Franco Morbidelli Siap Tebar Ancaman Bersama Pramac Racing

Dibekali prototipe motor teranyar Ducati

Tiga musim terakhir adalah masa-masa sulit Franco Morbidelli dalam kariernya di MotoGP. Ia tak menemukan bentuk terbaiknya bersama tim pabrikan Monster Energy Yamaha. Sepanjang waktu itu, Morbidelli juga tak pernah naik ke atas podium. Akibatnya, ia tak mendapat perpanjangan kontrak untuk 2024. 

Meski begitu, status Franco Morbidelli musim depan menemukan titik terang. Pembalap bernomor motor 21 ini telah menandatangani kontrak dengan Prima Pramac Racing dengan durasi kontrak 1 tahun. Ia bersama Jorge Martin akan membalap dengan prototipe Ducati teranyar pada 2024 berupa Desmosedici GP24.

1. Perpisahan Johann Zarco dan Prima Pramac Racing

Franco Morbidelli Siap Tebar Ancaman Bersama Pramac RacingJohann Zarco (instagram.com/johannzarco)

Johann Zarco berpisah dengan Pramac Racing pada akhir musim MotoGP 2023. Zarco harus melepas kenangan manis setelah 3 musim membalap bersama Jorge Martin. Tak dimungkiri jika ia adalah salah satu aset terbaik Ducati.

Zarco sebenarnya mendapat penawaran perpanjangan kontrak berdurasi 2 tahun. Walau begitu, berdasarkan evaluasi, ia ternyata tak tampil konsisten dalam meraih hasil positif dibandingkan beberapa pembalap Ducati lain, seperti Francesco Bagnaia, Jorge Martin, dan Marco Bezzecchi. Oleh karena itu, berat bagi Ducati untuk memberikan perpanjangan kontrak.

Ada beberapa opsi sebelum kabar kepindahan Zarco ke LCR Honda. Ia dikaitkan dengan Gresini Racing jika Marco Bezzecchi yang tampil trengginas musim ini bertandem dengan Martin di Pramac musim depan. Namun, karena Bezzecchi memutuskan bertahan di Mooney VR46 Racing, Zarco pun harus melepas seragam Ducati pada akhir musim 2023.

Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Franco Morbidelli Bergabung ke Pramac Ducati

2. Franco Morbidelli merapat ke Prima Pramac Racing

Franco Morbidelli Siap Tebar Ancaman Bersama Pramac RacingFranco Morbidelli (instagram.com/vr46ridersacademyofficial)

Franco Morbidelli akan membalap di atas motor Desmosedici GP24 musim depan. Kepercayaan Ducati kepada Morbidelli sangat beralasan. Pasalnya, ia merupakan juara tiga kali sepanjang kariernya di kelas utama. Beragam pujian pun tak sungkan dilontarkan para petinggi Ducati.

“Suatu kehormatan menyambut Morbidelli ke Prima Pramac yang didukung pabrikan. Ia telah membuktikan jika ia begitu cepat, kuat, dan memiliki segudang pengalaman. Dengan dukungan kami dan Pramac, ia akan kembali menunjukkan potensi terbaiknya,” kata Gigi Dall’lgna dikutip MotoGP

Menariknya, kepindahan Morbidelli ke Pramac Racing menjadi penegasan bahwa ada empat anak didik Valentino Rossi di pabrikan Borgo Panigale. Tak dimungkiri jika tiga jebolan akademi VR46 bersama Ducati punya catatan mentereng. Langkah ini dianggap sebagai strategi Ducati untuk mempertahankan tim besutan Rossi sebagai tim satelit mereka jika habis masa kontrak pada akhir musim 2024.

3. Dukungan anggota VR46 Rider Academy

Franco Morbidelli Siap Tebar Ancaman Bersama Pramac RacingMarco Bezzecchi, Franco Morbidelli, Francesco Bagnaia, dan Luca Marini (instagram.com/vr46ridersacademyofficial)

Kesepakatan kontrak Franco Morbidelli dan Prima Pramac Racing disambut baik oleh rekan-rekannya di VR46 Rider Academy. Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi yakin jika pembalap yang akrab disapa Franky ini punya potensi yang luar biasa. Mereka percaya bahwa rekan mereka akan kembali menunjukkan tajinya sebagai pembalap tangguh dan cepat bersama Ducati. 

“Franky pantas mendapatkan kesempatan ini. Ia belum mendapat posisi terbaiknya beberapa tahun terakhir bersama Yamaha. Bagiku, akan sangat menyenangkan memiliki Morbidelli membalap di atas motor yang sama,” kata Francesco Bagnaia dikutip Speedweek.

Sebagai pendatang baru di Ducati, Franco Morbidelli akan dibekali prototipe motor teranyar, Ducati Desmosedici GP24. Hal tersebut tentu bukan hal mudah. Namun, apakah ia bisa bersaing memperebutkan podium musim depan? Mari kita nantikan!

Baca Juga: Franco Morbidelli Resmi Perkuat Pramac Racing di MotoGP 2024

Rizki Putra Zuwandono Photo Verified Writer Rizki Putra Zuwandono

Joy of Creating Something...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya