4 Tim yang Tak Pernah Menang di Premier League Sepanjang Februari 2024

Everton salah satunya

Paruh musim kedua English Premier League 2023/2024 telah berjalan selama beberapa pekan. Sehubungan dengan itu, persaingan antartim di klasemen makin menarik untuk disaksikan. Tak kalah dengan laga-laga yang berlangsung selama Januari 2024, Februari juga menyajikan momen-momen menarik.

Beberapa tim mampu tampil mengesankan selama sebulan terakhir. Salah satunya Arsenal yang meraih 4 kemenangan dalam 4 laga yang dimainkan. Tak hanya itu, The Gunners juga tampil tajam dengan mencetak 18 gol.

Di sisi lain, beberapa tim tak mampu mencatatkan satu kemenangan pun. Setidaknya, ada empat tim yang tak pernah menang di Premier League sepanjang Februari 2024.

1. AFC Bournemouth menelan 2 kekalahan dan 3 imbang

4 Tim yang Tak Pernah Menang di Premier League Sepanjang Februari 2024AFC Bournemouth melawan Manchester City di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Bournemouth menjalani jadwal yang cukup padat sepanjang Februari 2024. Selain 5 laga di Premier League, mereka juga memainkan 1 laga di Piala FA. Sayangnya, anak asuh Andoni Iraola tak mampu meraih satu kemenangan pun. Di Premier League, mereka menelan 2 kekalahan dan 3 imbang.

Hasil kurang memuaskan itu membuat mereka turun peringkat ke posisi 14 klasemen dengan torehan 28 poin. Mereka berjarak delapan poin dari Luton Town yang berada di zona degradasi. Pada pekan selanjutnya, mereka akan bertandang ke markas Burnley, Minggu (3/3/2024) malam WIB.

2. Everton tak mampu menang dalam sembilan laga terakhir

4 Tim yang Tak Pernah Menang di Premier League Sepanjang Februari 2024Everton melawan Tottenham Hotspur di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Sejak mampu meraih tiga poin di kandang Burnley pada pekan ke-17, Everton belum mampu meraih satu kemenangan pun dalam sembilan laga berikutnya. Dari rentetan 9 laga tanpa kemenangan itu, 4 di antaranya terjadi sepanjang Februari 2024. Anak asuh Sean Dyche meraih 3 imbang dan 1 kekalahan dari 4 laga selama sebulan itu.

Di tengah hasil buruk itu, kabar baik datang menghampiri skuad asuhan Sean Dyche. Hukuman pengurangan 10 poin yang sebelumnya mereka terima kini menjadi menjadi hanya 6 poin. Hal itu berimbas kepada posisi mereka di klasemen sementara. Setelah The Toffees berada di posisi 17, kini mereka naik ke posisi 15.

Baca Juga: 4 Fakta Kenilworth Road, Markas Luton Town yang Berada di Permukiman

3. Luton Town menelan tiga kekalahan beruntun

4 Tim yang Tak Pernah Menang di Premier League Sepanjang Februari 2024Luton Town melawan Manchester United di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Luton Town yang berstatus sebagai tim promosi tampaknya masih kesulitan untuk bersaing di kasta teratas sepak bola Inggris. Dari 4 laga di Premier League sepanjang Februari 2024, mereka menelan 3 kekalahan dan 1 imbang. Atas hasil buruk itu, kini merka masih tertahan di zona degradasi.

Salah satu kekalahan tersebut mereka dapat saat bertemu Liverpool pada pekan ke-26, Rabu (21/2/2024). Sempat unggul lebih dahulu pada babak pertama lewat gol Chiedozie Ogbene pada menit 12, Liverpool kemudian mengamuk dengan mencetak empat gol pada babak kedua. Virgil van Dijk, Cody Gakpo, Luis Díaz, dan Harvey Elliott masing-masing mencetak satu gol pada laga itu.

4. Burnley sempat dibantai 0-5 oleh Arsenal

4 Tim yang Tak Pernah Menang di Premier League Sepanjang Februari 2024Burnley melawan Arsenal di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Sama seperti Luton Town, Burnley yang berstatus sebagai tim promosi juga meraih 1 hasil imbang dan 3 kekalahan sepanjang Februari. Setelah ditahan imbang di kandang oleh Fulham pada pekan ke-23, anak asuh Vincent Kompany kalah dalam tiga laga beruntun saat bertemu dengan Liverpool, Arsenal, dan Crystal Palace.

Tak hanya kalah, Burnley juga menjadi lumbung gol oleh empat tim tersebut. Total 13 bersarang di gawang mereka dalam 4 laga. Arsenal menjadi yang paling kejam dengan membantai mereka 5-0.

Hasil negatif yang didapat sepanjang Februari 2024 membuat tim-tim tersebut tertahan di papan bawah. Jika tak mau turun kasta, mereka harus segera bangkit pada laga-laga berikutnya.

Baca Juga: 7 Pemain Everton 2023/2024 yang Pernah Membela Big Six EPL

Firdaus Ala I Photo Verified Writer Firdaus Ala I

Suka nonton Highlight Ajax Amsterdam sewaktu kecil, tapi jadi fans MU pada akhirnya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya