5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022

Persaingan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo belum usai!

Pekan ketiga Liga Champions 2021/2022 baru saja berakhir. Laga-laga yang telah dimainkan berlangsung sangat sengit. Bagaimana tidak, setiap klub yang bertanding mencoba untuk membuka peluang untuk lolos ke babak 16 besar.

Ada pun beberapa laga yang menarik seperti Manchester United yang sempat tertinggal di babak pertama berhasil comeback dari Atalanta dengan skor akhir 3-2. Ada pula Manchester City yang membantai Club Brugge 5-1. 

Pastinya terdapat beberapa fakta menarik tentang pekan ketiga Liga Champions 2021/2022. Kira-kira apa saja? Yuk, simak penjelasannya!

1. Gerard Pique samai perolehan Roberto Carlos sebagai bek paling produktif mencetak gol di Liga Champions

5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022Gerard Pique setelah mencetak gol ke gawang Dynamo Kyiv di Liga Champions. (twitter.com/3gerardpique)

Barcelona baru saja meraih kemenangan pertamanya di Liga Champions musim ini. Menghadapi Dynamo Kyiv, Barcelona berhasil unggul melalui gol yang dicetak Gerard Pique pada menit ke-36. Pique sendiri memang dikenal sebagai bek tengah yang produktif dalam mencetak gol. 

Sepanjang sejarah Liga Champions, Pique sudah mencetak 16 gol. Dengan hal tersebut, pemain asal Spanyol itu menyamai perolehan Roberto Carlos sebagai bek paling produktif dalam mencetak gol di Liga Champions.

2. Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi saling memecahkan rekor tertentu

5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022potret Lionel Messi (twitter.com/WilliamHill)

Liga Champions musim ini masih menyorot performa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Selain membela klub berbeda dari musim sebelumnya, keduanya juga saling memecahkan rekor tertentu. Salah satunya rekor pemain yang menjebol gawang klub berbeda di Liga Champions. 

Ronaldo, yang mencetak gol ke gawang Atalanta, telah menjebol gawang 38 klub berbeda. Sedangkan, Messi yang mencetak gol ke gawang RB Leipzig hanya tertinggal perolehan satu klub dari Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: 5 Perbedaan Gaya Permainan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

3. Gol pertama di Liga Champions bagi beberapa pemain top

5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022Nordi Mukiele bersama RB Leipzig di Liga Champions. (twitter.com/NordiMukiele)

Pada pekan ketiga Liga Champions, terdapat beberapa pemain yang mencetak gol debutnya. Ada Gerard Moreno, pemain Villareal, yang berhasil mencetak gol pada menit ke-16. Selain itu, pemain RB Leipzig, Nordi Mukiele, mencetak gol debutnya pada menit ke-57 saat melawan Paris Saint-Germain. 

Talenta muda Manchester City, Cole Palmer, juga berhasil mencetak gol debutnya di Liga Champions walau hanya masuk sebagai pemain cadangan melawan Club Brugge. Pastinya pekan ketiga ini akan susah dilupakan oleh ketiga pemain tersebut.

4. Gol ke-140 bagi Cristiano Ronaldo

5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022potret Cristiano Ronaldo (twitter.com/WilliamHill)

Cristiano Ronaldo berhasil menjadi bintang Manchester United pada laga melawan Atalanta. Dia menjadi penentu kemenangan Manchester United setelah mencetak gol pada menit ke-81. Gol Manchester United lainnya dicetak Marcus Rahsford (53') dan Bruno Fernandes (75'). 

Gol yang dicetak Ronaldo merupakan gol yang ke-140 bagi klub maupun negaranya. Hal tersebut mematenkan dirinya bahwa dia merupakan salah satu pemain yang paling haus gol sepanjang sejarah sepak bola.

5. Beberapa klub berpeluang lolos ke babak 16 besar pada pekan keempat Liga Champions

5 Fakta Menarik Pekan Ketiga Liga Champions 2021/2022Para pemain Manchester City saat merayakan gol Cole Palmer. (twitter.com/City_Xtra)

Pada pekan ketiga Liga Champions, belum ada klub yang dipastikan lolos ke babak 16 besar. Di Grup A, PSG, Manchester City, dan Club Brugge masih memiliki kans lolos yang sama. Di Grup B, FC Porto dan Atletico Madrid bisa saja menjatuhkan Liverpool hingga berakhirnya fase grup. 

Di Grup C, Ajax, Dortmund, dan Sporting CP memiliki peluang yang sama-sama besar untuk lolos. Di Grup D, Sheriff Tiraspol, Real Madrid, dan Inter Milan masih harus bersaing untuk memperebutkan tiket 16 besar. Di Grup E, Benfica dan Barcelona bersaing untuk menemani Bayern Munchen yang hampir dipastikan lolos.

Ada pula Grup F dan G yang semua tim di grup tersebut masih memiliki peluang yang sama besar untuk lolos ke babak 16 besar. Di Grup H, Juventus dan Chelsea masih menjadi favorit untuk lolos. 

Nah, itu dia lima fakta menarik pekan ketiga Liga Champions 2021/2022. Belum ada klub yang bisa dipastikan lolos ke babak 16 besar sejauh ini. Walau begitu, beberapa klub memiliki peluang lebih besar untuk lolos pada pekan keempat nanti. 

Baca Juga: 5 Fakta Kemenangan Telak Manchester City atas Club Brugge di UCL

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya