeko saat ini sudah menginjak usia 35 tahun atau bisa dikatakan sebagai penyerang gaek. Kira-kira, mampukah ia tampil moncer di lini depan Inter Milan?

Baca Juga: 5 Striker Top yang Pernah Menggunakan Nomor Punggung 9 di AS Roma

Nur Romli Photo Verified Writer Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya