3 Striker Asing Inter Milan dengan 100 Gol di Serie A

Lautaro Martinez berpotensi cetak sejarah baru

Inter Milan berpotensi meraih trofi Serie A Italia ke-20 pada 2023/2024. Peluang ini cukup besar jika ditilik dari performa klub sepanjang musim ini. Nerazzurri unggul 12 poin dari Juventus hingga pekan ke-26. Bahkan, sejauh ini, belum ada tanda-tanda penampilan mereka bakal menurun.

Salah satu faktor suksesnya Inter Milan musim ini adalah gacornya Lautaro Martinez sebagai mesin gol klub. Pada laga terakhirnya melawan Lecce, ia mampu mencetak brace dalam kemenangan 4-0. Gol tersebut menorehkan tinta emas dalam pencapaian pribadinya di Inter Milan.

Striker asal Argentina ini kini tercatat sebagai striker asing ketiga Inter Milan yang mencatatkan seratus gol di Serie A. Maka, tidaklah berlebihan jika ia dinilai sebagai salah satu striker terbaik yang pernah dimiliki Nerazzurri.

Nah, termasuk Lautaro, berikut ini tiga striker asing Inter Milan dengan seratus gol di Serie A.

1. Istvan Nyers menjelma striker mematikan di Serie A era 1950-an saat berkostum Inter Milan

3 Striker Asing Inter Milan dengan 100 Gol di Serie AIstvan Nyers (kiri) bermain dalam Derbi Milano. (x.com/Inter)

Istvan Nyers bergabung dengan Inter Milan pada Juli 1948 dari klub Prancis, Stade Français. Tidak butuh waktu lama baginya untuk menaklukan Serie A Italia. Ia langsung jadi top skor pada musim debutnya dengan torehan 26 gol. Catatan golnya terus meningkat pada 2 musim berikutnya dengan torehan 30 dan 31 gol.

Kendati begitu, jumlah gol luar biasa itu tidak membuat dirinya meraih gelar top skor. Pasalnya, ia masih kalah dari legenda AC Milan, Gunnar Nordahl. Istvan Nyers, yang berasal dari Hungaria, sendiri membela Nerazzurri selama 6 musim. Selama masa pengabdiannya itu, ia turut mempersembahkan dua gelar juara Serie A secara beruntun pada 1952/1953 dan 1953/1954.

Sepanjang itu pula, ia sukses menorehkan 133 gol dari 183 laga Serie A bersama Inter Milan. Ia pun menjadi pemain asing dengan gol terbanyak dalam sejarah Inter Milan. Usai meninggalkan Inter Milan pada 1954, Nyers sempat membela dua klub Italia lainnya, yaitu AS Roma dan Lecce.

Baca Juga: 7 Kemenangan Besar Inter Milan di Serie A 2023/2024

2. Mauro Icardi menorehkan 111 gol Serie A selama 6 musim berkostum Inter Milan

3 Striker Asing Inter Milan dengan 100 Gol di Serie AMauro Icardi (legaseriea.it)

Terlepas dari perpisahannya yang penuh drama, Mauro Icardi adalah salah satu striker tertajam yang pernah dimiliki Inter Milan. Ia adalah mesin gol Nerazzurri di tengah krisis yang melanda klub saat itu. Icardi berkostum Inter Milan pada 2013—2019. 

Sepanjang waktu itu, Icardi mampu mengoleksi 111 gol Serie A bagi Inter Milan. Ia bahkan dianugerahi Sepatu Emas Serie A sebanyak dua kali. Ironisnya, ia gagal mempersembahkan satu pun gelar bagi Inter Milan. Namun, hal itu bisa dimaklumi. Toh, kualitas skuad Inter Milan era tersebut tak begitu mumpuni dampak dari krisis finansial yang dihadapi klub.

Icardi sejatinya dicintai publik Giuseppe Meazza. Namun, menjelang akhir kontraknya di Inter Milan, ia berseteru dengan manajemen terkait masalah perpanjangan kontrak. Kondisi ini diperburuk manajer Icardi yang juga merupakan istrinya, Wanda Nara. Sang manajer kerap menarik ulur negosiasi dan meminta kenaikan gaji yang sangat tinggi.

Akibat konflik tak berkesudahan ini, Inter Milan menghukum sang pemain dengan melepas ban kapten. Mereka juga membekukannya dari skuad utama. Ia kemudian dipinjamkan kepada Paris Saint-Germain pada musim panas 2019 akhirnya dijual permanen pada akhir musim.

3. Lautaro Martinez berpotensi mencetak sejarah baru sebagai stiker asing tertajam Inter Milan

3 Striker Asing Inter Milan dengan 100 Gol di Serie ALautaro Martinez (uefa.com)

Lautaro Martinez berpeluang meraih gelar top skor Serie A Italia pertamanya pada 2023/2024 ini. Performa striker asal Argentina itu tengah memanas dengan torehan 22 gol dari 23 pertandingan. Pada laga terakhirnya melawan Lecce, Minggu (26/03/2024) WIB, ia mencetak brace dengan kemenangan telak 4-0.

Tambahan dua gol tersebut menciptakan rekor pribadi baginya. Ia kini tercatat sebagai pemain asing ketiga Inter Milan dengan gol terbanyak di Serie A, yakni 101 gol dari 196 laga. Sang pemain pun berpeluang menorehkan tinta emas lainnya pada musim ini dengan meraih trofi Serie A keduanya di Inter Milan.

Lautaro Martinez memang sensasional musim ini. Tidak hanya jadi mesin gol, ia juga jadi kapten utama Inter Milan untuk pertama kalinya. Dengan sisa 2 tahun kontraknya, ia berpotensi menelikung rekor Istvan Nyers sebagai striker asing dengan gol terbanyak sepanjang sejarah Inter Milan.

Sebagai salah satu klub elite di Eropa, Inter Milan tidak pernah kehabisan stok striker haus gol. Lautaro Martinez jadi salah satu nama yang berpotensi menorehkan sejarah baru. Ia telah mencetak total 127 gol di semua ajang bagi Nerazzurri dan berada di urutan ketujuh pencetak gol sepanjang masa Inter Milan.

Baca Juga: Rapor 6 Laga Inter Milan Sepanjang Februari 2024, Tak Terkalahkan!

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

Saya cukup suka menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya