5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe Gomez

Pernah dengar nama Jan Kromkamp?

Joe Gomez termasuk pemain yang sudah cukup lama berseragam Liverpool. Pemain berusia 25 tahun ini menjadi bagian The Reds sejak 2015. Ia memiliki kontrak hingga 2027.

Selama di Liverpool, Gomez selalu mengenakan nomor punggung 2. Ternyata ada beberapa pemain yang juga pernah menjadi pemilik nomor tersebut.

Inilah lima pemain Liverpool dengan nomor punggung 2 sebelum Joe Gomez.

1. Nathaniel Clyne

5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe GomezNathaniel Clyne (liverpoolfc.com)

Nathaniel Clyne aktif bermain untuk klub English Premier League (EPL), Crystal Palace. Sebelum itu, pemain berusia 31 tahun ini pernah memperkuat Liverpool dan mengenakan nomor punggung 2.

Performa Clyne selama berseragam The Reds bisa dibilang tidak terlalu bagus. Bermain sebagai bek kanan, dirinya hanya mampu menciptakan 2 gol plus 5 assist dalam 103 pertandingan.

2. Glen Johnson

5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe GomezGlen Johnson (indonesia.liverpoolfc.com)

Glen Johnson kebetulan menempati posisi yang sama dengan Nathaniel Clyne, yakni bek kanan. Ia pun menjadi pemilik nomor punggung 2 di Liverpool tepat sebelum Clyne.

Pemain berusia 38 tahun ini sudah gantung sepatu sejak 2019 lalu. Johnson sendiri mengabdikan diri kepada Liverpool selama 6 tahun (2009--2015).

Ia telah menyumbangkan sedikitnya 9 gol dan 18 assist bersama The Reds. Johnson juga mengantongi 54 caps bersama Timnas Inggris.

Baca Juga: 7 Pemain Liverpool yang Dibawa ke Piala Dunia 2022

3. Alvaro Arbeloa

5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe GomezAlvaro Arbeloa (liverpoolfc.com)

Alvaro Arbeloa mengenakan nomor punggung 2 di Liverpool selama 1 musim, yakni pada 2006/2007. Ia hanya bermain 2 tahun di Liverpool.

Arbeloa memang lebih dikenal ketika membela klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Namun, resmi pensiun dari lapangan hijau sejak 2017.

Selama 2 tahun berseragam The Reds, Arbeloa membukukan 2 gol plus 6 assist. Ia tampil dalam 98 pertandingan di semua ajang bersama Liverpool.

4. Stephane Henchoz

5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe GomezStephane Henchoz (skysports.com)

Ada pemain yang menghiasi skuad Liverpool era 2000-an, yakni Stephane Henchoz. Pria yang kini sudah berusia 48 tahun tersebut 6 tahun berseragam The Reds (1999—2005).

Henchoz biasa bermain sebagai bek tengah. Selama di Liverpool, ia memilih nomor punggung 2.

Sayangnya, pemain berkebangsaan Swiss ini belum pernah mengemas gol maupun assist selama membela Liverpool. Salah satu penyebabnya karena ia tipikal pemain yang cenderung bertahan.

5. Jan Kromkamp

5 Pemain Liverpool dengan Nomor Punggung 2 sebelum Joe GomezJan Kromkamp (liverpoolfc.com)

Terakhir, ada pemain asal Belanda bernama Jan Kromkamp. Pria berusia 42 tahun ini memutuskan pensiun pada usia 33 tahun, yakni pada 2013.

Karier Kromkamp di Liverpool bisa dibilang sangat singkat. Bagaimana tidak, ia bertahan setengah musim saja.

Dalam kurun waktu itu, Kormkamp memakai nomor punggung 2. Meski kurang menonjol di klub, ia telah mengantongi 11 caps bersama Timnas Belanda.

Dengan usia yang masih produktif dan sisa kontrak yang masih panjang, Joe Gomez sangat berpeluang untuk melampaui capaian para pemain di atas. Ia bisa menjadi  penerus Virgil van Dijk yang kebetulan berposisi sama dengan Gomez, yakni bek tengah.

Baca Juga: 4 Sosok yang Berpotensi Membeli Liverpool 

Christopher Rudolf Photo Verified Writer Christopher Rudolf

Penulis iseng yang bingung mau nulis apa :D

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya