Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Sabar/Reza Tumbang Lawan Tuan Rumah di Malaysia Open 2026

Ganda putra Indonesia Sabar/Reza memastikan tiket final Indonesia Masters 2023 BWF Tour Super 100 di GOR PBSI Sumut (IDN Times/Doni Hermawan)
Ganda putra Indonesia Sabar/Reza memastikan tiket final Indonesia Masters 2023 BWF Tour Super 100 di GOR PBSI Sumut (IDN Times/Doni Hermawan)
Intinya sih...
  • Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani kandas di perempat final Malaysia Open 2026.
  • Sabar/Reza kehilangan kendali pertandingan dan banyak melakukan unforced error, akhirnya kandas 19-21 di game pertama.
  • Chia/Soh bermain jauh lebih percaya diri di game kedua, membuat Sabar/Reza tak berkutik dan kalah dengan skor 10-21.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani kandas di perempat final Malaysia Open 2026. Sabar/Reza dibekuk wakil tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 19-21, 10-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (9/1/2026).

Sabar/Reza dan Chia/Soh saling berkejaran poin sejak awal game pertama hingga skor 6-6. Sabar/Reza kemudian bermain lebih rapi dan mengunci keunggulan hingga skor 10-7 sebelum mengamankan interval dengan skor 11-9.

Usai jeda, permainan Sabar/Reza lebih rapi dan menyerang. Cara ini efektif membawa mereka unggul empat angka dengan skor 14-10.

Chia/Soh tak tinggal diam. Anak didik pelatih asal Indonesia, Herry Iman Pierngadi tersebut berhasil mencuri angka demi angka dan menyamakan kedudukan menjadi 14-14.

Kejar-kejaran poin kembali terjadi hingga skor 18-18. Sabar/Reza kehilangan kendali pertandingan dan banyak melakukan unforced error dan akhirnya kandas 19-21 di game pertama.

Chia/Soh bermain jauh lebih percaya diri di game kedua. Sabar/Reza tak berkutik dibuat tertinggal tujuh angka tanpa balas dengan skor 0-7.

Tempo permainan Chia/Soh juga makin cepat. Memaksa Sabar/Reza untuk kerap kali bermain bertahan.

Saat tertinggal 6-14, Sabar/Reza berusaha mempertipis ketertinggalan dengan mengunci empat poin beruntun. Kedudukan berubah menjadi 10-14.

Namun, Sabar/Reza lantas mati langkah. Sudah tertinggal terlalu jauh, Sabar/Reza tak dapat momentum untuk menyerang balik pula.

Skor 10-21, Sabar/Reza kalah di game kedua dan angkat koper dari ajang BWF Super 1000 tersebut.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dwi Agustiar
EditorDwi Agustiar
Follow Us

Latest in Sport

See More

John Herdman Tiba Bareng Keluarga di Indonesia, Asistennya Menyusul

10 Jan 2026, 21:13 WIBSport