5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier League

Ada nama Diogo Jota

Sebagai salah satu raksasa Inggris, Liverpool terus berbenah pada tiap musimnya. The Reds cukup sering mendatangkan pemain anyar untuk menambah kekuatan tim. Mereka bahkan rela mengeluarkan banyak uang untuk merekrut pemain incaran. 

Dalam beberapa musim terakhir, Liverpool juga kerap memecahkan rekor transfer klub. Rekrutan baru mereka berasal dari berbagai klub, tak terkecuali sesama klub English Premier League (EPL).

Inilah lima pembelian termahal Liverpool dari klub Premier League.

1. Virgil van Dijk

5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier Leaguepotret Virgil van Dijk (twitter.com/LFC)

Berkat penampilan apiknya bersama Southampton, Virgil van Dijk menjadi incaran sejumlah klub. Liverpool kemudian mendapatkan tanda tangan pemain berkebangsaan Belanda tersebut. The Reds memboyong Van Dijk ke Anfield pada musim dingin 2018.

Virgil van Dijk ditebus dengan mahar 84,65 juta euro atau setara 1,3 triliun rupiah. Harganya sebanding dengan penampilan apiknya bersama Liverpool. Hingga kini, ia menjadi pilihan utama The Reds di sektor bek tengah.

2. Christian Benteke

5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier Leaguepotret Christian Benteke (twitter.com/LFC)

Christian Benteke menunjukkan performa yang cukup impresif bersama Aston Villa. Penyerang asal Belgia tersebut mampu menorehkan 49 gol dan 12 assist dari 101 penampilan. Setelah 3 musim berseragam Aston Villa, Benteke berlabuh ke Liverpool pada 2015.

Untuk mendapatkan jasanya, The Reds harus mengeluarkan 46,5 juta euro atau 756 miliar rupiah. Akan tetapi, Benteke gagal membuktikan kualitasnya bersama Liverpool. Ia hanya bertahan semusim dan langsung hengkang ke Crystal Palace.

Baca Juga: 5 Pemain Tertua Belanda di Piala Dunia 2022, Ada Virgil van Dijk

3. Diogo Jota

5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier Leaguepotret Diogo Jota (liverpoolfc.com)

Diogo Jota juga masuk dalam daftar pembelian termahal Liverpool. Ia bergabung bersama Liverpool pada musim panas 2020. Jota dibeli dari Wolverhampton Wanderers dengan harga 44,7 juta euro atau 726 miliar rupiah. 

Pemain asal Portugal tersebut mampu memberikan kontribusi bagi Liverpool. Sejauh ini, Jota telah membukukan 34 gol dan 15 assist. Sayangnya, pada 2022/2023 ini, dirinya absen cukup lama karena cedera.

4. Sadio Mane

5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier Leaguepotret Sadio Mane (twitter.com/LFC)

Sadio Mane bergabung ke Liverpool pada musim panas 2016. Ia merupakan salah satu rekrutan perdana Juergen Klopp saat ditunjuk sebagai pelatih Liverpool. Saat itu, Mane dibeli dari Southampton dengan biaya mencapai 41,2 juta euro atau sekitar 669 miliar rupiah. 

Pemain Timnas Senegal tersebut menjadi salah satu pemain penting di lini depan Liverpool. Ia telah mencetak 120 gol bagi The Reds di semua kompetisi. Pada 2022, Mane resmi berpisah dengan Liverpool karena memutuskan bergabung dengan Bayern Munich.

5. Andy Carroll

5 Pembelian Termahal Liverpool dari Sesama Klub Premier Leaguepotret Andy Carroll (twitter.com/premierleague)

Liverpool cukup sering mengeluarkan banyak uang untuk mendatangkan penyerang. Salah satunya adalah Andy Carroll. Pada musim dingin 2011, The Reds membeli Carroll dari Newcastle United dengan harga 41 juta euro atau 666 miliar rupiah. 

Sayangnya, Carroll tidak mampu menunjukkan performa terbaiknya bersama Liverpool. Ia hanya mencatatkan 11 gol dan 6 assist dari 58 penampilan. Carroll kemudian dijual ke West Ham United dengan harga 17,5 juta euro atau setara 285 miliar rupiah. 

Dari daftar tersebut, hanya Virgil van Dijk dan Diogo Jota yang masih memperkuat Liverpool hingga saat ini. Akankah ada pemain Premier League berikutnya yang dibeli Liverpool? Mari kita nantikan! 

Baca Juga: 5 Pemain Liverpool Terakhir yang Pakai Nomor 20 Sebelum Diogo Jota

Aditya Gilang Permana Photo Verified Writer Aditya Gilang Permana

Twitter: @AdityaGPermana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya