Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Badminton Indonesia

Jadi masa depan badminton putri Indonesia

Ester Nurumi Tri Wardoyo merupakan salah satu atlet bulu tangkis Indonesia yang mencuri perhatian pada Uber Cup 2024. Meski gagal membawa pulang trofi, penampilan tim Uber Indonesia tahun ini layak diapresiasi. Indonesia berhasil menembus final Uber Cup untuk pertama kalinya sejak 2008 dengan berbekal rata-rata pemain nonunggulan.

Salah satu yang disorot adalah penampilan Ester Wardoyo, pebulu tangkis muda asal Jayapura yang tampil ciamik sepanjang turnamen. Ester berhasil menumbangkan wakil Korea Selatan, Kim Ga Ram dan menyumbang poin pada semifinal.

Berikut profil Ester Nurumi Tri Wardoyo serta perjalanan karier dan prestasinya di nomor tunggal putri. Simak di bawah ini, yuk!

1. Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Badminton IndonesiaEster Nurumi Tri Wardoyo (pbsi.id)

Ester Nurumi Tri Wardoyo adalah pemain bulu tangkis profesional yang lahir di Jayapura, 26 Agustus 2004. Ester merupakan anak ketiga dari tiga bersaudara. Kakak pertamanya bernama Chikitha Alviano Eka Wardoyo.

Sedangkan kakak keduanya, Chico Aura Dwi Wardoyo, merupakan atlet bulu tangkis profesional Indonesia di nomor tunggal putra. Menariknya, Ester dan Chico sama-sama tampil di kejuaraan Thomas dan Uber Cup 2024.

Meski belum genap berusia 20 tahun, Ester sudah tampil di sejumlah kejuaraan nasional maupun internasional. Ester juga pernah meraih peringkat 1 ranking junior untuk tunggal putri pada 2022. Saat ini, Ester berada di peringkat ke-38 pada ranking BWF.

2. Perjalanan karier Ester Nurumi Tri Wardoyo

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Badminton IndonesiaEster Nurumi Tri Wardoyo saat tampil di Uber Cup 2020 (bwfthomasubercups.bwfbadminton.com)

Ester Nurumi Tri Wardoyo mengawali karier bulu tangkis sejak level junior. Pada awal kariernya, Ester pernah meraih beberapa gelar seperti Finnish Junior International 2021 dan Indonesia International 2022.

Ester juga mewakili Indonesia dalam beberapa kejuaraan internasional, seperti Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Junior, Kejuaraan Dunia Junior BWF, dan SEA Games 2023.

Pada 2023, Ester sukses meraih gelar pertamanya di level senior dalam rangkaian turnamen BWF World Tour, yaitu Indonesia Masters Super 100. Dia mengalahkan wakil China Taipei, Chiu Pin-chian dalam dua set langsung.

Baca Juga: Daftar Juara Thomas Cup dari Masa ke Masa, Indonesia Dominan

3. Prestasi Ester Nurumi Tri Wardoyo

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Badminton IndonesiaTunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo (dok. PP PBSI)

Di usia yang masih belia, Ester telah mengoleksi sejumlah medali dan gelar dari beberapa kejuaraan bergengsi. Berikut daftar prestasi Ester Nurumi Tri Wardoyo selama berkarier:

  • Medali Perunggu di SEA Games 2023 Kamboja
  • Juara 1 Indonesia Masters 2023 BWF Super 100
  • Medali Perunggu di Kejuaraan Dunia Junior BWF 2022 Spanyol
  • Juara 1 Indonesia International 2023
  • Juara 1 Indonesia International 2022
  • Juara 2 Mongolia International 2022
  • Juara 2 Bahrain International 2022
  • Juara 1 Alpes International U19 2022
  • Juara 1 Finnish Junior 2021
  • Medali Perak Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Junior 2019
  • Juara 2 Jaya Raya Junior International 2018

Demikianlah profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, atlet yang digadang-gadang akan menjadi masa depan bulu tangkis putri Indonesia. 

Baca Juga: Daftar Juara Uber Cup dari Masa ke Masa, Didominasi China

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya