TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil Belgia, Saatnya Meraih Prestasi tertinggi di Piala Dunia

Prestasi terbaik Belgia yaitu peringkat ketiga

Timnas Belgia. (twitter.com/AlderweireldTob)

Jakarta, IDN Times - Belgia dipastikan bakal bersaing  jadi yang terbaik di Piala Dunia 2022 Qatar. Tim yang dinakhodai Roberto Martinez itu sudah lolos 14 kali ke putaran final sejak gelaran pertama berlangsung di Uruguay pada 1930. 

Belgia dianggap sebagai salah satu unggulan di Piala Dunia 2022, mengingat mereka bertengger di peringkat dua ranking FIFA. Peluang mereka pun cukup besar untuk lolos ke fase gugur karena tergabung di Grup F bersama Kroasia, Kanada, dan Maroko.

Baca Juga: 5 Pemain Aktif dengan Caps Terbanyak di Tim Nasional Belgia

1. Belgia sempat duduki peringkat tiga dan empat Piala Dunia

potret Timnas Belgia (theanalyst.com)

Belgia termasuk negara yang cukup rutin lolos ke putaran final. Tim berjuluk The Red Devils itu bahkan tercatat mengikuti tiga gelaran Piala Dunia pertama, yakni putaran final edisi 1930, 1934, dan 1938.

Kini, dengan berbekal pemain bintang macam Romelu Lukaku, Thibaut Courtois, hingga Kevin de Bruyne, mereka mencoba menggapai mimpi lebih tinggi. Apalagi, kini seakan jadi kesempatan terbaik negara sepak bola yang tengah dibanjiri pemain berbakat.

2. Belgia cukup sering lolos dari fase grup

Skuad Timnas Belgia (aa.com.tr)

Belgia tergolong cukup sering lolos dari fase grup. Dari 13 gelaran Piala Dunia yang telah dilaksanakan, Belgia hanya gagal melenggang ke fase gugur sebanyak lima kali.

Namun, mereka sampai saat ini belum bisa meraih prestasi maksimal. Paling banter, Belgia bisa meraih posisi tiga di Piala Dunia 2018. Kala itu, mereka mampu menumbangkan Inggris dua gol tanpa balas di di Stadion Saint-Petersburg.

Sebelum itu, Belgia pernah menduduki peringkat empat di ajang empat tahunan ini. Hal itu dicapai saat tampil di Meksiko pada 1986. Selepasnya, itu seakan hanya jadi penggembira saja di Piala Dunia. 

Baca Juga: Profil Jerman, Raksasa Eropa yang Siap Dominasi Dunia

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya