5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?

Terdapat Edin Dzeko dan Dusan Tadic

Fenerbahce hanya mampu finis di posisi kedua klasemen Super Lig Turki 2022/2023. Klub berjuluk Sarı Kanaryalar berjarak delapan poin dengan sang pemuncak klasemen, Galatasaray. Pencapaian ini mengulangi musim 2021/2022 ketika mereka tak mampu mengejar Trabzonspor yang keluar sebagai juara.

Mantan klub Arda Guler tersebut tentunya ingin memiliki prestasi yang lebih baik pada 2023/2024. Bursa transfer musim panas 2023 pun mereka manfaatkan dengan cukup baik. Beberapa pemain telah direkrut secara gratis. Termasuk Dusan Tadic dan Edin Dzeko, berikut lima rekrutan gratis Fenerbahce pada musim panas 2023.

1. Ryan Kent

5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?Ryan Kent (fenerbahce.org)

Ryan Kent menjadi nama pertama dalam daftar ini. Ia diboyong dari klub Skotlandia, Rangers FC. Pemain berusia 26 tahun itu telah membela klub tersebut sejak 2018, termasuk saat berstatus sebagai pemain pinjaman.

Selama 5 musim bersama The Gers, mantan pemain Liverpool ini mengoleksi 33 gol dan 56 assist dari 218 pertandingan. Ia turut mempersembahkan trofi Scottish Premiership pada 2020/2021. Fenerbahce menjadi pilihannya setelah kontraknya habis bersama Rangers.

2. Edin Dzeko

5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?Edin Dzeko (instagram.com/edindzeko)

Fenerbahce merupakan salah satu tim Turki yang beberapa kali diperkuat pemain top Eropa. Edin Dzeko menjadi salah satunya. Ia direkrut Fenerbahce setelah malang-melintang bersama klub-klub top Eropa, seperti Manchester City, AS Roma, dan Inter Milan.

Pengalaman dan kualitasnya diharapkan mampu membawa Fenerbahce berprestasi. Bagaimana tidak, pada 2022/2023, ia menjadi andalan di lini depan dan berhasil membawa Nerazzurri ke final Liga Champions Eropa. Pemain berusia 37 tahun itu dikontrak Fenerbahce hingga 2 musim ke depan.

Baca Juga: 7 Pemain yang Direkrut Secara Gratis oleh Fenerbahce, Dzeko Terbaru

3. Alexander Djiku

5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?Alexander Djiku (instagram.com/alex_djiku)

Alexander Djiku merupakan pemain berpaspor Ghana yang berposisi sebagai pemain bertahan. Fenerbahce merekrutnya dari klub Ligue 1 Prancis, RC Strasbourg Alsace. Ia diikat kontrak hingga 2026.

Pemain berusia 28 tahun tersebut merupakan pemain andalan di klub lamanya. Selama 4 musim, ia mencatatkan 127 pertandingan dan mengoleksi 4 gol dan 3 assist. Djiku juga tercatat telah mencatatkan 21 caps bersama tim nasional.

4. Umut Nayir

5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?Umut Nayir (instagram.com/umutnayir)

Umut Nayir merupakan pemain yang telah malang-melintang di Liga Turki. Sebelum direkrut Fenerbahce, Ia tercatat telah bermain di delapan klub Turki yang berbeda. Salah satu klub yang pernah ia bela adalah sang juara Liga Turki sebanyak 16 kali, Besiktas.

Fenerbahce merekrut pemain berusia 30 tahun tersebut dari klub kasta kedua Turki, Eyupspor. Berposisi utama sebagai penyerang tengah, ia harus bersaing dengan sesama pemain baru, Edin Dzeko. Hal itu tak akan mudah baginya mengingat kualitas Dzeko telah teruji di liga top Eropa.

5. Dusan Tadic

5 Rekrutan Gratis Fenerbahce pada Musim Panas 2023, Siap Juara?Dusan Tadic (instagram.com/dusantadic)

Selain Dzeko, nama besar lain yang berhasil didatangkan Fenerbahce secara gratis adalah Dusan Tadic. Ia direkrut dari raksasa Belanda, Ajax Amsterdam. Kapten Timnas Serbia itu memutuskan untuk memutus kontraknya bersama Ajax setelah menjalani musim yang mengecewakan.

Mantan pemain Southampton tersebut telah membela Ajax sejak 2018. Ia menjadi andalan dan mampu menjadi pemimpin bagi rekan-rekannya. Sebanyak tiga trofi Eredivisie Belanda juga telah ia menangi.

Fenerbahce telah memulai persiapan mereka dalam menghadapi musim yang baru. Sebuah laga uji coba telah mereka laksanakan belum lama ini. Salah satu pemain baru mereka, Edin Dzeko, berhasil mencetak satu gol dalam laga tersebut.

Baca Juga: 5 Pemain Terakhir yang Memutuskan Gantung Sepatu Bersama Fenerbahce

Firdaus Ala Illiyyin Photo Verified Writer Firdaus Ala Illiyyin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya