TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Alexis Mac Allister Diperkenalkan Liverpool, Pakai Nomor 10

Mac Allister jadi rekrutan pertama Liverpool

potret Alexis Mac Allister (Instagram/brightonandhovealbion.com)

Jakarta, IDN Times - Liverpool sudah bergerak untuk memperkuat skuad mereka. Terbaru, mereka sudah meresmikan kedatangan penggawa Timnas Argentina, Alexis Mac Allister.

Dilansir situs resmi Liverpool, Mac Allister sudah menyelesaikan tes medisnya dan menyetujui beberapa kesepakatan pribadi bersama 'Si Merah'. Dia pun resmi jadi rekrutan pertama Liverpool di musim panas 2023 ini.

Baca Juga: Liverpool Kebut Transfer Mac Allister Sebelum ke Indonesia

1. Tahun fantastis bagi Mac Allister

Alexis Mac Allister saat membela Timnas Argentina. (instagram.com/alemacallister)

Mac Allister mengaku, tahun 2022 hingga 2023 ini jadi masa yang fantastis baginya. Penampilan di Brighton & Hove Albion, ditambah juga dengan performa apiknya di Timnas Argentina selama Piala Dunia 2022, sekarang sudah paripurna.

"Benar-benar tahun fantastis buat saya, usai raihan di Piala Dunia 2022 dan apa yang kami capai di Brighton, sekarang saya bisa bergabung bersama Liverpool. Saya akan terus berusaha jadi lebih baik," kata Mac Allister.

2. Liverpool kedatangan talenta apik

Alexis Mac Allister saat membela Timnas Argentina (instagram.com/alemacallister)

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, mengakui bahwa sekarang, timnyua kedatangan talenta apik. Menurutnya, orang-orang sudah tahu kemampuan Mac Allister seperti apa, lewat beberapa penampilannya di atas lapangan.

"Seorang gelandang bertalenta, cerdas, dan memiliki skill tinggi sudah bergabung dengan kami. Saya tidak perlu bicara banyak tentang kualitas Alexis (Mac Allister), karena semua orang sejatinya sudah tahu," ujar Klopp.

Baca Juga: Deal! Alexis Mac Allister Merapat ke Liverpool

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya