3 Cara Memukul Bola Kasti yang Benar, Pahami Tekniknya

Bola kasti termasuk permainan tradisional

Permainan bola kasti merupakan salah satu olahraga beregu yang menguji kekompakan dan ketangkasan setiap tim, baik yang bertugas sebagai regu pemukul maupun regu penjaga.

Olahraga ini juga membutuhkan kemampuan individu dalam melakukan berbagai teknik. Misalnya dalam berlari kencang, melempar bola, menangkap bola, termasuk memukul bola.

Ada beberapa cara memukul bola kasti yang sebaiknya kamu ketahui untuk menguasai cabang olahraga satu ini. Tenang, kamu bisa mengetahuinya lewat artikel ini. Jadi, simak sampai selesai ya!

1. Teknik pukulan mendatar

3 Cara Memukul Bola Kasti yang Benar, Pahami Tekniknyaolahraga kasti atau rounders (telegraph.co.uk)

Jenis pukulan bola kasti ini biasanya digunakan saat ingin menghasilkan bola yang sangat cepat dan melesat ke depan. Berikut ini cara memukul bola kasti dengan teknik pukulan mendatar.

  1. Pegang alat pemukul pada bagian yang lebih kecil menggunakan satu tangan.
  2. Sikap berdiri dengan badan menyamping, sehingga pengumpan bola berada di sisi kiri pemukul.
  3. Buka kedua kaki selebar bahu, lalu posisikan kaki kiri di depan, sedangkan kaki kanan di belakang.
  4. Posisikan alat pemukul sejajar dengan bahu.
  5. Tangan kanan dalam posisi siap memukul dan tangan kiri meminta arah bola mendatar kepada pengumpan.
  6. Pandangan mata ke arah pengumpan dan datangnya bola.
  7. Pukul bola sekuat mungkin dengan mengayun alat pemukul secara mendatar.
  8. Gerakan diikuti dengan melangkahkan kaki yang berada di belakang ke depan.

2. Teknik pukulan melambung

3 Cara Memukul Bola Kasti yang Benar, Pahami TekniknyaPerbedaan kasti dan rounders berdasarkan durasi permainan (canva.com)

Sesuai namanya, salah satu cara memukul bola kasti satu ini dilakukan agar menghasilkan bola yang melambung jauh. Kamu bisa simak langkah-langkah untuk melakukannya di bawah ini.

  1. Pegang alat pemukul dengan satu tangan saja.
  2. Posisikan badan secara menyamping, sehingga pelambung bola berada di samping kiri kamu.
  3. Buka kaki selebar bahu dengan kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
  4. Posisikan tangan agak serong dan alat pemukul dipegang 45 derajat ke bawah.
  5. Tangan kiri meminta pelambung untuk melempar bola mendatar.
  6. Arahkan mata ke pelambung dan datangnya bola.
  7. Ayunkan alat pemukul dengan posisi siku lurus.
  8. Pukul bola sekuat mungkin dengan mengayun tangan sampai ke kiri atas.
  9. Gerakan terakhir, yaitu melangkahkan kaki dari belakang ke depan.

3. Teknik pukulan merendah

3 Cara Memukul Bola Kasti yang Benar, Pahami TekniknyaIlustrasi Memukul Bola Kasti (Pinterest.com)

Teknik pukulan ini bisa dipakai saat ingin mengarahkan bola cepat dan memantul ke tanah. Berikut langkah-langkah cara memukul bola kasti dengan teknik pukulan merendah.

  1. Pegang alat pemukul dengan satu tangan saja.
  2. Badan agak menyamping, sehingga pengumpan berada di samping kiri pemukul.
  3. Buka kaki selebar bahu, letakkan kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
  4. Tarik tangan pemegang pemukul ke belakang atas.
  5. Fokuskan pandangan ke arah pengumpan dan bola.
  6. Pukul bola sekuat mungkin dengan mengayunkan alat pemukul dari atas ke bawah.
  7. Terakhir, gerakan langkah kaki yang ada di belakang ke depan.

Itulah tadi pembahasan tentang cara memukul bola kasti yang mudah dilakukan dan bisa kamu coba. Semoga informasi ini memberi wawasan baru untuk kamu dalam bermain bola kasti.

Baca Juga: 3 Teknik Melempar Bola Kasti untuk Pemula, Mudah Diikuti

Topik:

  • Yogama W
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya