Angkat Besi Asian Games 2022: Ada Potensi Kejutan Nafisatul

Nafisatul pimpin Grup B

Jakarta, IDN Times - Angkat besi berpotensi menyumbangkan medali pertamanya kepada Indonesia di Asian Games 2022, Hangzhou. Itu setelah lifter Indonesia, Siti Nafisatul Hariroh, finis di posisi teratas dalam Grup B kelas 49 kilogram, Sabtu (30/9/2023).

Berlaga di Xiaoshan Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, Nafisatul tampil mengejutkan. Dia mampu mengungguli lifter lainnya dengan total angkatan 166 kilogram.

Nafisatul tampil sempurna ketika melakoni angkatan snatch. Tiga angkatan dengan baik diselesaikannya. Angkatan terbaik Nafisatul dalam snatch adalah 74 kilogram.

Kemudian, di clean and jerk, Nafisatul gagal sekali. Itu terjadi ketika dia mencoba menaikkan angkatannya menjadi 94 kilogram. Alhasil, angkatan terbaiknya di clean and jerk cuma 92 kilogram.

Kini, Nafisatul tinggal menunggu hasil pertandingan di Grup A. Jika nilainya masuk dalam tiga besar, dari seluruh grup, maka ada potensi dia meraih medali.

Baca Juga: Proyeksi Medali Indonesia di Asian Games 2022 30 September 2023

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya