5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier League

Micky van de Ven resmi direkrut oleh Tottenham Hotspur

Wolfsburg sejatinya bukanlah klub besar di Bundesliga. Klub berjuluk Die Wolfe ini lebih sering bersaing di papan tengah klasemen. Meski prestasinya tak begitu mencolok, Wolfsburg tetap mampu melahirkan deretan pemain berbakat dan potensial.

Pada bursa transfer musim panas 2023, misalnya. Wolfsburg sukses menjual pemain andalannya, Micky van de Ven, ke Tottenham Hotspur. Kepergiannya ke Inggris menambah daftar panjang mantan penggawa Wolfsburg yang hijrah ke English Premier League. Termasuk van de Ven, inilah lima eks Wolfsburg yang melanjutkan karier ke EPL.

1. Petualangan Ashkan Dejagah di Fulham hanya bertahan seumur jagung

5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier LeagueAshkan Dejagah (twitter.com/FulhamFC)

Ashkan Dejagah mengakhiri petualangannya bersama Wolfsburg pada musim panas 2012. Ia melakukannya karena sepakat untuk hijrah ke Fulham. Saat itu, Dejagah dibeli oleh The Cottagers seharga 2,5 juta euro atau sekitar Rp42 miliar. Sayangnya, pemain berpaspor Iran itu tak bertahan lama di Inggris.

Dejagah membela Fulham selama 2 musim. Dalam kurun waktu yang singkat itu, ia tak jadi pilihan utama. Dejagah kesulitan bersaing di lini serang Fulham. Ia hanya tampil dalam 49 pertandingan di semua kompetisi. Pada musim panas 2014, Dejagah hengkang ke klub Qatar, Al-Arabi SC.

2. Kevin De Bruyne menjelma salah satu gelandang terbaik bersama Manchester City

5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier LeagueKevin De Bruyne (premierleague.com)

Nama Kevin De Bruyne bersinar terang di Wolfsburg. Bakatnya yang sempat disia-siakan oleh Chelsea itu meledak di Jerman. De Bruyne akhirnya dilirik oleh sejumlah klub besar. Dari beberapa opsi, De Bruyne memilih Manchester City sebagai klub barunya pada musim panas 2015.

Kepindahannya ke Etihad Stadium memakan biaya 76 juta euro atau sekitar Rp1,3 triliun. Harga semahal itu sepadan dengan kualitasnya. De Bruyne tampil impresif selama membela The Citizens. Catatannya sangat mentereng hingga meraih beberapa gelar juara, termasuk 1 gelar Liga Champions.

Baca Juga: 6 Pemain Belgia yang Juara UEFA Champions League, De Bruyne Terbaru!

3. Hengkang ke Burnley, Wout Weghorst gagal selamatkan timnya itu dari jurang degradasi

5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier LeagueWout Weghorst (twitter.com/premierleague)

Wolfsburg pernah disinggahi oleh Wout Weghort dalam waktu lama. Bersama Die Wolfe, performa Weghorst mengalami peningkatan yang pesat. Ia tumbuh sebagai salah satu striker hebat di Bundesliga. Sayangnya, ia memutuskan untuk hengkang pada musim dingin 2022. Weghorst melanjutkan kariernya ke Burnley.

Alih-alih tampil impresif, performa Weghorst menurun drastis di Inggris. Ia hanya mampu mencetak 2 gol dalam 20 penampilan bersama The Clarets. Semuanya makin rumit usai Burnley terdegradasi. Weghorst akhirnya menjalani peminjaman ke klub lain, seperti Besiktas dan Manchester United.

4. Kevin Mbabu belum menjalani karier yang gemilang bersama Fulham

5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier LeagueKevin Mbabu (twitter.com/FulhamFC)

Fulham memboyong beberapa pemain anyar pada musim panas 2022. Hal ini dilakukan oleh The Cottagers usai promosi ke kasta tertinggi Liga Inggris. Salah satu pemain yang direkrut saat itu adalah Kevin Mbabu. Fulham mendapatkan jasanya dari Wolfsburg seharga 5,5 juta euro atau sekitar Rp92 miliar.

Mbabu awalnya diharapkan dapat menambah opsi bek kanan Fulham. Sayangnya, ia gagal bersinar. Mbabu jadi cadangan yang tampil tujuh kali saja di semua kompetisi. Tak ayal dirinya tak mampu tampil maksimal. Pada musim dingin 2023 lalu, Mbabu dipinjamkan ke klub Swiss, Servette FC.

5. Micky van de Ven jadi harapan baru Tottenham Hotspur

5 Eks Wolfsburg yang Melanjutkan Karier ke Premier LeagueMicky van de Ven (instagram.com/mickyvdven)

Tottenham Hotspur kembali menambah amunisi barunya pada musim panas 2023. Teranyar, The Lilywhites berhasil mendapatkan jasa Micky van de Ven dari Wolfsburg. Tottenham Hotspur harus merogoh kocek hingga 40 juta euro atau sekitar Rp667 miliar untuk mendaratkannya ke kota London.

Van de Ven dikontrak selama 6 musim. Kehadirannya ditujukan untuk memperkuat lini pertahanan Tottenham Hotspur yang sangat rapuh pada musim lalu. Van de Ven juga tergolong sebagai talenta yang potensial. Bakatnya bisa berkembang sebab masih berusia 22 tahun.

Wolfsburg bukanlah klub yang rutin bersaing di papan atas Bundesliga. Meski begitu, Die Wolfe kerap melahirkan sederet pemain hebat. Kelima pemain di atas, misalnya. Karier mereka tumbuh signifikan di Wolfsburg sehingga dilirik oleh klub EPL.

Baca Juga: Saga Harry Kane Jadi Duel Kesabaran Tottenham dan Bayern

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya