Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Pemain Diaspora Baru Timnas Indonesia U-22 Dicoret untuk Lawan Mali

Pemain Timnas U-22 Luke Keet.
Potret Luke Keet saat berlatih dengan Timnas Indonesia U-22. (IDN Times/Tino).
Intinya sih...
  • Indra Sjafri butuh pemain yang siap tempur untuk menghadapi Mali
  • Luke, Mishbah, dan Reycredo belum memenuhi ekspektasi setelah lewati serangkaian tes
  • Ketiga pemain diaspora anyar dipulangkan ke klub masing-masing
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Mali di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Sabtu (15/11/2025). Dalam laga tersebut, Garuda Muda tidak membawa tiga pemain diaspora anyarnya.

Ketiga pemain yang dimaksud adalah Luke Xavier Keet, Muhammad Mishbah dan Reycredo Brremanda. Mereka dicoret pelatih Timnas U-22, Indra Sjafri, karena alasan teknis.

1. Indra butuh pemain yang siap tempur

aaec910d-c049-4f49-a45f-52e3420a0604.jpg
Pelatih dan pemain Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri (kiri) dan Kadek Arel (kanan). (IDN Times/Tino).

Indra menyatakan Luke, Mishbah dan Reycredo bukan tak memiliki potensi. Mereka punya talenta yang ciamik, untuk memperdalam skuad Garuda Muda.

Namun, untuk menghadapi Mali, Indra membutuhkan pemain yang siap tempur. Sementara, mereka masih harus beradaptasi dengan sistem dan para pemain lainnya, hingga belum memungkinkan untuk dibawa ke pertempuran di atas lapangan.

"Karena waktu pendek, kami butuh performance, bukan potensial. Bukan berarti tidak potensial, potensial sekali. Tetapi kami butuh yang benar-benar siap pakai saat ini," kata Indra Sjafri dalam jumpa pers jelang laga, Jumat (14/11/2025).

2. Sudah lewati serangkaian tes

d9f10061-75e6-42b8-9035-9e2a96105af4.jpg
Potret Timnas Indonesia U-22 dalam TC jelang SEA Games 2025. (IDN Times/Tino).

Secara performa, karena memang masih beradaptasi, Luke, Mishbah dan Reycredo belum memenuhi ekspektasi. Penilaian itu melalui serangkaian tes dan internal game.

"Dan tim pelatih melakukan beberapa item tes. Semuanya dilihat dan kita validasi lewat internal game kemarin," ucap Indra Sjafri.

3. Dipulangkan ke klub

WhatsApp Image 2025-11-11 at 16.24.45.jpeg
Pelatih Timnas U-22, Indra Sjafri. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Ketiga diaspora anyar itu tidak lagi bersama tim. Mereka, menurut Indra, telah dipulangkan ke klub masing-masing. Luke merumput di klub kasta kedua Yunani (GS Ilioupolis). Sementara Mishbah dan Reycredo di divisi tertinggi Filipina, Aguilas-Umak.

"Ketiga pemain itu kami kembalikan ke klub," ujar eks pelatih Bali United tersebut.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dheri Agriesta
EditorDheri Agriesta
Follow Us

Latest in Sport

See More

3 Kegagalan Terakhir Kamerun di Kualifikasi Piala Dunia per 2025

15 Nov 2025, 04:34 WIBSport