Marc Marquez dan Honda Sepakat Berpisah, Segera ke Ducati?

Marquez sejatinya masih terikat dengan Honda hingga 2024

Jakarta, IDN Times - MotoGP 2023 menjadi musim terakhir Marc Marquez mengabdi untuk Repsol Honda. Marquez dan Honda sepakat berpisah lebih cepat, Rabu (4/10/2023).

Marquez sejatinya masih terikat dengan Honda hingga 2024. Keputusan ini dirilis dalam laman resmi Honda Racing Corporation.

"Honda Racing Corporation dan Marc marquez sepakat mengakhiri kontrak pada akhir MotoGP 2023. Dengan satu tahun tersisa, kedua belah pihak telah sepakat demi kebaikan bersama," bunyi pernyataan Honda.

Marquez juga sudah memberikan pesan perpisahan untuk penggemarnya. Menurut pembalap asal Spanyol itu, momen bersama Honda sulit dilupakan karena berhasil mengukir banyak prestasi.

"Kami telah berbagi momen-momen yang tak terlupakan, 6 juara dunia, 5 triple crown, 59 kemenangan dan 101 podium, Tertawa, menangis, gembira, saat-saat sulit tetapi yang paling epnting adalah hubungan unik yang tak mungkin terulang. Berpisah, tapi selalu bersama!" tulis Marquez di Instagramnya.

Terkait masa depannya, Marquez memang sempat blak-blakan. Dia bakal berlabuh ke tim lain, yang kandidatnya masih dipertimbangkan. Ducati diprediksi menjadi tim terdepan sebagai petualangan baru Baby Alien.

Baca Juga: Sinyal Marquez Cabut ke Ducati Kian Kuat

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya