ONE Fight Night 21: Kembalinya Kickboxer dan Grappler Terbaik Dunia

Dimeriahkan dua laga Kejuaraan Dunia.

Sepasang laga Kejuaraan Dunia di disiplin kickboxing dan submission grappling telah diumumkan untuk ONE Fight Night 21 pada Sabtu pekan depan (6/4/2024).

Penguasa dua disiplin, Regian Eersel, akan kembali untuk mempertahankan gelar Juara Dunia kickboxing kelas ringan miliknya dari tantangan Alexis Nicolas di laga utama event tersebut.

Tayang dari Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, event tersebut juga diramaikan dengan kembalinya Tye Rutolo dalam laga pertahanan gelar submission grappling kelas welter perdananya.

Sejauh ini telah diumumkan tujuh laga untuk event tersebut, dan mencakup disiplin MMA serta Muay Thai.

1. Kejuaraan Dunia Kickboxing kelas ringan

Setelah tiga kemenangan dalam laga Kejuaraan Dunia ONE Lightweight Muay Thai, Eersel kembali ke disiplin kickboxing yang akan dihelat dari Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok.

Sosok “The Immortal” memang mendominasi divisinya sejak memenangi sabuk emas perdana usai menaklukkan Nieky Holzken pada 2019 silam. Ia lalu mencatatkan empat laga pertahanan gelar atas para lawan elite, sebelum mengalihkan perhatiannya pada “seni delapan tungkai.”

Secara keseluruhan superstar Suriname berusia 31 tahun ini telah memenangi 22 laga beruntun terhitung sejak 2016, dan itu termasuk rekor 10-0 di ONE Championship.

Namun, bintang baru bernama Nicolas itu ingin merusak rekor kemenangan Eersel dalam debut promosionalnya. Juara Dunia ISKA Kickboxing ini membawa catatan rekor profesional 23-0, dan merasa siap untuk menghadapi para petarung terbaik di antara yang terbaik di ONE Championship.

Bintang Prancis ini mewakili Mahmoudi Gym, rumah dari para striker terkuat di negara tersebut. Ia pun merasa percaya diri untuk memberi perlawanan keras pada 6 April mendatang

2. Kejuaraan Dunia Submission Grappling kelas welter

Di laga pendukung utama, Tye Ruotolo akan mempertaruhkan gelar Juara Dunia ONE Welterweight Submission Grappling miliknya yang dijadwalkan ulang dari grappler kenamaan Izaak Michell.

Spesialis BJJ berbakat berusia 21 tahun itu pun telah mencetak raihan kuncian atas tiga dari lawannya di ONE Championship, termasuk ikon grappling dan penantang kedua teratas kelas bulu MMA, Garry Tonon, serta meraih empat bonus penampilan berkat aksi agresif yang tak kenal henti.

Ia pun akan mendapatkan ujian berat dari grappler fenomenal Australia, Michell, yang membawa resume impresif dan kondisi terbaik. Penantang berusia 25 tahun itu memenangi ADCC Trials Australia serta Asia dan Oceania, serta meraih penghargaan untuk pertandingan terbaik di turnamen Kejuaraan Dunia ADCC yang prestisius pada 2022 lalu.

Tak sampai situ, Michell juga menambahkan kemenangannya di Kejuaraan Dunia IBJJF No-Gi sebagai pemegang sabuk coklat. Ia pun ingin menambah resume impresifnya dengan mengalahkan Tye, dan merebut sabuk emas yang bergengsi.

Baca Juga: ONE Fight Night 20, Perayaan ONE Championsip untuk Perempuan Sedunia

3. Kembalinya Kade Ruotolo

Sang Juara Dunia Submission Grappling kelas ringan, Kade Ruotolo, akan segera kembali beraksi dalam laga non-perebutan gelar melawan Francisco Lo di yang lebih berat darinya.

Dianggap sebagai salah satu petarung pound-for-pound terbaik dunia di ranah ground, Kade nampak sangat dominan dalam kelima penampilannya bersama ONE Championship. Adapun empat di antaranya adalah laga Kejuaraan Dunia.

Namun, ia akan menghadapi tantangan serius dari Lo. Sebagai pemegang sabuk hitam BJJ sejak Mei 2022, petarung Brasil berusia 23 tahun itu adalah salah satu pencetak kuncian paling berbahaya dan kreatif di disiplinnya.

Lo adalah Juara Nasional IBJJF Amerika, dan Juara No-Gi Pan-American. Ia juga telah mencetak kemenangan atas sosok seperti Juara Dunia IBJJF, Manuel Ribamar, dan Sebastian Rodriguez, serta Juara Eropa, Mauricio Oliveira.

Dengan kemampuan meraih kuncian yang sangat beragam serta pendekatan tanpa rasa takut, perwakilan Checkmat ini akan membawa gaya menarik untuk menguji Kade yang juga agresif. Lo pun terkenal mampu mengakhiri laga dari posisi apa pun.

Walau Kade tak mempertaruhkan sabuknya, tapi laga ini menjadi kesempatan untuk menguji dirinya melawan salah satu kompetitor terbaik dunia. Ia juga ingin mengingatkan para penggemar mengapa ia menjadi salah satu atlet paling menarik dalam disiplin ini.

4. Sederet penampil terbaik lainnya

Selain tiga aksi teratas, ONE Fight Night 21 juga akan dimeriahkan dengan atlet terbaik lain lintas seni bela diri. Tak hanya kickboxing dan submission grappling, tersaji juga laga Muay Thai hingga MMA.

Di Muay Thai, Jacob Smith yang merupakan penghuni rangking kelas terbang akan mendapat tantangan dari Denis Puric yang tak kalah berbahaya. 

Di pentas MMA, sederet nama top seperti Ben Tynan, Jihin Radzuan, hingga Hiroyuki Tetsuka juga akan kembali memberi aksi terpanas di kelas berat masing-masing. Ikuti terus perkembangan dari ONE Fight Night 21. 

ONE Fight Night 21 pun dapat ditonton dari Facebook serta Youtube resmi ONE Championship pada pukul 07.00 WIB, serta Vidio. Di Indonesia, event itu akan tayang di Moji lewat siaran tunda pada pukul 22:00 WIB di hari yang sama.

Baca Juga: Dua Kickboxer Terbaik Dunia Kembali Diadu di ONE Friday Fights 58

ONE Championship Photo Verified Writer ONE Championship

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya