7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-Inggris

Tak semuanya mampu bersinar

Brighton & Hove Albion menjelma menjadi salah satu kekuatan baru di English Premier League (EPL). Dalam beberapa musim terakhir, The Seagulls kerap menyulitkan tim-tim besar. Puncak keberhasilan itu terjadi usai mereka memastikan diri lolos ke Liga Europa untuk pertama kali pada musim 2023/2024 mendatang.

Kejayaan yang dirajut oleh Brighton tak terlepas dari tangan dingin sang pelatih, baik Graham Potter atau pun Roberto De Zerbi. Di balik itu, Brighton juga telah mengucurkan dana yang lumayan besar demi merekrut setiap incarannya. Kebanyakan dari mereka dibeli dari klub non-Inggris. Transfer ketujuh rekrutan termahal Brighton dari klub non-Inggris ini pun terjadi dalam beberapa musim belakangan.

1. Enock Mwepu

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisEnock Mwepu (twitter.com/EnockMwepu45)

Enock Mwepu direkrut oleh Brighton pada musim panas 2021. The Seagulls memboyongnya dari RB Salzburg seharga 23 juta euro atau sekitar Rp384 miliar. Mwepu sukses menjalani musim debutnya dengan baik. Namun, takdir yang tak diinginkan menimpanya pada Oktober 2022. Mwepu terpaksa pensiun dini sebagai pemain karena masalah jantung yang ia derita.

Baca Juga: 3 Rekrutan Baru Skuad Brighton & Hove Albion pada Musim Panas 2023

2. Bart Verbruggen

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisBart Verbruggen (brightonandhovealbion.com)

Bart Verbruggen merupakan salah satu rekrutan anyar Brighton pada musim panas 2023. Ia direkrut dari Anderlecht seharga 20 juta euro atau sekitar Rp334 miliar. Perekrutannya tak terlepas dari kebutuhan sang pelatih, Roberto De Zerbi. Verbruggen bakal diplot sebagai kiper utama Brighton untuk menggantikan posisi Robert Sanchez. Ia disodori kontrak hingga akhir musim 2027/2028 mendatang.

3. Alireza Jahanbakhsh

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisAlireza Jahanbakhsh (twitter.com/Alirezajb7)

Sebelum Kaoru Mitoma, Brighton pernah disinggahi oleh pemain Asia lainnya. Dia adalah Alireza Jahanbakhsh. Brighton merekrut jasa pemain berpaspor Iran itu dari AZ Alkmaar seharga 19 juta euro atau sekitar Rp317 miliar. Meski cukup mahal, Jahanbakhsh hanya sebentar membela Brighton. Ia berseragam The Seagulls selama 3 musim (2018--2021).

4. Marc Cucurella

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisMarc Cucurella (twitter.com/cucurella3)

Perekrutan Marc Cucurella merupakan salah satu aktivitas transfer terbaik Brighton. Dibeli dari Getafe seharga 18 juta euro atau sekitar Rp300 miliar, Cucurella menjadi ladang investasi yang menggiurkan. Ia tampil impresif sebagai bek kiri utama meski hanya semusim bertahan. Performa apiknya dilirik oleh Chelsea. Cucurella pun hijrah dari Brighton pada musim panas 2022.

5. Pervis Estupinan

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisPervis Estupinan (twitter.com/PervisEstupinan)

Kepergian Cucurella menyisakan lubang besar di posisi bek kiri. Namun, Brighton tak khawatir. The Seagulls berhasil mendapatkan penggantinya pada diri Pervis Estupinan. Sang pemain direkrut dari Villarreal seharga 18 juta euro atau sekitar Rp300 miliar. Hasilnya pun berbuah manis. Estupinan tak butuh waktu lama untuk bersinar. Ia tampil reguler dengan catatan 41 penampilan pada musim debutnya.

Baca Juga: 5 Pemain Pinjaman yang Kembali ke Brighton pada Musim Panas 2023

6. Jurgen Locadia

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisJurgen Locadia (twitter.com/locadiaofficial)

Jurgen Locadia menjajal EPL pada pertengahan musim 2017/2018. Kepastian itu terjadi saat dirinya hengkang ke Brighton. Locadia ditebus dari PSV Eindhoven seharga 17 juta euro atau sekitar Rp284 miliar. Sayangnya, Locadia kesulitan bersinar. Kontribusinya sebagai mesin gol Brighton terbilang minim. Locadia hanya mencetak 6 gol dan 3 assist dari 46 penampilan.

7. Igor

7 Pemain Termahal Rekrutan Brighton dari Klub Non-InggrisIgor (twitter.com/OfficialBHAFC)

Brighton terus bersiap untuk menghadapi musim 2023/2024 yang padat. Beberapa pemain sudah direkrut, termasuk Igor. The Seagulls berhasil mendapatkan jasanya dari Fiorentina. Igor ditebus seharga 17 juta euro atau sekitar Rp284 miliar. Hadirnya bek berpaspor Brasil itu ditujukan untuk memperkuat lini pertahanan. Ia bakal peran menggantikan Levi Colwill yang kembali ke Chelsea.

Brighton & Hove Albion terus memperkuat skuadnya untuk mengarungi musim 2023/2024 yang panjang. Hadirnya Igor dan sejumlah nama baru lainnya diharapkan bisa membawa The Seagulls terus melaju lebih jauh. Bisakah Brighton mempertahankan konsistensinya?

Baca Juga: 10 Fakta Bart Verbruggen, Kiper Teranyar Brighton & Hove Albion

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya