TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Pemain Inggris dengan Catatan Gol Terbanyak di Abad 21, Siapa Saja?

Harry Kane hingga Wayne Rooney!

skysports.com

Kepopuleran sepak bola Inggris sudah tak perlu diragukan lagi. Tak hanya memiliki kompetisi yang bergengsi, Inggris juga melahirkan banyak pemain hebat. Pemain dari Negeri Ratu Elizabeth ini memiliki kemampuan masing-masing. Dalam urusan mencetak gol, mungkin pemain Inggris yang cukup populer saat ini adalah Harry Kane.

Namun ternyata tak hanya Kane yang menjadi pemain Inggris tersubur. Ada beberapa pemain yang torehkan gol cukup banyak khususnya di abad 21 ini baik bersama klub maupun timnas. Berikut daftar pemain Inggris dengan catatan gol terbanyak di abad 21. 

10. Bradley Wright-Phillips - 196 gol

goal.com

Nama Bradley Wright-Phillips mungkin kurang dikenal penggemar sepak bola. Pemain Inggris tersebut saat ini membela klub MLS, Los Angeles FC. Bradley merupakan jebolan akademi Manchester City yang kemudian membela beberapa klub seperti Southampton, Plymouth, Charlton, Brentford, New York Red Bull dan saat ini LAFC. Di abad 21 ini, pemain 35 tahun tersebut telah mencetak 196 gol. Dengan gol terbanyak ia torehkan saat berseragam New York Red Bull. 

9. Harry Kane - 201 gol

twitter.com/premierleague

Harry Kane untuk sementara di posisi kesembilan dalam daftar ini. Selain membela Tottenham Hotspur, striker berusia 26 tahun ini juga pernah dipinjamkan ke beberapa tim lain. Di antaranya yaitu Leyton Orient, Millwall, Norwich City dan Leicester City. Mengawali karier profesionalnya pada musim 2011/2012, pemain andalan timnas Inggris ini telah mencetak 201 gol. Gol terbanyak tentu saja ia torehkan bersama klubnya saat ini, Spurs.

8. Glenn Murray - 202 gol

skysports.com

Pemain berikutnya yaitu Glenn Murray yang saat ini membela Brighton & Hove Albion. Mengawali karier pada tahun 2002, pemain yang kini berusia 36 tahun tersebut telah membela cukup banyak klub. Beberapa klub Premier League yang pernah ia bela adalah Crystal Palace, Reading dan Bournemouth. Pemain berposisi striker ini telah mencatatkan 202 gol dengan raihan terbanyak saat membela Brighton.

7. Darren Bent - 212 gol

twitter.com/IpswichTown

Darren Bent sempat menjadi striker yang cukup mengerikan. Pria berusia 36 tahun ini telah memutuskan gantung sepatu pada tahun 2018. Selama kariernya yaitu sejak pada tahun 2001, Bent mencatatkan 212 gol. Gol terbanyak ia torehkan saat berseragam Ipswich sebagai klub pertamanya. Beberapa klub lain yang pernah dibela Bent adalah Fulham, Aston Villa hingga Tottenham Hotspur.

Baca Juga: 6 Pemain Inggris Ini Sukses Bermain di Luar Premier League, Langka!

6. Adam le Fondre - 218 gol

walesonline.co.uk

Adam Le Fondre merupakan pemain Inggris yang kini bermain di Liga Australia bersama Sydney FC. Sebelum ke Australia, pemain berusia 33 tahun ini telah malang melintang membela klub Inggris khususnya divisi dua dan tiga. Sebagai seorang striker, Le Fondre telah mencetak 218 gol di abad 21. Ia menorehkan gol terbanyak saat berseragam Reading.

5. Rickie Lambert - 222 gol

skysports.com

Rickie Lambert juga menjadi salah satu pemain Inggris yang subur di abad 21 ini. Pemain yang gantung sepatu pada tahun 2017 ini telah membela beberapa klub Inggris seperti Southampton, West Bromwich hingga Liverpool. Lambert cukup produktif saat berseragam Southampton. Di abad 21 ini, Lambert telah menorehkan 222 gol. 

4. Billy Sharp - 242 gol

bladesnews.com

Billy Sharp merupakan salah satu legenda yang dimiliki Sheffield United. Sebagai lulusan akademi The Blades, Sharp kini dipercaya sebagai menjadi kapten. Selain Sheffield, ia juga pernah membela beberapa klub Inggris lainnya seperti Nottingham Forest dan Southampton. Mengawali karier pada tahun 2004, Sharp telah mencetak 242 gol. 

3. Frank Lampard - 247 gol

thesefootballtimes.co

Tak hanya deretan penyerang, Frank Lampard menjadi gelandang Inggris yang tak kalah subur. Legenda Chelsea ini telah menorehkan 247 gol di abad 21. Selain The Blues, Lampard juga pernah membela West Ham United, Swansea, Manchester City dan New York City. Pensiun pada tahun 2017, kini Lampard menjadi pelatih Chelsea.

2. Jermain Defoe - 269 gol

mlssoccer.com

Diurutan kedua ada Jermain Defoe yang menorehkan gol terbanyak saat berseragam Tottenham Hotspur. Klub selain Spurs yang pernah dibela Defoe di antaranya ada West Ham, Bournemouth dan kini membela Rangers FC. Di abad 21 ini, pemain berusia 37 tahun tersebut mencetak 269 gol. 

Baca Juga: 8 Pemain Inggris Ini Catatkan Nilai Transfer Tertinggi, Siapa Teratas?

Verified Writer

Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya