TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Preview Piala Eropa 2020: Adu Kuat Belgia, Finlandia, dan Rusia

Belgia bersua Finlandia, dan Rusia bertemu Denmark

Denmark vs Belgia. (twitter.com/EURO2020)

Jakarta, IDN Times - Setelah Grup A selesai menjalani laga pamungkas pada Minggu (20/6/2021), kini giliran Grup B yang akan menggelar laga pamungkas di Piala Eropa 2020 pada Senin (21/6/2021). Ada Belgia yang akan bersua Finlandia, serta Rusia lawan Denmark.

Belgia saat ini tengah menjadi pemuncak klasemen Grup B dengan torehan enam poin, diikuti Finlandia dan Rusia yang meraih tiga poin. Sedangkan Denmark, mereka mengisi posisi terbawah dan belum meraih poin sejauh ini. Kira-kira, akan seperti apakah akhir dari Grup B ini?

Baca Juga: 5 Hal Menarik Saat Italia Bekuk Wales di Grup A Piala Eropa 2020 

1. Upaya Belgia yang akan dihadang Finlandia

Belgia vs Rusia. (twitter.com/EURO2020)

Kendati Belgia sudah mengunci satu tempat di babak 16 besar, mereka tetap memiliki satu target lain yang perlu dikejar. Mereka harus menjadi juara Grup B agar terhindar dari lawan-lawan berat di babak 16 besar nanti.

Namun, upaya Belgia untuk menjadi juara grup ini diprediksi akan mendapat perlawanan dari Finlandia. Dengan torehan tiga poin sejauh ini, Finlandia masih berpotensi lolos ke fase gugur jika mereka mampu menundukkan Belgia. Hasil imbang tidak cukup untuk mereka.

Belgia tentu harus mewaspadai Finlandia. Terlepas dari skuad yang tidak bertabur bintang, mereka punya pertahanan yang kuat. Mereka baru kebobolan satu gol sejauh ini, ditambah memiliki pemain-pemain yang mengancam di lini depan macam Teemu Pukki maupun Joel Pohjanpalo.

2. Rusia dan Denmark akan saling sikut

Finlandia vs Rusia. (twitter.com/EURO2020)

Di laga lain, Rusia akan berhadapan dengan Denmark. Sama seperti Finlandia, Rusia juga membutuhkan kemenangan di laga ini agar bisa memastikan satu tempat di fase gugur. Akan tetapi, Denmark tetaplah tim yang berpotensi menghadirkan kejutan.

Dalam laga lawan Belgia kemarin, andai Denmark tidak kehilangan fokus di akhir laga, mereka bisa saja mengunci kemenangan. Denmark diprediksi masih akan tampil spartan, mengingat mereka juga masih bisa lolos sebagai peringkat tiga terbaik, meski peluangnya tipis.

Lini depan dan tengah Denmark layak menjadi sorotan di laga ini. Mereka punya Pierre-Emile Hoejbjerg dengan daya jelajah tinggi, plus Yussuf Poulsen dan Martin Braithwaite di depan. Sedangkan Rusia, sosok Aleksey Miranchuk tetap akan jadi andalan mereka di posisi gelandang serang.

Baca Juga: 5 Pemain Bintang yang Belum Dimainkan pada Turnamen Piala Eropa 2020

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya