Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim Ini

Barca gak perlu khawatir ditinggal Messi!

Musim ini Barcelona bakal memulai era baru setelah melepas megabintang mereka, Lionel Messi. Tidak hanya itu, mereka juga melepas bintang lainnya seperti Antoine Griezmann dan Miralem Pjanic. Masalah finansial menjadi isu yang membuat mereka terpaksa harus berbenah besar-besaran. 

Meski demikian, Barcelona tetap menjadi klub yang disegani. Kehilangan Messi bukan akhir dari segalanya. Blaugrana masih memiliki deretan pemain muda yang berpotensi, dan akan menjadi tumpuan di musim ini. Siapa saja? Ini ulasannya. 

1. Pedri 

Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim IniPedri (barcablaugranes.com)

Wonderkid ini memainkan lebih dari 70 pertandingan selama musim 2020/21 dan berkembang menjadi pemain yang luar biasa. Gelandang 18 tahun dinilai memiliki gaya bermain seperti legenda Barcelona Xavi dan Iniesta. Pedri dianugerahi kreativitas dan akurasi passing yang menawan, serta kekuatan fisik yang hebat.

Dengan usianya yang masih sangat muda, dia akan terus berkembang, dan berpotensi jadi bintang masa depan Blaugrana. Catatan statistiknya pun tak kalah hebat. Dia sudah memainkan 54 laga untuk Barcelona, dan saat ini memiliki nilai pasar 80 juta euro atau sekitar Rp1,3 triliun.

2. Memphis Depay

Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim Inipotret Memphis Depay (givemesport.com)

Memphis Depay bergabung dengan Barcelona pada musim panas kemarin secara gratis. Dia tampil luar biasa untuk Lyon sebelum tiba di LaLiga.

Depay mengoleksi 76 gol dan 56 assists dari 178 penampilan untuk klub asal Prancis itu. Meski LaLiga adalah kompetisi baru baginya, Depay langsung beradaptasi dengan baik.

Dia sukses menutup lubang yang ditinggalkan Lionel Messi di lini depan Barcelona. Dari 3 laga awal LaLiga, dia bahkan produktif dengan mencetak 2 gol dan 1 assist. Dengan konsistensi yang dia miliki, bukan tidak mungkin fans akan segera move on dari Messi, dan memiliki idola baru pada diri Memphis Depay.

Baca Juga: Sebelum Lionel Messi, 5 Pemain Barcelona yang Pernah Dilepas ke PSG

3. Philippe Coutinho

Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim IniPhilippe Coutinho (fcbarcelonanoticias.com)

Philippe Coutinho merupakan rekrutan termahal sepanjang sejarah klub. Namun sejak kedatangannya pada 2018 lalu, dia kesulitan untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Salah satu sebabnya adalah peran yang dia dapatkan tidak sesuai dengan posisi terbaiknya.

Faktor lainnya adalah beban mental yang ia tanggung karena berstatus pemain termahal klub. Namun dengan hengkangnya Messi, ini menjadi kesempatan besar sang pemain untuk mengeluarkan performa terbaiknya.

Ronald Koeman sendiri telah memberikan dia kesempatan dengan memberinya posisi playmaker, di mana dia bisa tampil maksimal. Coutinho sendiri belum bisa tampil dalam 3 laga awal karena kondisi fisiknya belum fit usai mengalami cedera panjang pada musim lalu. 

4. Sergio Aguero

Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim IniSergio Aguero (si.com)

Sergio Aguero belum memulai debutnya bersama Barcelona pasca didatangkan dari Manchester City secara gratis. Hal ini disebabkan cedera betis yang ia derita di sesi latihan. Dia dikabarkan baru bisa tampil pada November mendatang. Meski kerap dilanda cedera dan sudah dimakan usia, ketajaman Aguero diyakini belum habis.

Dia masih berpeluang menjadi pembeda di lini depan Barcelona musim ini. Dia adalah top skorer sepanjang masa City, dan LaLiga pun bukan kompetisi asing baginya.

Dia pernah membela Atletico Madrid, dan mengoleksi 74 gol dan 24 assist dari 175 laga LaLiga. Lewat pengalaman panjangnya ini, Aguero mungkin tidak sebugar dulu, namun dia masih memiliki banyak hal untuk ditawarkan.

5. Ansu Fati

Tanpa Messi, 5 Pemain yang Bakal Jadi Tumpuan Barcelona di Musim IniAnsu Fati (marca.com)

Lulusan La Masia ini merupakan salah satu wonderkid paling berbakat di dunia sepak bola saat ini. Dia adalah pencetak gol termuda di FC Barcelona setelah mencetak gol profesional pertamanya ketika hasil imbang 2-2 melawan Osasuna di musim 2019/20. Dia memiliki kecepatan, gesit, memiliki olah bola yang hebat, kreatif, dan diyakini terus berkembang menjadi bintang masa depan.

Musim ini dia bahkan dipercaya mewarisi nomor punggung 10, yang merupakan nomor sakral di Barcelona. Fans berharap banyak pada pemain 18 tahun itu, dan diharapkan bisa meneruskan kehebatan Lionel Messi. Dia telah mengoleksi 43 laga bagi Barcelona denhan torehan 13 gol dan 5 assists.

 

Musim ini Barcelona dihadapkan dengan berbagai masalah internal, yang mengharuskan melepas para pemain bintangnya. Meski demikian, kekuatan klub asal Catalan itu masih diperhitungkan dalam perebutan gelar juara.

Apalagi mereka pun cukup aktif mendatangkan pemain anyar. Dengan kualitas dan pengalaman yang mereka miliki, bukan tak mungkin lubnang besar yang ditinggal Messi langsung teratasi di musim ini.

Baca Juga: 5 Pemain yang Dilepas Barcelona ke Atletico Madrid, Griezmann Terbaru!

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya