5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCL

Barcelona tanpa Gerard Pique dan Sergio Aguero

Matchday ke-4 Liga Champions Grup E bakal mempertemukan tuan rumah Dynamo Kiev dengan Barcelona. Ini akan menjadi duel yang menentukan nasib mereka. Saat ini, Barcelona baru mengumpulkan tiga poin di urutan ketiga, sedangkan Dynamo Kiev duduk di dasar klasemen dengan satu poin.

Kemenangan menjadi poin krusial bagi keduanya demi menjaga asa lolos ke fase berikutnya. Jelang pertandingan kedua tim, berikut ini lima fakta menariknya.

1. Barcelona sedang terpuruk

5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCLMemphis Depay usai gagal mengeksekusi penalti. (twitter.com/FCBarcelona)

Barcelona memulai Liga Champions musim ini dengan sangat buruk setelah menelan dua kekalahan telak dari Bayern Munchen dan Benfica. Namun, mereka akhirnya meraih kemenangan perdana pada laga ketiga saat menang 1-0 atas Dynamo Kiev.

Setelahnya, performa klub anjlok di kompetisi domestik. Blaugrana dikalahkan Real Madrid di duel El Clasico. Mereka juga dibungkam Rayo Vallecano yang membuat Ronald Koeman dipecat.

Posisi pelatih Barcelona sementara dipegang Sergi Barjuan. Laga debutnya tempo hari tidak berjalan mulus dengan hanya bermain imbang 1-1 melawan Alaves. Kondisi ini cukup merugikan Barcelona yang saat ini sedang dalam kondisi cukup genting.

2. Barcelona tanpa Gerard Pique dan Sergio Aguero

5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCLPemain Barcelona usai laga Liga Champions. (uefa.com)

Gerard Pique menjadi pahlawan kemenangan saat mengungguli Dynamo Kiev pada pertemuan pertama. Sayang, bek senior tersebut harus absen dalam laga kali ini akibat menderita cedera betis ketika melawan Alaves. Menurut laporan resmi klub, Pique kemungkinan absen cukup lama. Posisinya boleh jadi digantikan duet Clément Lenglet dan Eric Garcia.

Tak hanya Pique, Barcelona pun tidak bisa menurunkan sang striker, Sergio Aguero. Striker asal Argentina itu dilarikan ke rumah sakit usai laga akhir pekan lalu karena merasa nyeri di dada. Ini cukup ironis karena sang pemain baru saja kembali setelah absen panjang karena cedera. Ia juga baru mencetak gol debutnya pada laga melawan Real Madrid.

Baca Juga: Jadi Caretaker Barcelona, 5 Rekam Jejak Sergi Barjuan sebagai Pelatih

3. Duel penentuan

5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCLAnsu Fati berduel dengan bek Dynamo Kiev. (uefa.com)

Fase grup Liga Champions masih menyisakan tiga laga, tetapi duel ini bisa dibilang menjadi penentu nasib kedua tim. Kemenangan menjadi harga mati untuk menjaga peluang lolos dari fase grup. Satu tiket kemungkinan besar akan didapatkan Bayern Munchen, yang hanya butuhkan satu kemenangan lagi, sedangkan satu tiket lainnya akan jadi rebutan tiga tim lainnya.

Saat ini, Benfica menempati peringkat kedua dengan empat poin, diikuti Barcelona dengan tiga poin dan Dynamo Kiev satu poin. Menariknya, Dynamo Kiev dan Barcelona menjadi dua tim paling tumpul. Barcelona baru mencetak 1 gol dengan kebobolan 6 gol, sedangkan Kiev belum mencetak 1 pun gol dan kebobolan 6 gol.

4. Barcelona unggul secara statistik

5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCLSelebrasi gol para pemain Barcelona. (twitter.com/FCBarcelona)

Sepanjang sejarahnya, kedua tim sudah bertemu sebanyak 11 kali di Liga Champions. Barcelona unggul secara statistik dengan meraih delapan kemenangan. Sementara, Dynamo Kiev hanya tiga kemenangan. Uniknya, kedua tim juga berada di satu grup yang sama musim lalu.

Dengan skema yang sama, musim lalu Barcelona menang dengan skor telak 4-0 saat bermain di NSC Olimpiyskiy. Namun, Barcelona sekarang sangatlah berbeda dari musim lalu. Mereka kini tanpa Lionel Messi dan Antoine Griezmann, plus sedang dalam masa transisi usai pemecatan Ronald Koeman.

5. Perkiraan susunan pemain

5 Fakta Menarik Jelang Dynamo Kiev vs Barcelona pada Pekan ke-4 UCLFrankie de Jong (uefa.com)

Barcelona akan terbang ke Dynamo Kiev tanpa dua pemain intinya, Gerard Pique dan Sergio Aguero. Meski demikian, beberapa pemain yang sempat meragukan dipastikan akan menjadi bagian dari skuad utama, seperti Frankie De Jong,  Ansu Fati dan Jordi Alba. Sementara, Kiev akan kehilangan Kargbo, Mykolenko, dan Popov yang menderita cedera.

Berikut ini perkiraan susuan pemain starting XI  kedua tim jelang duel menentukan ini.

Dynamo Kiev (4-2-3-1): Boyko; Karavaev, Syrota, Zabarnyi, Kedziora; Shaparenko, Sydorchuk; Pena, Buyalskiy, Tsygankov; Shkurin

Barcelona (4-3-3): ter Stegen; Alba, Lenglet, Eric Garcia, Mingueza; Iglesias, Busquets, Gavi; Dest, Depay, Ansu Fati

Itulah beberapa catatan menarik jelang pertandingan antara Dynamo Kiev menghadapi Barcelona pada pekan ke-4 Liga Champions. Barcelona lebih diunggulkan dalam laga ini karena kualitas skuad dan statistik. Namun, Dynamo Kiev berpeluang membuat kejutan karena kondisi Barcelona saat ini sedang dalam masa transisi.

Baca Juga: Barcelona Diamuk Klub Qatar Gara-gara Xavi

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya