4 Gelandang Uruguay yang Berseragam Klub Top Eropa pada 2023/2024

Menjadi andalan klubnya masing-masing

Amerika Selatan dikenal dengan kualitas talenta sepak bolanya yang berbakat. Negara-negara seperti Argentina dan Brazil dinilai sebagai pelopor terdepan dalam mengorbitkan pemain hebat. Namun, negara di Amerika Selatan lainnya juga tak kalah berpotensi, termasuk Uruguay.

Negara yang menjadi tuan rumah Piala Dunia edisi pertama ini memiliki pemain hebat dari masa ke masa. Saat ini, para pemain Uruguay cukup banyak yang berkarier di liga top Eropa. Dari keseluruhan nama tersebut, deretan gelandang ini mencuri perhatian karena membela klub papan atas Eropa.

Inilah empat gelandang Uruguay yang membela klub papan atas Eropa pada 2023/2024.

1. Matias Vecino tampil spartan bersama Lazio

4 Gelandang Uruguay yang Berseragam Klub Top Eropa pada 2023/2024Matias Vecino (twitter.com/EuropaLeague)

Pertama ada Matias Vecino. Gelandang berusia 32 tahun itu tengah membela salah satu klub raksasa di Serie A Italia, yaitu Lazio. Vecino sudah berseragam klub sekota AS Roma tersebut sejak 2022/2023. Meski usianya sudah tak muda lagi, Vecino tetap menjadi sosok krusial di lini tengah timnya.

Pada 2023/2024, Vecino memiliki peran yang penting dalam mengatur permainan Lazio. Bersama nama-nama lain, seperti Matteo Guendouzi dan Luis Alberto, ia nyaris tampil reguler. Secara keseluruhan, eks pemain Inter Milan itu sudah diturunkan dalam 16 pertandingan. Dari laga itu, Vecino sukses membukukan tiga gol.

2. Rodrigo Bentancur melewatkan sebagian besar 2023/2024 karena cedera

4 Gelandang Uruguay yang Berseragam Klub Top Eropa pada 2023/2024Rodrigo Bentancur (instagram.com/rodrigo_bentancur)

Rodrigo Bentancur bertualang di English Premier League (EPL) bersama Tottenham Hotspur. Ia sudah merintis karier di sana sejak pertengahan 2021/2022. Sayangnya, karier Bentancur di Tottenham Hotspur tak berjalan dengan mulus. Kiprahnya kerap dihantui oleh cedera yang membuat Bentancur harus menepi dalam waktu lama.

Bentancur tak menjalani 2023/2024 dengan baik. Ia sempat absen dalam beberapa pertandingan karena mengalami cedera. Pada November 2023, Bentancur sejatinya pulih dan diturunkan dalam empat pertandingan di semua kompetisi. Namun, nasibnya kembali memburuk usai diterpa cedera lagi. Bentancur harus absen hingga awal 2024.

Baca Juga: Perbandingan Performa Federico Valverde di Klub dan Timnas pada 2022

3. Federico Valverde menambah kemewahan di lini tengah Real Madrid

4 Gelandang Uruguay yang Berseragam Klub Top Eropa pada 2023/2024Federico Valverde (twitter.com/fedeevalverde)

Real Madrid tak membutuhkan waktu yang lama dalam meremajakan skuadnya. Terkhusus di lini tengah, Los Blancos punya segudang nama potensial yang mampu bersinar. Salah satu gelandang berharga milik Real Madrid itu adalah Federico Valverde. Ia sudah menunjukkan kualitasnya dalam beberapa musim terakhir.

Karier gemilang yang dirajut oleh Valverde berlanjut pada 2023/2024. Meski dibayang-bayangi sinar dari Jude Bellingham yang tampil luar biasa, kontribusi Valverde tetap tinggi. Ia menjadi salah satu andalan utama di lini tengah Los Blancos. Tercatat, ia sudah bermain dalam 21 laga dengan raihan 1 gol dan 3 assist.

4. Manuel Ugarte menjalani musim perdana bersama Paris Saint-Germain

4 Gelandang Uruguay yang Berseragam Klub Top Eropa pada 2023/2024Manuel Ugarte (twitter.com/PSG_espanol)

Gelandang Uruguay terakhir yang membela klub top Eropa pada 2023/2024 adalah Manuel Ugarte. Ia menjejali Ligue 1 Prancis bersama Paris Saint-Germain. Ugarte sebenarnya baru bergabung dengan skuad Les Parisiens pada musim panas 2023. Namun, ia tak membutuhkan waktu lama untuk menyesuaikan diri.

Ugarte mampu menutupi lubang di lini tengah PSG usai kepergian beberapa nama senior, seperti Marco Verratti dan Leandro Paredes. Gelandang berusia 22 tahun ini mampu membuktikan kualitas terbaiknya. Tercatat, Ugarte sudah tampil dalam 16 pertandingan dengan koleksi 3 assist di semua kompetisi.

Keempat gelandang di atas tengah merintis karier bersama klub top Eropa. Mereka diandalkan oleh klubnya masing-masing. Akankah ada pemain Uruguay lainnya yang menyusul jejak mereka dalam waktu dekat?

Baca Juga: 5 Gelandang Bertahan yang Direkrut PSG sebelum Manuel Ugarte

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya