6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19

Mario Gotze jadi pahlawan Eintracht Frankfurt

Pekan ke-19 Bundesliga Jerman 2023/2024 menyajikan beberapa momen menarik. Salah satunya ialah pertandingan antara Eintracht Frankfurt dan FSV Mainz 05. Laga yang berjalan cukup sengit itu berhasil dimenangi Frankfurt dengan skor 1-0.

Mario Gotze, mantan pemain Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund, menjadi pahlawan Frankfurt dengan mencetak satu-satunya gol pada laga itu. Menariknya, itu sekaligus menjadi gol pertama Gotze di Bundesliga musim ini. Selain Gotze, lima pemain lain juga mencetak gol pertama di Bundesliga 2023/2024 pada pekan ke-19.

Siapa saja pemain tersebut?

1. Satu gol Faride Alidou bawa FC Koeln meraih satu poin di kandang VfL Wolfsburg

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Faride Alidou (twitter.com/fckoeln_en)

Faride Alidou merupakan pemain berusia 22 tahun yang tengah dipinjam FC Koeln dari Eintracht Frankfurt. Ia menjadi penyelamat FC Koeln dari kekalahan saat bertandang ke markas VfL Wolfsburg. Meski mampu memimpin terlebih dahulu lewat gol Alidou pada menit 37, FC Koeln gagal meraih poin penuh setelah tim tuan rumah mampu menyamakan kedudukan lewat gol Kevin Paredes pada menit 40.

Gol tersebut sekaligus menjadi gol pertama Alidou di Bundesliga musim ini setelah 12 penampilan. Gol tersebut tentu menjadi modal yang bagus baginya untuk mampu mengangkat performa FC Koeln. Dari 19 pertandingan, klub berjuluk Die Geissboecke itu masih tertahan di posisi 16 klasemen.

2. Julián Malatini hanya butuh 2 menit untuk mencetak gol pertamanya untuk Werder Bremen

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Julián Malatini (instagram.com/werderbremen)

Laga melawan SC Freiburg merupakan penampilan pertama Julián Malatini bersama Werder Bremen. Tak butuh waktu lama, ia langsung mencetak satu gol pada laga debutnya bersama klub berjuluk Die Werderaner tersebut. Bahkan, ia hanya butuh waktu 2 menit untuk mencetak gol tersebut setelah masuk menggantikan Felix Agu pada menit 90+1.

Werder Bremen mendatangkan pemain berusia 22 tahun itu dari klub Argentina, Defensea, pada musim dingin 2024. Oleh Die Werderaner, ia diboyong dengan biaya sebesar 2 juta euro atau Rp34 miliar. Meski mampu mengejutkan pada laga debutnya, posisi asli seorang Malatini ialah bek tengah.

3. Jamie Leweling mencetak gol setelah 19 penampilan di Bundesliga musim ini

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Jamie Leweling (nomor 18) (instagram.com/jamieleweling)

Tujuh gol tercipta dalam laga yang mempertemukan VfB Stuttgart dengan RB Leipzig. VfB Stuttgart berhak meraih tiga poin lantaran menang dengan skor 5-2. Kekalahan yang didapat RB Leipzig pada laga itu membuat mereka turun ke posisi lima klasemen. Mereka tergeser Borussia Dortmund yang meraih tiga poin pada pekan ini.

Salah satu pencetak gol VfB Stuttgart dalam laga itu ialah Jamie Leweling. Setelah 19 penampilan, pemain berposisi winger itu akhirnya pecah telur dengan mencetak gol pertamanya di Bundesliga musim ini. Pada pekan selanjutnya, Leweling dkk akan bertandang ke markas  SC Freiburg.

4. Satu gol Aleksandar Pavlovic membawa Bayern Muenchen meraih tiga poin di kandang FC Augsburg

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Aleksandar Pavlovic (twitter.com/FCBayern)

Selain diisi sederet pemain top, Bayern Muenchen juga tak jarang memiliki pemain muda potensial. Yang terbaru, ada Aleksandar Pavlovic yang mampu mencuri perhatian dalam laga melawan FC Augsburg, Sabtu (27/1/2024). Pemain berusia 19 tahun itu mencetak satu gol dan membawa Die Roten menang dengan skor 3-2.

Gol yang bersarang ke gawang Finn Dahmen itu menjadi gol pertamanya di Bundesliga musim ini. Meski begitu, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu telah mengoleksi dua assist pada laga-laga sebelumnya. Dua assist itu tercipta saat Bayern Muenchen mengalahkan Borussia Dortmund dan VfB Stuttgart.

5. Alphonso Davies baru mampu mencetak gol setelah 17 penampilan

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Alphonso Davies (fcbayern.com)

Selain Aleksandar Pavlovic, Alphonso Davies juga mencuri perhatian dengan mencetak gol pertamanya di Bundesliga 2023/2024 ke gawang FC Augsburg pada pekan 19. Pemain asal Kanada itu butuh 17 pertandingan untuk mencetak gol pertamanya di Bundesliga musim ini. Meski begitu, ia telah mengoleksi 3 assist sejauh ini, 2 di antaranya tercipta ketika Die Roten menang atas Werder Bremen pada pekan pertama.

Sejak didatangkan pada musim dingin 2019, Davies telah menjadi pemain penting di lini pertahanan Die Roten. Sejauh ini, ia telah mengemas 9 gol dan 28 assist dari 179 penampilan. Oleh Die Roten, ia masih terikat kontrak hingga 2025 mendatang.

6. Mario Goetze jadi pahlawan Eintracht Frankfurt

6 Pemain yang Cetak Gol Pertama Bundesliga 2023/2024 pada Pekan 19Mario Goetze (kanan) (instagram.com/mariogotze)

Mario Goetze tampil sebagai pahlawan dalam kemenangan yang diraih Eintracht Frankfurt atas Mainz, Jumat (26/12024). Ia mencetak satu-satunya gol pada laga itu dan membawa Frankfurt meraih tiga poin. Gol yang bersarang ke gawang Robin Zentner itu sekaligus menjadi gol pertamanya di Bundesliga musim ini.

Juara Piala Dunia 2014 itu menjadi andalan di lini tengah Frankfurt pada musim ini. Oleh Dino Toppmoeller, ia telah dimainkan dalam 17 pertandingan di Bundesliga. Selain 1 gol itu, Goetze juga telah mengoleksi 1 assist yang tercipta dalam laga melawan Union Berlin.

Mario Goetze membuktikan bahwa dirinya belum habis. Berkat kontribusinya, Frankfurt mampu bertengger di posisi enam klasemen sementara Bundesliga 2023/2024. Sementara, yang lainnya mampu mencetak gol perdana di kasta tertinggi Liga Jerman musim ini.

Firdaus Ala I Photo Verified Writer Firdaus Ala I

Loving football since 6

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya