TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Liverpool Ditahan Imbang Tottenham, Klopp Semprot Wasit

Liverpool ditahan imbang Spurs 2-2

Jurgen Klopp memprotes keputusan wasit. (thetimes.co.uk)

Jakarta, IDN Times - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, melontarkan amarahnya kepada wasit Paul Tierney menyusul hasil imbang yang diraih timnya saat bertandang ke Tottenham Hotspur Stadium, Minggu malam WIB (19/12/2021). Klopp menganggap sang wasit banyak melakukan keputusan yang merugikan timnya.

Klopp menganggap Harry Kane seharusnya mendapat kartu merah. Tapi sang wasit hanya memberi hukuman kartu kuning untuk Kane. Kemudian, Klopp yakin jika Jota dilanggar di kotak penalti Spurs, namun, penalti juga tak diberikan oleh Paul Tierney.

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik yang Pernah Berseragam Liverpool dan Newcastle United

1. Kritik keras

Jurgen Klopp. (footballace.org)

Sesaat setelah peluit panjang dibunyikan, Klopp langsung menggeruduk wasit Paul Tierney untuk menanyakan kenapa ia tidak memberikan penalti ke Liverpool. Klopp terlihat memberikan gestur ke arah tempat di mana ia menganggap Jota dilanggar. Klopp menganggap jika Tierney tidak pernah main sepak bola sebelumnya.

"Tierney mengatakan jika Jota dengan sengaja berhenti karena dia berharap dilanggar. Padahal, jika anda ingin menendang bola sementara anda sedang berlari, anda harus berhenti lebih dulu, anda tidak bisa melakukannya sekaligus. Andai saja dia pernah bermain sepak bola," ungkap Klopp mengutip Daily Express.

2. Klopp diganjar kartu kuning

Jurgen Klopp mendapat kartu kuning. (uberturco.com)

Klopp dengan mudah terlihat sangat kesal dengan dua keputusan wasit tersebut. Alhasil, Paul Tierney mengganjar sang manajer asal Jerman itu dengan kartu kuning. Namun, Klopp lagi-lagi berkilah dengan menyatakan kalau Tierney punya masalah dengan dirinya.

"Saya tidak tahu dia punya masalah apa dengan saya. Saya hanya sedikit emosional dalam pertandingan itu dan dia memberikan saya kartu kuning. Bukankah itu diperbolehkan? Saya hanya ingin keputusan yang benar di atas lapangan. Namun, hal itu hanya bisa dilakukan oleh wasit yang objektif. Anda perlu bertanya kepadanya ada masalah apa dengan saya," ucap Klopp. 

Baca Juga: Liverpool Tak Lagi Ketergantungan karena Thiago

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya