Draw Tunggal Putra di Perempat Final All England 2024, Ada Nonunggulan

Jonatan dan Ginting hadapi lawan sulit!

All England 2024 sudah mulai memasuki perempat final atau babak delapan besar. Rangkaian turnamen BWF super 1000 ini masih akan terus berlangsung hingga Minggu (17 Maret 2024) mendatang.

Dari kelima sektor, tunggal putra paling mencuri perhatian. Pasalnya, banyak pemain unggulan yang gagal melaju ke babak delapan besar pada turnamen yang digelar di Birmingham, Inggris, tersebut.

Dua tunggal putra andalan Indonesia masih terus melaju. Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie akan menantang lawan yang tangguh. Sementara itu, dua pertandingan lainnya mempertemukan pemain nonunggulan.

Berikut draw lengkap tunggal putra di babak delapan besar All England 2024.

1. Viktor Axelsen [1] (Denmark) vs Anthony Sinisuka Ginting [5] (Indonesia)

Draw Tunggal Putra di Perempat Final All England 2024, Ada NonunggulanAnthony Sinisuka Ginting (pbsi.id)

Dari pool atas, tunggal putra terbaik dunia saat ini asal Denmark, Viktor Axelsen, masih terus melaju ke babak delapan besar All England 2024. Pemain yang diunggulkan di posisi pertama tersebut akan melawan tunggal putra terbaik Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, yang juga merupakan pemain unggulan kelima. Kedua pemain sudah sering bertemu dan saling mengalahkan.

Namun, Viktor sangat dominan dalam rekor pertemuan mereka dengan skor 13-4. Ginting kalah dalam 11 kali pertemuan beruntun. Tunggal putra andalan Indonesia ini menang terakhir pada tahun 2020 dalam ajang Indonesia Masters 2020.

2. Koki Watanabe (Jepang) vs Christo Popov (Prancis)

Draw Tunggal Putra di Perempat Final All England 2024, Ada NonunggulanChristo Popov (instagra.com/popov_christo)

Di pool bawah, akan ada duel pemain nonunggulan. Mereka adalah Koki Watanabe (Jepang) yang akan berhadapan dengan Christo Popov (Prancis). Keduanya juga sudah pernah bertemu dan saling mengalahkan.

Pertandingan di babak delapan besar All England 2024 ini akan menjadi pertemuan ketiga bagi mereka. Koki Watanabe menang dalam pertemuan terakhir mereka pada ajang Spain Masters 2023. Saat itu, tunggal putra Jepang tersebut menang dua set langsung.

Baca Juga: 5 Negara dengan Wakil Terbanyak pada Perempat Final All England 2024

3. Lee Zii Jia (Malaysia) vs Lakshya Sen (India)

Draw Tunggal Putra di Perempat Final All England 2024, Ada NonunggulanLee Zii Jia (instagram.com/victorsport.official)

Duel pemain nonunggulan lainnya juga akan terjadi di pool bawah tunggal putra. Wakil andalan Malaysia, Lee Zii Jia akan menantang tunggal putra India, Lakshya Sen. Kedua tunggal putra ini sudah pernah bertemu.

Pertandingan ini akan menjadi pertemuan kelima bagi kedua pemain. Head to head keduanya adalah 3-1 untuk keunggulan tunggal putra India. Lakhsya Sen juga menang dalam pertemuan terakhir mereka pada ajang Indonesia Open 2023.

4. Shi Yu Qi [2] (China) vs Jonatan Christie (Indonesia)

Draw Tunggal Putra di Perempat Final All England 2024, Ada NonunggulanJonatan Christie (pbsi.id)

Di pool bawah lainnya, akan dipertemukan pemain unggulan melawan nonunggulan. Tunggal putra China, Shi Yu Qi yang merupakan unggulan kedua, akan melawan wakil andalan Indonesia, Jonatan Christie. Kedua pemain juga sudah pernah bertemu dan saling mengalahkan.

Head to head keduanya imbang, yaitu 6-6. Namun, Jonatan kalah dalam dua kali pertemuan terakhir mereka dengan dua set langsung. BWF World Tour Finals 2023 menjadi ajang terakhir keduanya bersua.

Dilihat dari daftar di atas, sektor tunggal putra memang didominasi oleh para pemain nonunggulan. Mampukah Ginting dan Jonatan menciptakan kejutan lainnya di sektor tunggal putra ini?

Baca Juga: Jonatan Christie Punya Motivasi Ekstra Jalani All England 2024

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya