Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGP

Tim yang diperkuat Dovizioso dan Darryn itu masih minim poin

Hengkangnya Petronas sebagai sponsor utama tim SRT MotoGP memaksa Razlan Razali untuk membentuk tim baru bernama RNF. Beruntungnya, sponsor asal Italia, WithU, menyelamatkan keuangan tim yang dikomandoi bos asal Malaysia itu.

Meneruskan jejak pendahulunya sebagai tim satelit Yamaha, tim tersebut resmi bernama WithU Yamaha RNF MotoGP. Pabrikan asal Iwata sendiri hanya memberikannya kepercayaan selama satu tahun. Kontrak tim RNF sebagai tim satelit Yamaha akan berakhir pada akhir musim 2022.

Namun, setelah melewati beberapa balapan pada awal musim 2022, tim RNF tak kunjung mendapatkan hasil maksimal. Bos Yamaha pun tak begitu senang dengan raihan poin yang mereka kumpulkan. Simak ulasan lengkap kekecewaan bos Yamaha tersebut berikut!

1. Tim WithU Yamaha RNF tak mendulang banyak poin

Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGPpotret Andrea Dovizioso (motogp.com)

Tim WithU Yamaha RNF diperkuat oleh Andrea Dovizioso dan Darryn Binder. Mereka adalah kombinasi pembalap yang unik. Dovizioso jadi pembalap paling tua musim ini, sedangkan Darryn merupakan pembalap paling minim pengalaman lantaran langsung lompat ke MotoGP dari kelas Moto3 tanpa sebelumnya turun balap di kelas Moto2.

Sayangnya, keduanya tak bisa tampil maksimal sepanjang awal musim 2022. Andrea Dovizioso hanya mampu mengumpulkan 8 poin selama enam balapan. Sementara itu, Darryn Binder yang mengoleksi 6 poin secara konsisten finis di posisi terakhir. Tak ada tanda-tanda perbaikan pada performa mereka dalam waktu dekat.

2. Lin Jarvis tak puas dengan hasil yang diraih tim satelitnya

Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGPpotret Lin Jarvis (motogp.com)

Lin Jarvis, Managing Director Yamaha Motor Racing, tak puas dengan hasil yang dicapai oleh tim satelitnya tersebut selama awal musim. Dovizioso hanya menempati posisi ke-20 di klasemen sementara, tepat satu posisi di atas Darryn.

“Apakah kami senang dengan hasil mereka sejauh ini? Tidak, saya rasa tidak. Namun, saya akan mengatakan bahwa dari sudut pandang tim, mereka baik-baik saja,” kata Jarvis dikutip Corsedimoto.

Baca Juga: Lin Jarvis Tak Menyangka Quartararo Pimpin Klasemen MotoGP 2022

3. Meski minim poin, Lin Jarvis menganggap kerja sama di antara mereka adalah keputusan tepat

Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGPpotret Darryn Binder (motogp.com)

Secara tim, WithU RNF memang reinkarnasi dari Petronas SRT yang juga sebelumnya menjadi tim satelit pabrikan Iwata. Lin Jarvis menjelaskan bahwa kerjasa sama antara Yamaha dan RNF tetap menjadi keputusan yang tepat.

“Karena perubahan tak terduga dan pembatalan program Moto3 dan Moto2, kami menganggap tepat untuk menandatangani perjanjian tahunan (dengan RNF) itu,” ungkap manajer asal Inggris ini.

4. Tim RNF sudah stabil menjadi salah satu tim di kelas premier

Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGPpotret Andrea Dovizioso (motogp.com)

Secara finansial, Razlan Razali sempat kelimpungan ditinggalkan sponsor besar sekaliber Petronas. Meski begitu, Razali akhirnya bisa mendapatkan sponsor utama sekelas WithU untuk berlaga di MotoGP.

“Aku pikir tim RNF sudah menemukan stabilitas. Seluruh transisi selama musim dingin adalah tugas yang cukup berat dan sulit bagi mereka,” ujar Lin Jarvis dilansir Corsedimoto.

5. Lin Jarvis optimis Yamaha dan RNF akan tetap bekerja sama

Bos Yamaha Tak Begitu Senang dengan Hasil Tim WithU RNF MotoGPpotret WithU Yamaha RNF (motogp.com)

Razlan Razali dikabarkan telah menghubungi Aprilia untuk menjajaki kemungkinan menjadi tim satelit bagi pabrikan asal Noale tersebut. Meski begitu, Lin Jarvis tetap optimis bahwa Yamaha dan RNF akan tetap bekerja sama.

“Kami punya waktu sampai akhir Juni untuk membuat keputusan, tetapi saya optimis. Kami akan memperbarui kontrak dengan tim RNF,” ungkap Jarvis dikutip Corsedimoto.

Yamaha punya pekerjaan rumah besar agar bisa merebut hasil maksimal di MotoGP. Selain meningkatkan performa YZR-M1, pabrikan Iwata harus menggaet pembalap-pembalap kuat yang dinaungi tim yang tepat. Apakah tim RNF akan tetap jadi tim satelit Yamaha?

Baca Juga: MotoGP Unlimited Jadi Judul Docuseries MotoGP di Amazon Prime

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya