Indonesia Arena, Rumah bagi Latvia di Piala Dunia Basket 2023

Di Indonesia, pemain basket Latvia unjuk gigi

Jakarta, IDN Times - Aizsardzība...Aizsardzība...Aizsardzība!" Artinya, adalah bertahan dalam bahasa Indonesia.

Teriakan itu jadi sesuatu yang lazim terdengar di Indonesia Arena dalam sepekan terakhir. Mereka menjadi warna tersendiri, sekaligus membuat salah satu venue Piala Dunia Basket 2023 itu tampak meriah. Siapa pelakunya? Fans Latvia.

Sejak Jumat (25/8/2023), ratusan hingga ribuan fans Latvia memadati Indonesia Arena. Berbagai atribut pun sudah mereka kenakan, mulai dari jersey, cat bendera di wajah, hingga paling unik adalah ring basket dan caping di kepala.

Kehadiran fans Latvia ini pun memberikan gairah bagi penyelenggaraan Piala Dunia Basket 2023 di Jakarta. Gairah yang, pada akhirnya, menular kepada para fans Indonesia dan membawa Latvia tampil apik sepanjang turnamen.

Baca Juga: Indonesia Arena Jadi Saksi Pertaruhan 2 Underdog: Brasil Vs Latvia

1. Tempuh jarak 10 ribu kilometer demi jadi saksi sejarah

Indonesia Arena, Rumah bagi Latvia di Piala Dunia Basket 2023Suporter Latvia jelang Piala Dunia Basket 2023. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Salah satu fans Latvia, Ronalds Meiers mengatakan, para fans menempuh jarak kurang lebih 10 ribu kilometer untuk menyaksikan Latvia berlaga di Piala Dunia Basket 2023. Hal itu tidak menjadi halangan karena para fans ingin menjadi saksi sejarah.

"Kami sengaja datang ke sini untuk memberikan dukungan kepada Latvia. Ini merupakan Piala Dunia pertama kami, sehingga layak untuk disaksikan," kata Meiers kepada para jurnalis.

Saksi sejarah? Ya, ini adalah kali pertama Latvia berlaga di Piala Dunia Basket 2023, setelah lepas dari cengkeraman Uni Soviet. Para fans ingin memberikan dukungan secara langsung, sesuatu yang mengejutkan pelatih Latvia, Luca Banchi.

"Saya takjub. Para pendukung Latvia yang hadir di sini menciptakan atmosfer yang membuat kami semua merinding," ujar Banchi dalam sesi jumpa pers selepas laga lawan Lebanon.

2. Menguarkan aura positif di Indonesia Arena

Indonesia Arena, Rumah bagi Latvia di Piala Dunia Basket 2023Fans Latvia di Piala Dunia Basket 2023. (Dok. FIBA)

Selepas dukungan masif di laga perdana lawan Lebanon, fans Latvia belum berhenti. Dalam laga lawan Prancis dan Kanada di babak grup, serta laga lawan Spanyol dan Brasil di babak kedua grup, dukungan itu masih terus mengalir.

Dari dukungan ini, aura positif pun perlahan mengalir dan merasuki fans-fans basket di Indonesia. Tak jarang, fans Indonesia turut menonton laga-laga Latvia, semata karena hanya ingin menyaksikan fanatisme apik dari para fans Latvia.

Apa yang dipertontonkan oleh Latvia ini juga menular kepada para jurnalis asal Indonesia. Khoirul Huda adalah salah satunya. Dia mengaku, ikut mendukung Latvia lantaran para fansnya sukses menghidupkan atmosfer Indonesia Arena.

"Jadi saya terbawa suasana dan sangat senang melihat Latvia bermain. Untuk itu saya memilih untuk selalu menonton dan mendukung mereka ketika tampil di Indonesia Arena," ujar Huda saat ditemui IDN Times pada Jumat (1/9/2023).

Baca Juga: Latvia Bekuk Juara Bertahan Piala Dunia Basket

3. Akhirnya, Latvia pun mencatatkan torehan apik lagi

Indonesia Arena, Rumah bagi Latvia di Piala Dunia Basket 2023Latvia lawan Brasil di Piala Dunia Basket 2023. (Dok. FIBA)

Kini, Latvia tengah bergerak menuju fase baru. Selepas lolos babak kedua, mereka juga memastikan diri lolos ke perempat final Piala Dunia Basket 2023. Kepastian itu didapat setelah mereka menang 104-84 lawan Brasil.

Fans Latvia pun tumpah ruah di Indonesia Arena merayakan kemenangan ini. Selain rasa syukur yang tak terhingga atas permainan apik Davis Bertans dan kolega, mereka juga mengucapkan terima kasih kepada Indonesia, rumah kedua mereka.

"Indonesia, cuacanya panas ya. Tetapi terima kasih, semuanya bagus di sini. Banyak yang bisa kami nikmati," ujar Maris, salah satu fans Latvia yang membeli caping di Bali.

Pelatih Latvia, Luca Banchi, mengakui senang dengan dukungan yang diberikan oleh para fans Indonesia ini. Dengan dukungan yang lebih besar, hal itu jadi pemicu semangat bagi anak-anak asuhnya dalam melakoni setiap laga.

"Senang rasanya makin banyak orang mendukung kami. Saya juga senang akhirnya masyarakat Indonesia bisa menonton permainan basket level tinggi di Piala Dunia Basket 2023 ini. Semoga makin banyak orang mendukung kami," ujar Banchi.

Babak Latvia di Indonesia Arena pun usai. Kini, mari kita berharap mereka bisa melanjutkan perjalanan apik mereka di Manila nanti, dalam babak perempat final Piala Dunia Basket 2023.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya